Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Trik Mendekorasi Ruangan Sempit agar Lebih Nyaman

TANGERANG, KOMPAS.com - Memiliki rumah yang tertata rapi dengan dekorasi yang cantik dan menarik dapat memengaruhi perasaan pemiliknya di dalam ruangan tersebut.

Untuk itu, mendekorasinya dengan baik harus dipertimbangkan agar seseorang lebih nyaman dalam berkegiatan sehari-hari. Namun, tak semudah yang terlihatnya, mendekorasi rumah agar lebih nyaman memerlukan beberapa pertimbangan.

Hal ini juga diungkapkan oleh Wulan Wu, seorang kreator konten yang berkecimpung di dunia desain interior. Menurut dia, mendekorasi ruangan harus memerhatikan warna, tekstur, serta elemen dekorasi lainnya di dalam ruang, terlebih ketika luasannya terbatas. 

"Ketika hendak mendekorasi ruang terbatas, yang harus diperhatikan adalah penyimpanan yang banyak agar dapat menyimpan barang yang berpotensi menjadi kekacuan di dalam rumah," ungkap Wulan dalam acara Talkshow di Homedec 2022 di ICE BSD, Tangerang, Minggu (18/12/2022). 

Selain penyimpanan, jenis bahan materialnya pun harus dipilih sesuai nuansa yang ingin dihadirkan. Misalnya, ketika ingin menampilkan kamar tidur yang nyaman, Anda bisa menggunakan unsur kayu pada beberapa elemen dekorasinya, seperti lantai agar memberikan kesan hangat dan nyaman.

"Agar tidak monoton, gunakan karpet bertekstur dan berpola di kamar tidur yang memiliki dipan serta lantai dengan motif yang sama," tambah Wulan. 

Perhatikan pencahayaan dan warna

Selain furnitur serta bahan materialnya, pencahayaan serta warna dalam ruang juga dapat memengaruhi nuansa yang dihadirkan.

Ketika ingin memberikan pencahayaan di ruangan yang kecil, gunakan ambient light seperti standing light di samping sofa atau lampu kap di atas nakas. 

"Kemudian, pilih warna yang netral dan hindari warna yang mencolok di ruangan yang dominan dengan warna lebih terang, karena penggunaan warna yang mencolok atau terang di tengah ruangan netral akan membuatnya tidak menyatu dengan ruangan," papar Wulan. 

Penggunaan cermin pada beberapa area juga dapat memberikan nuansa yang lebih besar, salah satunya di belakang pintu kamar mandi.

"Ketika cermin besar diletakkan di belakang pintu kamar mandi, ini akan memberikan efek lebih luas. Biasanya kan di belakang pintu kamar mandi akan diletakkan gantungan, ini bisa dipindahkan ke dinding lalu ganti dengan cermin besar, dan akan memberikan efek luas pada ruangan," tutup Wulan. 

https://www.kompas.com/homey/read/2022/12/18/132328176/trik-mendekorasi-ruangan-sempit-agar-lebih-nyaman

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke