Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Twit Pertama Elon Musk sebagai Pemilik Twitter: Sang Burung Dilepaskan

WASHINGTON DC, KOMPAS.com – Elon Musk resmi menjadi pemilik Twitter pada Kamis (27/10/2022) setelah merampungkan akuisisi senilai 44 miliar dollar AS.

Elon Musk kemudian mengetwit untuk kali pertamanya sebagai pemilik Twitter.

“Sang burung dilepaskan,” tulisnya. Burung yang dimaksud adalah logo Twitter.

Dilansir dari Reuters, Elon Musk, yang juga merupakan pemilik Tesla dan SpaceX, sebelumnya mengatakan bahwa dia ingin mencegah Twitter menjadi ruang untuk kebencian dan perpecahan.

Dia juga ingin "mengalahkan" bot spam di Twitter dan menyusun ulang algoritma di platform media sosial tersebut.

Namun, Elon Musk belum memberikan rincian tentang bagaimana dia akan mencapai semua ini dan siapa yang akan menjalankan perusahaan.

Dia juga berencana untuk mengurangi jumlah pekerja, membuat sekitar 7.500 karyawan Twitter resah tentang masa depan mereka.

Pada Kamis, dia mengaku tidak membeli Twitter untuk menghasilkan lebih banyak uang, tetapi untuk mencoba membantu umat manusia.

Diberitakan Kompas.com sebelumnya, Washington Post dan CNBC melaporkan bahwa Elon Musk telah memecat Chief Executive Officer Twitter Parag Agrawal, Chief Financial Officer Twitter Ned Segal, serta Kepala Urusan Hukum dan Kebijakan Twitter Vijaya Gaddet.

Pemecatan itu dilakukan setelah Elon Musk resmi menjadi pemilik baru Twitter.

Musk disebut memecat beberapa pejabat eksekutif yang dia tuduh menyesatkannya.

Sumber tersebut menambahkan, Agrawal dan Segal berada di markas Twitter San Francisco ketika kesepakatan pembelian Twitter oleh Musk ditutup.

Elon Musk juga sudah mengubah deskripsinya di akun Twitter-nya menjadi “Pemimpin Twit”.

“Twitter jelas tidak bisa menjadi neraka yang bebas untuk semua, di mana apa pun dapat dikatakan tanpa konsekuensi,” kata Musk dalam sebuah surat terbuka kepada para pengiklan pada Kamis.

Musk juga mengatakan pada Mei bahwa dia akan mencabut pemblokiran terhadap Donald Trump meskipun mantan presiden AS itu mengatakan dia tidak akan kembali ke platform itu.

Elon Musk pemilik baru Twitter juga mengindikasikan bahwa dia memandang platform ini sebagai fondasi untuk menciptakan "aplikasi super" yang menawarkan segalanya mulai dari transfer uang hingga belanja dan transportasi online.

https://www.kompas.com/global/read/2022/10/28/170100070/twit-pertama-elon-musk-sebagai-pemilik-twitter-sang-burung-dilepaskan

Terkini Lainnya

Rusia Tanggapi KTT Ukraina di Swiss: Tak Buahkan Hasil, Presiden Putin Masih Terbuka untuk Dialog

Rusia Tanggapi KTT Ukraina di Swiss: Tak Buahkan Hasil, Presiden Putin Masih Terbuka untuk Dialog

Global
PM Netanyahu Disebut Telah Bubarkan Kabinet Perang Israel

PM Netanyahu Disebut Telah Bubarkan Kabinet Perang Israel

Global
Sampaikan Pesan Idul Adha 2024, Wapres AS Akui Masih Ada “Hate Crime” ke Warga Muslim

Sampaikan Pesan Idul Adha 2024, Wapres AS Akui Masih Ada “Hate Crime” ke Warga Muslim

Global
Polisi Inggris Tabrakkan Mobil untuk Tangkap Sapi yang Kabur

Polisi Inggris Tabrakkan Mobil untuk Tangkap Sapi yang Kabur

Global
5 Tewas akibat Tabrakan Kereta Penumpang dan Barang di India

5 Tewas akibat Tabrakan Kereta Penumpang dan Barang di India

Global
Kebakaran Rumah di Vietnam Tewaskan 3 Anak dan 1 Perempuan

Kebakaran Rumah di Vietnam Tewaskan 3 Anak dan 1 Perempuan

Global
Rangkuman Hari Ke-844 Serangan Rusia ke Ukraina: Hasil KTT Ukraina | Serangan Drone Tewaskan Jurnalis Rusia

Rangkuman Hari Ke-844 Serangan Rusia ke Ukraina: Hasil KTT Ukraina | Serangan Drone Tewaskan Jurnalis Rusia

Global
Kereta Barang Tabrak Kereta Penumpang Ekspres di India, Jumlah Korban Belum Diketahui

Kereta Barang Tabrak Kereta Penumpang Ekspres di India, Jumlah Korban Belum Diketahui

Global
8 Orang Tewas Kehabisan Napas dalam Truk Berpendingin di China

8 Orang Tewas Kehabisan Napas dalam Truk Berpendingin di China

Global
Houthi Serang 3 Kapal, Salah Satunya Milik Militer AS

Houthi Serang 3 Kapal, Salah Satunya Milik Militer AS

Global
Polisi Tembak Pria Bawa Kapak dan Bom Molotov Jelang Pertandingan Euro

Polisi Tembak Pria Bawa Kapak dan Bom Molotov Jelang Pertandingan Euro

Global
Penembakan Massal di Michigan, 9 Orang Terluka, Pelaku Bunuh Diri

Penembakan Massal di Michigan, 9 Orang Terluka, Pelaku Bunuh Diri

Global
Dalam Konvoi Pemakaman Wapres Malawi, 4 Pelayat Tewas Tertabrak Mobil

Dalam Konvoi Pemakaman Wapres Malawi, 4 Pelayat Tewas Tertabrak Mobil

Global
Jeda Taktis Militer di Gaza untuk Pengiriman Bantuan Justru Dikecam PM Israel

Jeda Taktis Militer di Gaza untuk Pengiriman Bantuan Justru Dikecam PM Israel

Global
[KABAR DUNIA SEPEKAN] Info Terbaru Kate Middleton | Israel Umumkan Jeda Taktis di Gaza

[KABAR DUNIA SEPEKAN] Info Terbaru Kate Middleton | Israel Umumkan Jeda Taktis di Gaza

Global
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke