Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Cara Menghitung Kebutuhan Cat untuk Mengecat Dinding Rumah

JAKARTA, KOMPAS.com- Apakah kamu berencana untuk mengecat ulang tampilan rumahmu? Jika iya, pastikan untuk mengukur luas dinding sebelum memutuskan untuk membeli cat.

Membeli cat dengan jumlah yang terlalu sedikit tentunya tidak akan praktis. Kamu harus kembali ke toko untuk membeli cat yang kurang di tengah-tengah proses pengecatan. Jika membeli terlalu banyak, tentunya semakin besar pula budget yang harus kamu keluarkan.

Melansir dari The Spruce, Minggu (10/4/2022), dengan menghitung kebutuhan cat yang disesuaikan dengan luas dinding, budget membeli cat akan lebih terukur dan tidak boros.

Tips menghitung jumlah cat

Agar lebih praktis, pastikan untuk membeli cat yang cukup untuk 2 lapis pengecatan. Sebelum membeli cat pastikan luas area yang membutuhkan pengecatan. Kamu juga bisa mengukur luas langit-langit jika kamu ingin mengecat area ini.

Saat mengukur jumlah cat yang akan kamu butuhkan, jangan lupa untuk mengurangi area yang tidak di cat. Contohnya saja seperti area pintu, jendela, area ubin dan bak mandi. Pada umumnya 1 galon cat dapat mencangkup 350 kaki persegi ruangan.

Luas persegi atau luas dinding ditentukan dengan mengalikan lebar dinding dan tinggi dinding.

Agar mendapatkan perhitungan yang sesuai, luas area masing-masing dinding harus dihitung secara individual.

Setelah semua luas dinding ditemukan, jumlahkan semua angka tersebut.Karena area pintu dan jendela tidak di cat, jangan lupa untuk mengurangi hitungannya.

Untuk luas langit-langit, hitung dengan mengalikan lebar satu dinding dengan lebar dinding yang berdekatan. Kamu tidak perlu mengurangi luas untuk elemen lampu ataupun hiasan lain pada langit-langit. Contoh perhitungan cat pada ruangan kamar mandi ukuran kecil:

  • Ukuran lantai: 12 meter
  • Ruang dinding: 33 meter
  • Cat yang dibutuhkan: 1 galon

Untuk kamar mandi dengan dinding yang minim, kamu cukup membeli 1 galon cat saja. Perhitungan ini tentunya tidak termasuk pintu, jendela dan bak mandi.

  • Kamar mandi ukuran besar
  • Ukuran lantai: 48 meter
  • Ruang dinding: 96 meter
  • Cat yang dibutuhkan: 2 galon cat

Untuk kamar mandi besar, siapkan 2 galon cat untuk menutupi seluruh area dinding. Perhitungan ini tidak termasuk pintu dan jendela dari seluruh luas ruang dinding kamar mandi.

Dapur ukuran kecil

Area dapur biasanya tidak terlalu membutuhkan banyak cat karena sebagian area dinding tertutupi kabinet dan lemari lainnya. Beli cat berkualitas dengan lapisan kulit telur atau semi-kilap agar pembersihan dapur lebih mudah.

Dapur ukuran sedang

  • Ukuran lantai: 60 meter
  • Ruang dinding: 117 meter
  • Cat yang dibutuhkan: 2 galon cat

Gunakan dua galon cat untuk dua lapis cat di dapur berukuran sedang. Satu pintu, satu jendela, dan 19 meter ruang dasar dan kabinet dinding tidak termasuk untuk menghasilkan total ruang dinding.

https://www.kompas.com/homey/read/2022/04/10/182600176/cara-menghitung-kebutuhan-cat-untuk-mengecat-dinding-rumah

Terkini Lainnya

5 Penyebab Tanaman Kemangi Layu

5 Penyebab Tanaman Kemangi Layu

Pets & Garden
Cara Membuat Larutan Pembersih Lantai Sendiri di Rumah

Cara Membuat Larutan Pembersih Lantai Sendiri di Rumah

Do it your self
5 Cara Memaksimalkan Ruang di Kamar Mandi Kecil

5 Cara Memaksimalkan Ruang di Kamar Mandi Kecil

Housing
5 Tips Penempatan Karpet di Ruang Tamu Menurut Desainer

5 Tips Penempatan Karpet di Ruang Tamu Menurut Desainer

Decor
6 Ide Dekorasi Dinding Ruang Tamu agar Tidak Terlihat Kosong

6 Ide Dekorasi Dinding Ruang Tamu agar Tidak Terlihat Kosong

Decor
5 Barang yang Tidak Boleh Ada di Teras, Ini Alasannya

5 Barang yang Tidak Boleh Ada di Teras, Ini Alasannya

Housing
4 Cara Memilih Tirai untuk Ruang Tamu dengan Tepat

4 Cara Memilih Tirai untuk Ruang Tamu dengan Tepat

Decor
5 Warna Cat yang Dapat Membuat Kamar Tidur Tampak Mahal

5 Warna Cat yang Dapat Membuat Kamar Tidur Tampak Mahal

Decor
5 Cara Merapikan Kamar Tidur dalam Waktu Satu Hari

5 Cara Merapikan Kamar Tidur dalam Waktu Satu Hari

Do it your self
Cara Menyimpan Bawang Putih agar Tahan Lama

Cara Menyimpan Bawang Putih agar Tahan Lama

Housing
4 Cara Memilih Pot Tanaman Hias

4 Cara Memilih Pot Tanaman Hias

Pets & Garden
5 Tata Letak Kamar Tidur yang Dapat Mendatangkan Feng Shui Baik

5 Tata Letak Kamar Tidur yang Dapat Mendatangkan Feng Shui Baik

Decor
7 Penyebab Daun Tanaman Dalam Ruangan Menguning

7 Penyebab Daun Tanaman Dalam Ruangan Menguning

Pets & Garden
4 Sayuran dan Buah yang Harus Disimpan di Kulkas agar Tahan Lama

4 Sayuran dan Buah yang Harus Disimpan di Kulkas agar Tahan Lama

Home Appliances
5 Cara Membasmi Semut Gula dengan Tepat

5 Cara Membasmi Semut Gula dengan Tepat

Do it your self
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke