Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Reza Rahadian Rela Dirias Selama 6 Jam demi Mirip BJ Habibie, Bagaimana Hasilnya?

Reza Rahadian, aktor yang memerankan mendiang Presiden RI ke-3 BJ Habibie, punya banyak kesan selama proses syuting film itu berlangsung.

Salah satunya, kata Reza, adalah ketika ia harus menghabiskan waktu berjam-jam menggunakan riasan berbahan prostetik agar bisa semirip mungkin dengan Habibie.

"Paling menarik enggak bisa dilupakan adalah prostetik, saya makeup dan semua persiapan selama enam jam," ucap Reza saat ditemui di kawasan Epicentrum, Jakarta Selatan, Senin (11/11/2019).

Bagi Reza, hal itu cukup memberi tantangan tersendiri karena harus ia lakukan berhari-hari selama proses syuting berlangsung.

"Lumayan repot karena mempersiapkan selama enam jam dikali beberapa hari syuting," ucapnya.

Waktu yang panjang itu, kata Reza, lantaran prosesnya yang detail.

"Masing-masing struktur karena terpisah-pisah ya, pipi sendiri, dagu sendiri, hidung sendiri, alis sendiri, jidatnya sendiri jadi itu piece by piece digabung gitu," ucap Reza.

Kendati demikian, Reza merasa itu mempermudahnya saat berakting memerankan tokoh Habibie.

"Itu justru mempermudah saya dalam memakai prostetik, kemudian rambut juga terpisah kan itu, rambutnya dibuat seolah-olah botak dan kemudian dipasang rambut eyang ceritanya, prosesnya memang cukup panjang sih," ucapnya.

Reza menambahkan, Habibie sendiri kaget melihatnya ketika itu.

Diketahui, Habibie sempat mengikuti proses syuting sebelum berpulang pada 11 September 2019 lalu.

"Dia (BJ Habibie) kaget banget, saya sih sebenarnya inginnya mirip, tapi saya enggak mau kehilangan soul-nya," ucap Reza lagi.

https://www.kompas.com/hype/read/2019/11/11/160733666/reza-rahadian-rela-dirias-selama-6-jam-demi-mirip-bj-habibie-bagaimana

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke