Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Rusia Tembaki PLTN, Zelensky: Bencana Nuklir Tinggal Selangkah Lagi

Ini dikatakan Zelensky setelah Rusia menembak dan merusak salah satu saluran transmisi listriknya pada hari Senin (5/9/2022).

“Hari ini saluran transmisi listrik terakhir yang menghubungkan pembangkit listrik ke sistem energi Ukraina rusak karena penembakan provokatif Rusia," ujar Zelensky, dilansir The Hill.

"Sekali lagi, ini adalah kedua kalinya. Karena provokasi Rusia, pabrik Zaporizhzhia selangkah lagi dari bencana radiasi," kata Zelensky dalam pidato kepresidenan.

IAEA secara terpisah mengeluarkan pembaruan pada hari Senin yang mengatakan bahwa Ukraina telah menghubungi badan tersebut untuk memberi tahu IAEA bahwa saluran listrik cadangan, yang sebagian terhubung ke ZNPP, perlu diputuskan untuk mengatasi kebakaran.

Perkembangan terjadi ketika dua ahli IAEA akan tetap berada di lokasi untuk memantau pembangkit listrik tenaga nuklir karena militer Rusia telah menembaki pembangkit listrik Zaporizhzhia selama sebulan terakhir

Ini menciptakan kekhawatiran akan kemungkinan insiden nuklir.

Direktur Jenderal IAEA Raphael Mariano Grossi pada Selasa (6/9/2022) disebut juga akan mengeluarkan laporan tentang keselamatan nuklir, keamanan dan situasi perlindungan di Ukraina, termasuk temuan dari misi ke PLTN.

IAEA juga akan memberikan pengarahan kepada Dewan Keamanan PBB tentang misi tersebut.

https://www.kompas.com/global/read/2022/09/06/104500670/rusia-tembaki-pltn-zelensky--bencana-nuklir-tinggal-selangkah-lagi

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke