Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

4 Penyakit yang Umum Menyerang Anggrek, Apa Saja?

JAKARTA, KOMPAS.com - Warna bunganya yang menarik dan cerah membuat anggrek menjadi salah satu tanaman yang banyak diminati.

Sama halnya dengan tanaman lainnya, anggrek harus disiram serta diberikan cahaya matahari secukupnya, dan pengontrolan terhadap penyakit yang menyerang.

Dengan mengetahui penyakit yang menyerang anggrek, pencegahan pun bisa dilakukan lebih cepat sehingga anggrek bisa bertumbuh kembali.

Dilansir dari Gardening Know How, Selasa (2/2/21) penyakit tanaman anggrek yang paling umum adalah jamur. Ada pula bakteri busuk yang dapat mengganggu kesehatan anggrek.

Anggrek bisa terkena penyakit ketika kelembapan berlebih pada daun dan bunga, serta ketika tanah memiliki drainase yang buruk.

Jamur

Penyakit jamur pada anggrek disebabkan oleh genangan air pada tanaman anggrek, spora jamur berkembang biak dan setelah siap mereka akan menumbuhkan miselum dan mulai berbuah yang mengganggu pertumbuhan anggrek.

Penyakit jamur ini ditandai oleh bintik hitam gelap pada dedaunan dan menyebar dengan cepat ke seluruh bagian tanaman. Untuk mencegahnya, potong area yang terkena penyakit ini dengan pisau sehingga tidak mengganggu bagian yang masih sehat.

Busuk Akar

Busuk akar ini banyak dijumpai jika tanah pot tidak steril dan terdapat kelebihan air. Penyakit ini sangat menular dan pada dasarnya adalah penyakit akar.

Namun, gejalanya mungkin tidak terlihat, sehingga untuk mengobatinya membutuhkan pengangkatan tanaman dari medianya dan menggunakan pisau steril untuk memotong bagian yang terinfeksi.

Kemudian gunakan fungisida untuk membasahi akar dan memberikan area tumbuh dengan larutan pemutih 10 persen. Jika cukup banyak akar yang bertahan, tanaman masih bisa bertumbuh kembali.

Busuk Leher

Busuk leher paling umum terjadi saat cuaca hangat dengan kelembaban tinggi. Sirkulasi udara yang baik dapat membantu mencegah penyakit-penyakit tersebut.

Busuk leher menyebabkan kerontokan yang cepat dan pembusukan pada akar.

Busuk leher berasal dari jamur Botrytis dan menghasilkan bintik hitam atau coklat kecil pada kelopak. Bunga akan menularkan jamur, jadi pemusnahan bunga sangatlah penting.

Fungisida dan sanitasi adalah kunci penyakit dan pengobatan anggrek ini.

Busuk Lunak

Penyakit ini biasanya menyerang anggrek bulan yang disebabkan oleh bakteri Erwinia carotovora.

Busuk lunak bisa terjadi karena kelembaban berlebih sehingga bakteri ini dapat berkembang dengan baik terutama pada jaringan muda.

Area busuk mungkin memiliki bau yang tidak sedap. Untuk mengatasinya cuku semprotkan hidrogen peroksida pada tanaman dan tanaman di sekitarnya, karena infeksi dapat menyebar dengan cepat.

https://www.kompas.com/homey/read/2021/02/02/164000576/4-penyakit-yang-umum-menyerang-anggrek-apa-saja-

Terkini Lainnya

7 Permukaan dan Barang yang Tidak Boleh Dibersihkan dengan Pemutih

7 Permukaan dan Barang yang Tidak Boleh Dibersihkan dengan Pemutih

Housing
6 Tanaman Feng Shui yang Dapat Menghadirkan Kekayaan di Rumah

6 Tanaman Feng Shui yang Dapat Menghadirkan Kekayaan di Rumah

Pets & Garden
6 Penyebab Laba-Laba Muncul di Rumah dan Cara Mencegahnya

6 Penyebab Laba-Laba Muncul di Rumah dan Cara Mencegahnya

Housing
Memasang TV di Kamar Tidur, Boleh atau Tidak?

Memasang TV di Kamar Tidur, Boleh atau Tidak?

Home Appliances
Cara Menyimpan Daging Kurban di Kulkas dan Freezer agar Tahan Lama

Cara Menyimpan Daging Kurban di Kulkas dan Freezer agar Tahan Lama

Home Appliances
10 Cara Menurunkan Kelembapan di Rumah

10 Cara Menurunkan Kelembapan di Rumah

Housing
Cara Mencuci Sepatu dengan Mesin Cuci

Cara Mencuci Sepatu dengan Mesin Cuci

Do it your self
8 Barang yang Tidak Boleh Disimpan di Laci Oven

8 Barang yang Tidak Boleh Disimpan di Laci Oven

Home Appliances
Cara Membersihkan Cincin Karet Mesin Cuci

Cara Membersihkan Cincin Karet Mesin Cuci

Home Appliances
6 Cara Meningkatkan Tampilan Lemari Dapur dengan Biaya Minim

6 Cara Meningkatkan Tampilan Lemari Dapur dengan Biaya Minim

Decor
7 Tanaman Hias yang Tumbuh Subur di Kamar Mandi

7 Tanaman Hias yang Tumbuh Subur di Kamar Mandi

Pets & Garden
5 Makanan yang Tidak Boleh Dimasak di Oven Pemanggang Roti

5 Makanan yang Tidak Boleh Dimasak di Oven Pemanggang Roti

Home Appliances
4 Manfaat Hidrogen Peroksida untuk Membersihkan Rumah

4 Manfaat Hidrogen Peroksida untuk Membersihkan Rumah

Housing
6 Tanaman Hias Dalam Ruangan yang Cepat Tumbuh

6 Tanaman Hias Dalam Ruangan yang Cepat Tumbuh

Housing
6 Manfaat Baking Soda untuk Hewan Peliharaan

6 Manfaat Baking Soda untuk Hewan Peliharaan

Pets & Garden
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke