Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Indra Lesmana Sarankan Festival Musik dengan Genre Beragam Tak Perlu Pakai Kata Jazz

Ia menyampaikan itu lewat akun Twitter-nya, @indralesmana.

"Kalau memang ingin membuat event dengan berbagai macam genre musik, menurut saya lebih baik organizer festival tidak perlu menggunakan kata “jazz” dalam nama eventnya...," tulis Indra seperti dikutip Kompas.com, Senin (25/11/2019).

Ayah penyanyi muda Eva Celia itu berpendapat, dengan tidak memasukkan kata "jazz", festival musik itu bisa lebih tepat sasaran ketika ternyata isinya tak hanya menampilkan musik jazz.

"...agar lebih mudah mempertanggung jawabkan nya," tulisnya lagi.

Sejumlah warganet pun setuju dengan saran Indra Lemana yang dikenal sebagai pianis, produser, dan penulis lagu tersebut.

Seiring dengan twit Indra itu, sejumlah pengguna Twitter pun ramai-ramai menyuarakan unek-unek mereka tentang festival musik jazz yang dianggap hanya nama saja.

"Yes, sangat setuju Mas. Beneran kecewa kalau di acara bernama "Jazz..... " tapi pas musisi jazz lagi tampil tapi di teriakin suruh turun dan ganti musisi selanjutnya yang sedang sesuai pasaran sekarang," tulis seorang warganet.

"Entah mengapa kalau kata 'jazz' disematkan, event nya jadi tambah 'wah', penontonnya juga merasa 'wah' krn dianggap keren kalau nonton jazz, tapi yg ditonton lagu pop.. tapi memang kalau murni jazz, 'pasar' nya terbatas, pendapatan sedikit, dst dst," timpal yang lain.

"Bener bgt mas, apalagi embel2 festival yg katanya ngejazz tapi malah gak ada jazz nya, bahkan basicnya pun gak ada sama sekali," tulis warganet lainnya.

https://www.kompas.com/hype/read/2019/11/25/142000166/indra-lesmana-sarankan-festival-musik-dengan-genre-beragam-tak-perlu-pakai

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke