Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Rumah Ikonik di Film "Home Alone" Disewakan untuk Libur Natal

Kompas.com - 02/12/2021, 12:40 WIB
Tito Hilmawan Reditya

Penulis

Sumber UPI

KOMPAS.com - Rumah yang terkenal karena foto eksteriornya dalam film klasik Natal "Home Alone" saat ini tersedia untuk disewa di Airbnb.

Dilansir UPI, rumah Winnetka Ill, yang secara mencolok ditampilkan dalam film tahun 1990 yang dibintangi Macaulay Culkin, terdaftar untuk satu malam menginap.

Rumah dijadwalkan tersedia pada 12 Desember mendatang.

Baca juga: Film Home Sweet Home Alone Menjawab di Mana Keberadaan Kevin McCallister

Iklan persewaan ini dipandu oleh "Buzz," yang diperankan aktor Devin Ratray, kakak dari Kevin McCallister yang diperankan Culkin.

"Anda mungkin tidak mengingat saya sebagai orang yang sangat akomodatif," tulis Buzz dalam pengumuman Airbnb.

"Tetapi saya sudah dewasa, dan saya akan dengan senang hati berbagi rumah keluarga saya, bahkan pizza saya, dengan Anda di musim liburan ini."

"Cobalah untuk tidak membiarkan tarantulaku, Axl, terlepas kali ini," tambahnya.

Baca juga: Archie Yates Ingin Eksplorasi Genre Usai Tampil dalam Film Home Sweet Home Alone

Masa inap ini termasuk dekorasi liburan, jebakan yang terinspirasi oleh film, pizza, dan makan malam dengan penerangan lilin Kraft Macaroni N' Cheese yang dapat dipanaskan dengan microwave.

Dengan harga 25 dollar AS untuk empat tamu, fasilitas juga akan mencakup pemutaran "Home Sweet Home Alone", film terbaru dalam waralaba, plus set Lego Home Alone baru.

Baca juga: Sinopis Home Sweet Home Alone, Segera Tayang di Disney+ Hotstar

Rumah akan tersedia untuk pemesanan mulai 7 Desember.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com