Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Cara Membersihkan Bagian Bawah Setrika dengan Cuka

Namun, seiring waktu, bagian bawah atau elemen pemanas setrika dapat mengalami kotor, bahkan noda berkerak atau gosong. 

Noda ini tak lain berasal dari serat pakaian yang menempel dan membuat pekerjaan menyetrika pakaian menjadi sulit lantaran noda membuat setrika berjalan dengan lancar serta mudah.

Karena itu, penting menjaga bagian bawah setrika tetap bersih dan bebas kerak. Ini bisa dibersihkan menggunakan cuka. 

Cuka merupakan bahan pembersih alami yang dapat membersihkan berbagai noda dan benda, termasuk setrika. 

Dikutip dari Homes and Garden, Kamis (24/8/2023), berikut cara membersihkan bagian bawah setrika dengan cuka. 

Cabut setrika dari stopkontak dan harus mematikannya setidaknya 45 menit setelah menggunakannya seebelum melepas elemen pemanas.

Sesuai rekomendasi Mark Congionti, pakar pembersih dan CEO iShine Maid Cleaning Services—layanan pembersihan asal Amerika Serikat (AS)—setrika harus dipastikan terasa sejuk saat disentuh.  

Campur air dan cuka untuk membuat larutan pembersih

Selanjutnya, cara membersihkan bagian bawah setrika adalah membuat larutan air dan cuka.

Karina Toner, pakar pembersih Spekless Cleaning—layanan pembersihan asal AS—mengatakan cuka adalah pembersih yang sangat asam dan dapat menyebabkan kerusakan pada logam jika tidak diencerkan.

Untuk membuat larutan pembersih, campurkan cuka putih dan air dengan perbandingan sama. Campuran ini memiliki jumlah keasaman yang tepat untuk membersihkan setrikan secara efektif dan efisien. 

Gunakan larutan pembersih dan kain mikrofiber

Pakar kebersihan Mark Congionti menyarankan menghindari goresan pada bagian bawah setrika. Gunakan kain mikrofiber lembut untuk mengoleskan larutan pembersih, perhatikan area yang terdapat kerak atau karat.

Penting tidak menggunakan logam untuk mengoleskan larutan pembersih karena dapat menggores bagian bawah setrika dan mendukung berkembangnya karat. 

Selain itu, ada dua hal penting mencegah kerusakan pada setrika seperti berikut:  

1. Jangan pernah menyetrika hiasan logam, seperti ritsleting, peniti, atau kancing. Hiasan logam bisa menggores bagian bawah setrika dan menyebabkan karat. Karat bisa mengubah warna pakaian, bahkan merobek. 

2. Bersihkan setrika secara teratur untuk mencegah penyumbatan. Congionti mengatakan semakin sering menggunakan setrika, semakin sering harus membersihkannya.

Hal ini untuk mencegah kerak dan kotoran menumpuk di bagian bawah setrika.

https://www.kompas.com/homey/read/2023/08/24/114730376/cara-membersihkan-bagian-bawah-setrika-dengan-cuka

Terkini Lainnya

6 Ide Kandang Ayam di Halaman Belakang Rumah

6 Ide Kandang Ayam di Halaman Belakang Rumah

Pets & Garden
5 Cara Menjaga Kebersihan Kolam Renang

5 Cara Menjaga Kebersihan Kolam Renang

Do it your self
3 Cara Membuat Perangkap Nyamuk yang Aman dan Efektif

3 Cara Membuat Perangkap Nyamuk yang Aman dan Efektif

Do it your self
3 Cara Membersihkan Spons Dapur agar Bebas Kuman dan Bau

3 Cara Membersihkan Spons Dapur agar Bebas Kuman dan Bau

Do it your self
Tips Menyimpan Beras agar Tidak Berkutu

Tips Menyimpan Beras agar Tidak Berkutu

Do it your self
6 Ide Warna Cottagecore, Bikin Rumah Lebih Estetik

6 Ide Warna Cottagecore, Bikin Rumah Lebih Estetik

Decor
5 Ide Pencahayaan yang Membuat Rumah Terlihat Elegan

5 Ide Pencahayaan yang Membuat Rumah Terlihat Elegan

Decor
5 Cara Menghilangkan Goresan pada Permukaan Kaca

5 Cara Menghilangkan Goresan pada Permukaan Kaca

Do it your self
7 Barang yang Tidak Boleh Disimpan di Kamar Tidur, Ini Alasannya

7 Barang yang Tidak Boleh Disimpan di Kamar Tidur, Ini Alasannya

Housing
Cara Mengasah Pisau dengan Batu Asah agar Kembali Tajam

Cara Mengasah Pisau dengan Batu Asah agar Kembali Tajam

Do it your self
5 Area dan Benda di Kamar Mandi yang Sering Lupa Dibersihkan

5 Area dan Benda di Kamar Mandi yang Sering Lupa Dibersihkan

Housing
Cara Membersihkan Air Fryer dari Noda Minyak dan Sisa Makanan

Cara Membersihkan Air Fryer dari Noda Minyak dan Sisa Makanan

Home Appliances
Catat, Ini Waktu Terbaik Menanam Bunga Matahari

Catat, Ini Waktu Terbaik Menanam Bunga Matahari

Pets & Garden
Tips Memilih Karpet Berdasarkan Jenis Lantai

Tips Memilih Karpet Berdasarkan Jenis Lantai

Decor
5 Tips Memilih Lampu untuk Kamar Mandi

5 Tips Memilih Lampu untuk Kamar Mandi

Housing
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke