Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sejumlah Media Asing Turut Beritakan Indonesia Borong Jet Tempur Rafale dari Perancis

Kompas.com - 10/02/2022, 21:01 WIB
Danur Lambang Pristiandaru

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com – Indonesia resmi memesan 42 unit jet tempur Rafale buatan Dassault Aviation dari Perancis.

Diberitakan Kompas.com, Kementerian Pertahanan diwakili Kepala Badan Sarana Pertahanan Kemenhan Marsda Yusuf Jauhari melakukan penandatanganan pembelian pesawat tempur itu dengan perwakilan Dassault Aviation di Jakarta, Kamis (10/2/2022).

Menteri Pertahanan Prabowo Subianto dan Menteri Pertahanan Perancis Florence Farly turut hadir dan menyaksikan penandatangan kontrak tersebut.

Baca juga: Daftar Negara yang Membeli Jet Dassault Rafale

“Kita mulai hari ini dengan tanda tangan kontrak pertama untuk enam pesawat,” kata Prabowo dalam rekaman suara yang diterima awak media, Kamis siang.

Pembelian jet tempur Rafale oleh Indonesia tersebut juga ramai diberitakan oleh sejumlah media asing.

Berikut media asing yang turut mewartakan Indonesia membeli jet tempur Rafale dari Perancis.

Baca juga: Selain Borong 42 Jet Rafale, Prabowo Sebut RI Bakal Beli 2 Kapal Selam Scorpene

1. BNN Bloomberg

Media dari Kanada, BNN Bloomberg, mewartakan kesepakatan pembelian 42 unit jet tempur Rafale oleh Indonesia.

Kesepakatan tersebut juga mencakup pelatihan, dukungan logistik untuk beberapa pangkalan udara, dan pusat pelatihan yang dilengkapi dengan simulator.

Media tersebut menyebutkan bahwa Dassault Aviation memperpanjang keberhasilannya soal penjualan jet tempurnya.

Pasalnya, sebelum Indonesia, Dassault Aviation juga menerima pesanan jet tempur Rafale dari Uni Emirat Arab (UEA), Yunani, Kroasia, dan pesanan tambahan dari Mesir.

Baca juga: Mengenal Pesawat Tempur Dassault Rafale

2. DW

Deutsche Welle (DW) yang merupakan media asal Jerman, menyebut kesepakatan pembelian 42 unit jet tempur Rafale merupakan tanda penguatan hubungan antara Paris dan Jakarta.

Presiden Perancis Emmanuel Macron bahkan mengungkapkan kegembiraannya karena Indonesia membeli puluhan jet tempur tersebut.

“42 Rafale! Indonesia memilih keunggulan Industri Perancis! Lebih dari 400 perusahaan Perancis dan ribuan pekerja yang merancang Rafaletelah diakui,” ujar Macron.

DW turut melaporkan, Perancis juga berhasil mencapai kesepakatan pembelian jet tempur Rafale dengan beberapa negara lain.

Baca juga: India Beli Rafale, Pakistan Panas lalu Borong 25 Jet Tempur J-10C Buatan China

3. AFP

Media asal Perancis, AFP, tak ketinggalan mewartakan kesepakatan pembelian 42 unit jet tempur Rafale oleh Indonesia.

Pada November 2021, Paris dan Jakarta memperkuat perjanjian kemitraan strategis ketika Menteri Luar Negeri Prancis Jean-Yves Le Drian mengunjungi Indonesia.

Pesanan puluhan jet tempur Rafale tersebut merupakan langkah Indonesia untuk menggantikan armadanya yang menua, terutama F-16 dari AS dan Sukhoi dari Rusia.

AFP menyebut, Rafale telah terbukti populer di pasar internasional meskipun ada persaingan dari produsen AS dan Eropa.

Baca juga: India Beli Rafale, Pakistan Panas lalu Borong 25 Jet Tempur J-10C Buatan China


Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com