Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

3 Cara Menemukan Warna Cat yang Tepat untuk Ruangan

Namun, tidak dapat dipungkiri bahwa proses pemilihan cat dapat membuat seseorang merasa kewalahan, entah karena terdapat terlalu banyak pilihan warna, atau ada anggota keluarga yang tidak menyukai warna tertentu.

Saat memilih warna cat, ada sejumlah pertimbangan yang harus dipikirkan, salah satunya nuansa yang dikeluarkan warna tersebut pada ruangan.

Disadur dari Martha Stewart, Minggu (15/5/2022), ada tiga cara mudah yang bisa dilakukan untuk menemukan warna cat yang tepat sebagai berikut. 

Penting memilih warna yang benar-benar disukai dibanding warna yang membuat kamu tertarik hanya karena kamu melihatnya di mana-mana.

Tren dapat sejalan dengan gaya pribadi seseorang dan menjadi inspirasi, tetapi bukan berarti harus mengecat ruangan dengan warna yang tidak disukai hanya karena sedang menjadi tren. 

Coba pikirkan tentang suasana hati yang ingin kamu bangkitkan dalam suatu ruangan, warna yang menurutmu paling menarik, dan apakah warna yang dipilih sesuai dengan kepribadianmu atau tidak.

Jangan lupakan furnitur dan elemen dekoratif

Jika ruangan yang hendak dicat sudah dipenuhi barang, pertimbangkan kehadiran barang-barang tersebut memilih warna cat yang tepat.

Mulailah dari memperhatikan sofa, lemari, dan lantai kayu keras, ubin, atau karpet karena furnitur ini kemungkinan tidak akan berubah.

Kunci memilih warna cat yang tepat adalah warnanya harus sesuai dengan furnitur yang ada di dalam ruangan. Apabila ruangan masih kosong, ada dua pilihan untuk dipertimbangkan.

Pertama, mulai dengan warna cat yang disukai, lalu pilih furnitur dan gorden yang sesuai. Kedua, mempersempit elemen dekoratif di ruangan, lalu pilih warna cat yang dapat menyatukan isi ruangan.

Cahaya dan warna berjalan secara bersamaan. Jadi, kamu perlu menguji warna cat pada dinding dan menilainya sepanjang hari untuk memastikan apakah kamu menyukai tampilannya, baik saat pagi dan malam hari.

Setelah itu, perhatikan seperti apa warna cat terlihat dalam cahaya alami dibanding cahaya buatan. Untuk ruangan yang tidak terkena cahaya matahari, pilih warna cat yang lebih hangat untuk menyeimbangkan potensi kekurangan cahaya.

Sementara itu, untuk ruangan yang mendapat cahaya matahari, sebaiknya memilih warna cat yang netral seperti putih dan cream. 

https://www.kompas.com/homey/read/2022/05/15/184300476/3-cara-menemukan-warna-cat-yang-tepat-untuk-ruangan

Terkini Lainnya

9 Cara Menanam Bayam di Dalam Ruangan, Bisa Panen Sepanjang Tahun

9 Cara Menanam Bayam di Dalam Ruangan, Bisa Panen Sepanjang Tahun

Pets & Garden
6 Hal yang Perlu Dipertimbangkan Sebelum Membeli Tempat Tidur Anjing

6 Hal yang Perlu Dipertimbangkan Sebelum Membeli Tempat Tidur Anjing

Pets & Garden
5 Cara Mempercantik Kamar Mandi agar Terlihat Lebih Unik

5 Cara Mempercantik Kamar Mandi agar Terlihat Lebih Unik

Decor
6 Tips Membeli Furnitur Teras Terbaik

6 Tips Membeli Furnitur Teras Terbaik

Home Appliances
6 Ide Dekorasi Meja Konsol di Ruangan Apapun

6 Ide Dekorasi Meja Konsol di Ruangan Apapun

Decor
Catat, Ini Tips Memilih Bantal Sofa dengan Tepat

Catat, Ini Tips Memilih Bantal Sofa dengan Tepat

Decor
Kenapa Tanaman Tomat Layu? Ini Penjelasannya

Kenapa Tanaman Tomat Layu? Ini Penjelasannya

Pets & Garden
6 Tips agar Ruangan di Lantai Dua Selalu Dingin

6 Tips agar Ruangan di Lantai Dua Selalu Dingin

Housing
Cara Memperbaiki Ritsleting yang Macet dan Rusak

Cara Memperbaiki Ritsleting yang Macet dan Rusak

Do it your self
6 Barang yang Harus Disingkirkan dari Meja Dapur, Ini Alasannya

6 Barang yang Harus Disingkirkan dari Meja Dapur, Ini Alasannya

Housing
Cara Membasmi Tungau Laba-Laba dari Tanaman

Cara Membasmi Tungau Laba-Laba dari Tanaman

Pets & Garden
Ketahui, Ini Aturan Mencuci Sarung Bantal

Ketahui, Ini Aturan Mencuci Sarung Bantal

Do it your self
5 Aturan Mendekorasi Ruangan dengan Warna Monokrom

5 Aturan Mendekorasi Ruangan dengan Warna Monokrom

Decor
5 Penyebab Tanaman Kemangi Layu

5 Penyebab Tanaman Kemangi Layu

Pets & Garden
Cara Membuat Larutan Pembersih Lantai Sendiri di Rumah

Cara Membuat Larutan Pembersih Lantai Sendiri di Rumah

Do it your self
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke