Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Cara Menanam Tomat agar Berbuah Banyak

JAKARTA, KOMPAS.com - Menanam tomat tak hanya bisa dilakukan di kebun atau lahan besar saja, namun ternyata tanaman ini bisa ditanam di dalam polybag atau pot dan hidroponik. Cara menanam  tomat dan merawatnya hampir sama, yang membedakan hanya lahan dan media tanam. 

Siapapun yang menanam tomat baik itu skala budidaya besar maupun hanya untuk di konsumsi pribadi, semuanya ingin tanaman berhasil berbuah banyak. Untuk bisa menghasilkan tomat lebat tentu ada beberapa syarat yang harus dipenuhi.

Dikutip dari laman Cybex Kementerian Pertanian RI, berikut beberapa tips menanam tomat agar tumbuh lebat dan subur. 

1. Pilih benih berkualitas bagus

Syarat pertama dalam cara menanam tomat agar berbuah banyak adalah pilih benih berkualitas bagus. Benih bisa didapat  di toko benih.

Benih tomat berkualitas bisa juga didapat dari toko online. Benih tomat berkualitas bagus bisa juga dibuat sendiri yaitu dari buat tomat yang sudah matang sempurna.

Biasanya petani tomat berkelanjutan membuat benih tomat sendiri. Caranya pilih pohon tomat yang tumbuh subur dan berbuah banyak.

Biji tomat dikeluarkan dan dibersihkan dan jemur sampai kering kira-kira tinggal 6 persen kadar air.

2. Pilih jenis tomat dataran rendah atau tinggi 

Syarat tomat berbuah banyak adalah sesuaikan jenis tomat dengan area tanam setempat. Jika daerah dataran tinggi pilih jenis tomat dataran tinggi atau jika area tanam dataran rendah pilih jenis tomat dataran rendah.

Jangan sampai terbalik.

3. Persyaratan tumbuh 

Tanaman tomat dapat tumbuh dengan baik dan berbuah banyak daerah dengan ketinggian antara 200 sampai 1.500 mdpl.

Syarat tanah tanaman tomat dengan tanah gembur kaya dengan unsur hara, memiliki pH tanah antara 5 sampai 6, suhu udara antara 17-28 derajat celcius, dan kelembapan diatas 60 derajat celcius. Adapun kebutuhan sinar matahari antara 200-400 footcandle.

4. Fase menanam tomat

Agar keberhasilan menanam tomat meningkat dan berbuah banyak ketahui waktu musim tanam yang baik.

Tomat sebaiknya tanam pada saat menjelang musim hujan, walaupun begitu jangan pula saat musim hujan deras sekali. Pun ingat di mana fase pertumbuhan generatif, yaitu tomat sudah siap berbunga dan berbuah kebutuhan air juga berkurang. 

5. Teknis menanam tomat 

Untuk menghasilkan tanaman tomat yang berbuah banyak, jangan lupa melakukan persemaian benih dan pembibitan sebelum tanam. Jangan langsung menanam benih ke lahan tanam. Ini agar terhindar dari kegagalan dalam penanaman.

Buat bedeng kecil ukuran 1 x 2 meter, gemburkan tanah menggunakan cangkul dan campur dengan 4 kilogram pupuk kandang.

Diamkan lahan selama satu minggu setelah itu taburkan benih dan tutup dengan tanah tipis-tipis. Siram persemaian tiap hari pagi sore dengan spayer halus.

Setelah umur dua minggu lakukan pembibitan, pindah ke polybag ukuran kecil satu persatu. Sebelumnya siapkan media tanam dalam polybag dengan perbandingan tanah, pasir dan pupuk kandang dengan perbandingan 1 : 1 : 1. 

Dalam kurang lebih 25 hari bibit tomat bisa dipindah ke tanah tanam.

6. Perawatan dan pemeliharaan 

Lakukan penyiraman setiap hari pagi dan sore menggunakan spayer halus. Kemudian, lakukan pencabutan atau singkirkan tanaman mengganggu dengan cara mencabut sampai akarnya.

7. Pemasangan ajir atau penopang tanaman

Lakukan pemasangan ajir (penopang tanaman) setelah tomat berumur 15 hari. Ajir sangat dibutuhkan untuk penopang tomat agar kuat.

Ajir bisa terbuat dari bambu, kayu atau plastik. Panjang ajir kurang lebih 1 sampai 1,5 meter.

Setiap tanaman tomat diberi satu ajir. Ikat batang tomat ke ajir dengan longgar agar tanaman leluasa bergerak.

8. Pemupukan 

Pemupukan tomat agar berbuah banyak lakukan dua kali, yaitu seminggu setelah tanam dan saat tomat mulai berbunga sekitar umur 25 hari. 

9. Penanggulangan hama tomat

Penanggulangan hama tomat agar berbuah banyak dan usaha berhasil tergantung jenis penyakit. Hama tomat banyak sekali kadang sudah terserang mulai dari bibit maka dari itu harus lebih waspada dan berhati-hati.

Hama tomat mulai dari ulat tanah, ulat buah, hama penyerang akar, penyerang daun. Semua bisa atasi dengan penyemprotan pestisida.

10. Panen 

Tomat sudah bisa dipanen pada umur 2,5 sampai 3 bulan. Ciri tomat sudah siap panen adalah separuh buah tomat sudah mengalami perubahan warna.

Perubahan warna hijau ke merah dan tandai juga tepi daun tua sudah mengering.

https://www.kompas.com/homey/read/2022/02/15/113000576/cara-menanam-tomat-agar-berbuah-banyak-

Terkini Lainnya

Simak, 6 Tips agar Kulkas Hemat Listrik

Simak, 6 Tips agar Kulkas Hemat Listrik

Home Appliances
Bisa, Begini Cara Membersihkan Noda Minyak di Celana Jeans

Bisa, Begini Cara Membersihkan Noda Minyak di Celana Jeans

Do it your self
6 Ide Kandang Ayam di Halaman Belakang Rumah

6 Ide Kandang Ayam di Halaman Belakang Rumah

Pets & Garden
5 Cara Menjaga Kebersihan Kolam Renang

5 Cara Menjaga Kebersihan Kolam Renang

Do it your self
3 Cara Membuat Perangkap Nyamuk yang Aman dan Efektif

3 Cara Membuat Perangkap Nyamuk yang Aman dan Efektif

Do it your self
3 Cara Membersihkan Spons Dapur agar Bebas Kuman dan Bau

3 Cara Membersihkan Spons Dapur agar Bebas Kuman dan Bau

Do it your self
Tips Menyimpan Beras agar Tidak Berkutu

Tips Menyimpan Beras agar Tidak Berkutu

Do it your self
6 Ide Warna Cottagecore, Bikin Rumah Lebih Estetik

6 Ide Warna Cottagecore, Bikin Rumah Lebih Estetik

Decor
5 Ide Pencahayaan yang Membuat Rumah Terlihat Elegan

5 Ide Pencahayaan yang Membuat Rumah Terlihat Elegan

Decor
5 Cara Menghilangkan Goresan pada Permukaan Kaca

5 Cara Menghilangkan Goresan pada Permukaan Kaca

Do it your self
7 Barang yang Tidak Boleh Disimpan di Kamar Tidur, Ini Alasannya

7 Barang yang Tidak Boleh Disimpan di Kamar Tidur, Ini Alasannya

Housing
Cara Mengasah Pisau dengan Batu Asah agar Kembali Tajam

Cara Mengasah Pisau dengan Batu Asah agar Kembali Tajam

Do it your self
5 Area dan Benda di Kamar Mandi yang Sering Lupa Dibersihkan

5 Area dan Benda di Kamar Mandi yang Sering Lupa Dibersihkan

Housing
Cara Membersihkan Air Fryer dari Noda Minyak dan Sisa Makanan

Cara Membersihkan Air Fryer dari Noda Minyak dan Sisa Makanan

Home Appliances
Catat, Ini Waktu Terbaik Menanam Bunga Matahari

Catat, Ini Waktu Terbaik Menanam Bunga Matahari

Pets & Garden
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke