Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

4 Warna Cat yang Dapat Membuat Lelah, Jangan Digunakan di Rumah

Warna yang membuat lelah ini dikenal sebagai warna dingin, serta biru, hijau, dan ungu, serta memiliki panjang gelombang lebih pendek daripada warna hangat. 

Namun, warna cat tersebut sering digunakan untuk menciptakan suasana tenang di ruangan. Akan tetapi, jika digunakan secara berlebihan, warna cat itu dapat membuat ruangan terasa suram dan melelahkan.

Di sisi lain, warna hangat, seperti merah, oranye, dan kuning, dapat membuat kita merasa bersemangat sehingga sering digunakan untuk menciptakan suasana ceria dan energik.

Apabila digunakan secara berlebihan, warna hangat dapat membuat ruangan terasa terlalu merangsang dan tidak nyaman.

Karena itu, penting memilih warna cat dengan bijak untuk menghindari efek negatif pada suasana hati dan energi Anda.

Dilansir dari Living Etc, Kamis (26/10/2023), berikut empat warna cat yang dapat membuat lelah. 

Namun, jika digunakan secara berlebihan, warna cat ini dapat menjadi terlalu merangsang dan membuat kita merasa lelah.

Warna fiery red memiliki panjang gelombang yang panjang, yang artinya dapat menstimulasi otak dan sistem saraf. Hal ini dapat menyebabkan peningkatan detak jantung, tekanan darah, dan pernapasan.

Pada tingkat ekstrem, fiery red bahkan dapat menyebabkan kecemasan dan stres. Untuk menggunakannya dengan bijak, sebaiknya menjadikannya sebagai warna aksen atau hiasan di dinding.

Jika ingin menggunakan warna merah, pilih yang lebih lembut atau hangat, seperti merah bata atau merah tua. 

Cool grey

Selanjutnya, warna cat yang dapat membuat lelah adalah cool grey. Ini adalah warna abu-abu dingin adalah warna netral yang sering digunakan dalam desain interior.

Warna abu-abu sendiri memiliki chroma yang rendah sehingga tidak terlalu jenuh. Namun, jika pengaplikasiannya tidak tepat, cool grey bisa membuat ruangan terasa datar, membosankan, dan melelahkan.

Karena itu, penting menambahkan warna lain ke ruangan, seperti menggabungkan warna cool grey dengan warna cerah lainnya yang membantu menghidupkan ruangan serta menciptakan tampilan lebih menarik.

Warna abu-abu dengan warna dasar putih dapat menjadi pilihan baik untuk ruangan yang kekurangan cahaya sehingga memberikan kesan bersih, minimalis, juga menenangkan. 

Warna-warna gelap, seperti hitam, coklat tua, biru tua, dan ungu tua dapat membuat mata bekerja lebih keras sehingga membuat Anda merasa lelah.

Selain menjadi warna yang membuat lelah, warna-warna gelap menyerap cahaya sehingga ruangan terasa lebih suram dan sempit. Untuk mengatasi masalah ini, tambahkan warna cerah atau netral pada dinding untuk menghidupkan ruangan serta menciptakan tampilan lebih menyenangkan. 

Skema warna monokromatik

Terakhir, warna cat yang dapat membuat lelah adalah skema warna monokromatik. Ini adalah skema warna yang menggunakan satu warna atau variasi dari satu warna.

Skema warna monokromatik dapat menciptakan tampilan elegan dan modern. Namun, skema warna monokromatik juga dapat menjadi monoton serta melelahkan jika tidak dirancang dengan baik.

Ruangan yang monoton kurang memiliki variasi visual sehingga tidak begitu merangsang. Skema warna monokromatik yang digunakan bersama-sama akan menciptakan ruang yang monoton tanpa perbedaan rona, kroma, atau nilai.

Untuk menghindari kesan melelahkan dari skema warna monokromatik, Anda dapat menambahkan kontras. Kontras dapat diciptakan dmenggunakan berbagai tekstur, pola, atau warna berbeda.

https://www.kompas.com/homey/read/2023/10/26/141750276/4-warna-cat-yang-dapat-membuat-lelah-jangan-digunakan-di-rumah

Terkini Lainnya

Cara Membersihkan Tanaman Hias agar Tumbuh Cantik

Cara Membersihkan Tanaman Hias agar Tumbuh Cantik

Pets & Garden
5 Cara Membersihkan Wajan Stainless Steel yang Gosong

5 Cara Membersihkan Wajan Stainless Steel yang Gosong

Do it your self
Cara Menanam Tanaman Herbal di Pot agar Tumbuh Subur

Cara Menanam Tanaman Herbal di Pot agar Tumbuh Subur

Pets & Garden
Cara Membersihkan Dispenser Air, Bebas Lumut dan Bau

Cara Membersihkan Dispenser Air, Bebas Lumut dan Bau

Home Appliances
4 Hama Serangga Penyebab Daun Kemangi Berlubang dan Cara Mengatasinya

4 Hama Serangga Penyebab Daun Kemangi Berlubang dan Cara Mengatasinya

Pets & Garden
3 Cara Menghilangkan Noda Stabilo dari Pakaian

3 Cara Menghilangkan Noda Stabilo dari Pakaian

Do it your self
7 Cara Membasmi Lalat Buah dari Rumah

7 Cara Membasmi Lalat Buah dari Rumah

Housing
4 Barang yang Seharusnya Tidak Diletakkan di Beranda Rumah

4 Barang yang Seharusnya Tidak Diletakkan di Beranda Rumah

Decor
Cara Mengatasi Noda Air Sadah pada Pakaian

Cara Mengatasi Noda Air Sadah pada Pakaian

Housing
Cara Menanam dan Merawat Bunga Matahari di Tanah dan Pot

Cara Menanam dan Merawat Bunga Matahari di Tanah dan Pot

Pets & Garden
6 Cara Menghilangkan Bau Bangkai Tikus dari Rumah

6 Cara Menghilangkan Bau Bangkai Tikus dari Rumah

Housing
5 Penyebab Daun Tanaman Anggrek Menguning dan Cara Mengatasinya

5 Penyebab Daun Tanaman Anggrek Menguning dan Cara Mengatasinya

Pets & Garden
6 Cara Memanfaatkan Pakaian Bekas untuk Keperluan Lain

6 Cara Memanfaatkan Pakaian Bekas untuk Keperluan Lain

Do it your self
7 Tanaman Bunga yang Dapat Mendatangkan Kupu-kupu di Taman

7 Tanaman Bunga yang Dapat Mendatangkan Kupu-kupu di Taman

Pets & Garden
9 Tanaman Hias yang Dapat Ditanam di Air

9 Tanaman Hias yang Dapat Ditanam di Air

Pets & Garden
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke