Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

6 Hal yang Perlu Dipertimbangkan Sebelum Tinggal di Apartemen

Masing-masing apartemen menawarkan nilai plus, harga jual yang kompetitif, ukuran kamar, dan berbagai fasilitas pendukung. 

Tak heran, persaingan antarapartemen sangat tinggi dan menjadi salah satu pilihan hunian yang banyak diincar orang. Namun, sebelum membeli unit apartemen, pastikan apartemen memiliki sejumlah hal penting yang mendukung dan memudahkan Anda.

Dilansir dari Roohome, Rabu (6/4/2022), berikut ini enam hal penting yang perlu dipertimbangkan sebelum tinggal di apartemen. 

Keamanan merupakan salah satu elemen krusial yang harus disediakan pengelola apartemen.

Jadi, pastikan gedung memiliki sistem keamanan yang ketat seperti pemantauan orang-orang yang keluar atau memasuki gedung, sistem pengawasan, dan sistem kontrol akses yang mengontrol siapa saja yang dapat mengakses gedung. 

Area parkir kendaraan

Banyak pemilik mobil atau kendaraan kesulitan mencari area parkir untuk kendaraannya. Akibatnya, mobil terpaksa diparkir di tepi jalan atau ruang parkir umum. 

Tentu hal ini sangat merepotkan dan berisiko buruk pada kendaraaan seperti perusakan hingga pencurian mobil. Karena itu, pastikan gedung apartemen yang menjadi pilihan kamu memiliki area parkir yang cukup.

Pasokan listrik dan air bersih

Pasokan listrik dan air bersih dibutuhkan setiap orang, termasuk penghuni apartemen. Pastikan gedung apartemen memiliki sistem cadangan untuk keduanya.

Perawatan gedung yang tepat merupakan bagian vital yang perlu diperhatikan saat memilih tinggal di apartemen. Pastikan gedung apartemen selalu dibersihkan, disanitasi dengan benar, tangki air selalu berih, serta pengambilan sampah setiap hari.

Dengan demikian, kondisi apartemen tetap bersih dan terjaga dengan baik. 

Ruang untuk olahraga dan rekreasi

Olahraga dan rekreasi merupakan hal penting dalam kehidupan. Untuk itu, pastikan gedung apartemen memiliki ruang dan fasilitas kedua hal tersebut, baik itu area dalam maupun luar gedung.

Spa dan gym pribadi

Jika memungkinkan, carilah gedung apartemen yang memiliki fasilitas seperti gym, spa, ruang meditasi, dan sebagainya.

Deretan fasilitas ini memungkinkan para penghuni untuk mengembangkan kehidupan yang sehat dan bugar. 

https://www.kompas.com/homey/read/2022/04/06/211500076/6-hal-yang-perlu-dipertimbangkan-sebelum-tinggal-di-apartemen

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke