Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Ragam Manfaat dan Cara Merawat Tanaman Rosemary

JAKARTA, KOMPAS.com - Rosemary adalah tanaman herbal yang kerap dimanfaatkan sebagai bumbu masak, yang juga bisa dijadikan sebagai tanaman hias.

Ketika dijadikan sebagai tanaman hias, tanaman dari famili Lamiaceae ini banyak memberikan manfaat.

Dikutip dari kanal YouTube Kios Tanaman Hias, Rabu (1/9/2021), berikut ini adalah manfaat dan cara merawat tanaman rosemary.

Manfaat tanaman rosemary

1. Memberikan aroma harum

Tanaman rosemary bisa mengeluarkan aroma yang harum, sehingga sering digunakan sebagai aromaterapi maupun pewangi ruangan. Kamu bisa meletakkan tanaman rosemary di dalam ruangan untuk dijadikan sebagai pengharum ruangan. 

2. Menghilangkan stres

Karena memiliki wangi aromaterapi yang khas, tanaman rosemary bisa menghilangkan stres.

Sudah banyak produk-produk yang menggunakan kandungan dari tanaman rosemary, seperti produk kecantikan, pengharum, dan lain-lain.

3. Mengusir nyamuk dan lalat

Tanaman rosemary juga dipercaya bisa bermanfaat untuk mengusir nyamuk maupun lalat.

Jadi, selain menjadi pengharum ruangan yang alami, tanaman rosemary yang diletakkan di dalam ruangan mencegah munculnya nyamuk dan lalat.

Cara merawat tanaman rosemary

1. Jangan beri air terlalu banyak

Tanaman rosemary tidak boleh terlalu banyak diberi air, karena hal itu akan membuatnya mengalami pembusukan, khususnya pembusukan akar.


Media tanam yang terlalu basah dan lembap akan membuat akar rosemary mudah terjangkit jamur dan penyakit.

Lakukan penyiraman secukupnya seminggu 3 kali. Jadi, pastikan tanaman rosemary tidak kamu siram dengan air terlalu sering agar tidak mengalami masalah.

2. Gunakan media tanam yang tepat

Media tanam untuk tanaman rosemary yang diletakkan di dalam ruangan bisa berupa gabah mentah yang tidak dicampur apa pun.

Kalaupun ingin dicampur dengan media tanam seperti tanah juga bisa, yang terpenting jangan diberi terlalu banyak air, karena berpengaruh untuk pertumbuhan tanaman rosemary.

Agar lebih bagus, tanaman rosemary perlu diberi media tanam yang poros yang terdiri dari berupa campuran sekam mentah, sekam bakar, dan sedikit cocopeat.

3. Pastikan paparan sinar mataharinya terpenuhi

Mengutip kanal YouTube Aneka Flora, tanaman rosemary membutuhkan penyinaran sinar matahari terus-menerus untuk pertumbuhan yang optimal.

Oleh karena itu, sebaiknya tempatkan tanaman rosemary pada tempat yang memiliki pencahayaan sinar matahari yang cukup.

4. Lakukan pemangkasan

Secara berkala lakukan pemangkasan apabila cabang-cabang tanaman rosemary telah rimbun.

Apabila terdapat bagian tanaman yang layu atau mati, segera pangkas agar tidak menyebar ke bagian tanaman yang lain.


5. Pemupukan

Pemupukan untuk tanaman rosemary bisa dilakukan sebanyak satu kali dalam sebulan.

Untuk mencegah kutu atau hama di daun Rosemary kamu bisa menyemprotkan pestisida nabati dua kali dalam sebulan.

https://www.kompas.com/homey/read/2021/09/01/174600676/ragam-manfaat-dan-cara-merawat-tanaman-rosemary

Terkini Lainnya

4 Manfaat Hidrogen Peroksida untuk Membersihkan Rumah

4 Manfaat Hidrogen Peroksida untuk Membersihkan Rumah

Housing
6 Tanaman Hias Dalam Ruangan yang Cepat Tumbuh

6 Tanaman Hias Dalam Ruangan yang Cepat Tumbuh

Housing
6 Manfaat Baking Soda untuk Hewan Peliharaan

6 Manfaat Baking Soda untuk Hewan Peliharaan

Pets & Garden
5 Hal yang Harus Disiapkan di Dapur Sebelum Berlibur

5 Hal yang Harus Disiapkan di Dapur Sebelum Berlibur

Housing
Cara Membersihkan Kasur dengan Bahan Alami

Cara Membersihkan Kasur dengan Bahan Alami

Do it your self
Cara Membersihkan Alat Pemanggang Daging Setelah Membakar Satai

Cara Membersihkan Alat Pemanggang Daging Setelah Membakar Satai

Do it your self
6 Cara Menyimpan Rempah yang Benar agar Tetap Awet

6 Cara Menyimpan Rempah yang Benar agar Tetap Awet

Do it your self
Cara Menyimpan Daging Kurban agar Tahan Lama

Cara Menyimpan Daging Kurban agar Tahan Lama

Do it your self
Tips Menata Freezer untuk Mengurangi Kekacauan

Tips Menata Freezer untuk Mengurangi Kekacauan

Home Appliances
Tips Membersihkan Vacuum Cleaner dengan Benar

Tips Membersihkan Vacuum Cleaner dengan Benar

Do it your self
5 Kesalahan Dekorasi Kamar Tidur Menurut Desainer

5 Kesalahan Dekorasi Kamar Tidur Menurut Desainer

Decor
Cara Membersihkan Pengering Pakaian dengan Benar

Cara Membersihkan Pengering Pakaian dengan Benar

Do it your self
Cara Membersihkan Spatula Kayu dengan Mudah

Cara Membersihkan Spatula Kayu dengan Mudah

Do it your self
5 Sayuran yang Bisa Ditanam di Dalam Ruangan

5 Sayuran yang Bisa Ditanam di Dalam Ruangan

Pets & Garden
5 Warna Cat yang Membuat Dapur Terlihat Mahal

5 Warna Cat yang Membuat Dapur Terlihat Mahal

Decor
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke