Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Cangkang Telur Bisa Jadi Pupuk Tanaman, Begini Cara Menggunakannya

Kompas.com - 21/12/2020, 11:07 WIB
Sakina Rakhma Diah Setiawan

Penulis

Sumber Gardenista

JAKARTA, KOMPAS.com - Merawat tanaman hias berarti juga harus memperhatikan nutrisi yang dibutuhkan tanaman. Tanpa nutrisi tersebut, tentu saja pertumbuhan dan kehidupan tanaman akan terganggu.

Beberapa zat nutrisi penting yang dibutuhkan tanaman antara lain nitrogen, fosfor, dan potassium. Meskipun demikian, jangan lupa bahwa tanaman juga membutuhkan kalsium.

Nutrisi untuk tanaman tidak hanya diperoleh dari pupuk kimia, namun juga dari bahan-bahan alami. Bahkan, beberapa bahan di dapur Anda merupakan nutrisi yang bagus bagi tanaman.

Baca juga: Pupuk Organik Paling Baik untuk Tanaman, Ini Penjelasannya

Untuk memenuhi kebutuhan kalsium pada tanaman, Anda bisa menggunakan sampah dapur yang kerap ditemui di rumah, yakni cangkang telur. Sebab, cangkang telur menganduny kalsium karbonat.

Dilansir dari Gardenista, Senin (21/12/2020), cangkang telur adalah sarana yang bagus untuk memperkenalkan kalsium bagi tanaman.

Untuk menggunakan cangkang telur sebagai pupuk tanaman, hal pertama yang harus dilakukan adalah mempersiapkan beberapa buah cangkang telur. Kemudian, giling dengan mixer, penggiling, atau lesung dan alu.

Selanjutnya, taburkan cangkang telur yang telah digiling tersebut ke permukaan atas tanah tanaman. Ingat pula bahwa cangkang telur membutuhkan waktu beberapa bulan untuk terurai dan diserap oleh akar tanaman.

Baca juga: Kotoran Unggas Paling Bagus untuk Pupuk, Ini Penjelasannya

Cangkang telur yang dicampur dengan bahan-bahan organik lainnya juga bisa menjadi media tanam membantu tanaman yang baru ditanam dapat tumbuh subur.

Caranya, cukup campurkan cangkang telur yang telah dihancurkan dengan bahan organik lainnya.

Cangkang telur juga bisa dicampurkan dengan ampas kopi untuk memberikan nutrisi bagi tanaman Anda. Sebab, cangkang telur mampu membantu mengurangi keasaman tanah.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Cara Menyimpan Daging Kurban agar Tahan Lama

Cara Menyimpan Daging Kurban agar Tahan Lama

Do it your self
Tips Menata Freezer untuk Mengurangi Kekacauan

Tips Menata Freezer untuk Mengurangi Kekacauan

Home Appliances
Tips Membersihkan Vacuum Cleaner dengan Benar

Tips Membersihkan Vacuum Cleaner dengan Benar

Do it your self
5 Kesalahan Dekorasi Kamar Tidur Menurut Desainer

5 Kesalahan Dekorasi Kamar Tidur Menurut Desainer

Decor
Cara Membersihkan Pengering Pakaian dengan Benar

Cara Membersihkan Pengering Pakaian dengan Benar

Do it your self
Cara Membersihkan Spatula Kayu dengan Mudah

Cara Membersihkan Spatula Kayu dengan Mudah

Do it your self
5 Sayuran yang Bisa Ditanam di Dalam Ruangan

5 Sayuran yang Bisa Ditanam di Dalam Ruangan

Pets & Garden
5 Warna Cat yang Membuat Dapur Terlihat Mahal

5 Warna Cat yang Membuat Dapur Terlihat Mahal

Decor
5 Kesalahan Menyiram Taman di Musim Kemarau

5 Kesalahan Menyiram Taman di Musim Kemarau

Pets & Garden
7 Warna Cat Terbaik untuk Rumah Bergaya Farmhouse

7 Warna Cat Terbaik untuk Rumah Bergaya Farmhouse

Decor
Cara Memasang Kipas Angin di Langit-langit Rumah

Cara Memasang Kipas Angin di Langit-langit Rumah

Home Appliances
4 Ide Dekorasi Dinding dengan Warna Beige

4 Ide Dekorasi Dinding dengan Warna Beige

Decor
5 Tanaman Hias yang Tumbuh Subur dengan Minim Cahaya Matahari dan Air

5 Tanaman Hias yang Tumbuh Subur dengan Minim Cahaya Matahari dan Air

Pets & Garden
6 Cara Menjaga Rumah dari Bahaya Kebakaran

6 Cara Menjaga Rumah dari Bahaya Kebakaran

Housing
4 Cara Merawat Ikan Mas Koki

4 Cara Merawat Ikan Mas Koki

Pets & Garden
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com