Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Panduan Merawat Tanaman Hias Gantung

JAKARTA, KOMPAS.com - Kini tanaman gantung menjadi salah satu pilihan untuk elemen dekorasi di dalam ataupun di luar ruangan.

Berbagai tanaman hias gantung bisa menjadi pilihan mulai dari cyclamen, amarilis, hingga anggrek bulan dapat menjadi bunga tanaman gantung.

Dilansir dari The Spruce, Senin (23/11/2020), ada beberapa hal yang harus diperhatikan sebelum merawat tanaman gantung ini.

1. Bobot

Tanaman gantung berarti menggatung tanaman dan tanah di dalam pot yang digantung, jika tanah dalam keadaan basah akan menambah bobot tanaman gantung ini.

Sebelum Anda menggantungnya di langit-langit atau di dinding, pastikan strukturnya dapat menahan beban.

Hindari memasang kait langsung ke plester atau drywall, pastikan kaitnya terpasang dengan kuat pada tiang dinding atau balok-balok langit.

Pilihan pot juga memengaruhi berat tanaman gantung ini, jika memilih pot bermaterial plastik akan lebih ringan daripada pot dari tanah liat.

2. Lindungi Furnitur di Dalam Ruangan

Jika Anda memilih meletakkan tanaman gantung di dalam ruangan, sehingga pilihan pot plastik yang dilengkapi dengan baki di bawahnya.

Baki ini akan menjadi wadah air ketika menetes sehingga tidak menetes ke furnitur Anda.

Namun hati-hati saat menyiramnya, karena baki ini tidak terlalu besar jadi tidak bisa menampung banyak air sehingga Anda harus memeriksa tetesan air pada baki.

Selain itu, udara di dekat langit-langit rumah atau plafon lebih hangat daripada di luar ruangan, sehingga Anda harus menyiramnya lebih banyak agar tanaman bisa berkembang.


3. Sistem Pot Ganda

Sistem pot ganda ini merupakan cara lain agar air dari tanaman tidak menetes ke bawah.

Tanaman akan diletakkan di dua pot, yakni pot dalam yang diisi dengan tanah serta memiliki lubang drainase dan pot luar yang tidak memiliki lubang drainase. Bagian dalam pot luar ini dilapisi dengan kerikil sekitar 2-3 inci.

Air yang berlebih dari pot pertama akan turun ke lapisan yang berkerikil (pot kedua). Hal ini dilakukan agar air tidak terperangkap di dalam tanah sehingga air tidak diserap kembali oleh tanaman.

Teknik ini juga meningkatkan kelembapan di sekitar tanaman.

Namun, yang harus diperhatikan adalah ketika menggunakan sistem pot ganda ini, akan menambah bobot tanaman. Maka dari itu perhatikan tempat untuk menggantung tanaman gantung ini.

https://www.kompas.com/homey/read/2020/11/23/170400276/panduan-merawat-tanaman-hias-gantung

Terkini Lainnya

Cara Membersihkan Alat Pemanggang Daging Setelah Membakar Satai

Cara Membersihkan Alat Pemanggang Daging Setelah Membakar Satai

Do it your self
6 Cara Menyimpan Rempah yang Benar agar Tetap Awet

6 Cara Menyimpan Rempah yang Benar agar Tetap Awet

Do it your self
Cara Menyimpan Daging Kurban agar Tahan Lama

Cara Menyimpan Daging Kurban agar Tahan Lama

Do it your self
Tips Menata Freezer untuk Mengurangi Kekacauan

Tips Menata Freezer untuk Mengurangi Kekacauan

Home Appliances
Tips Membersihkan Vacuum Cleaner dengan Benar

Tips Membersihkan Vacuum Cleaner dengan Benar

Do it your self
5 Kesalahan Dekorasi Kamar Tidur Menurut Desainer

5 Kesalahan Dekorasi Kamar Tidur Menurut Desainer

Decor
Cara Membersihkan Pengering Pakaian dengan Benar

Cara Membersihkan Pengering Pakaian dengan Benar

Do it your self
Cara Membersihkan Spatula Kayu dengan Mudah

Cara Membersihkan Spatula Kayu dengan Mudah

Do it your self
5 Sayuran yang Bisa Ditanam di Dalam Ruangan

5 Sayuran yang Bisa Ditanam di Dalam Ruangan

Pets & Garden
5 Warna Cat yang Membuat Dapur Terlihat Mahal

5 Warna Cat yang Membuat Dapur Terlihat Mahal

Decor
5 Kesalahan Menyiram Taman di Musim Kemarau

5 Kesalahan Menyiram Taman di Musim Kemarau

Pets & Garden
7 Warna Cat Terbaik untuk Rumah Bergaya Farmhouse

7 Warna Cat Terbaik untuk Rumah Bergaya Farmhouse

Decor
Cara Memasang Kipas Angin di Langit-langit Rumah

Cara Memasang Kipas Angin di Langit-langit Rumah

Home Appliances
4 Ide Dekorasi Dinding dengan Warna Beige

4 Ide Dekorasi Dinding dengan Warna Beige

Decor
5 Tanaman Hias yang Tumbuh Subur dengan Minim Cahaya Matahari dan Air

5 Tanaman Hias yang Tumbuh Subur dengan Minim Cahaya Matahari dan Air

Pets & Garden
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke