Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Jatuh ke Kolam, Perempuan Ini Tewas Dimakan 2 Buaya

Menurut keterangan kantor sheriff Sarasota, seorang perempuan tua jatuh ke kolam di Boca Royale Golf and Country Club.

Stasiun tv lokal WTVT melaporkan, lokasi itu dekat dengan rumah perempuan tersebut di Englewood, Florida.

Menurut WTVT, dua buaya yang masing-masing panjangnya 2,5 meter dan 2,1 meter menerkamnya ketika perempuan tersebut mencoba tetap mengapung.

Usai insiden, Komisi Konservasi Ikan dan Margasatwa Florida (FWC) datang ke lokasi itu untuk memindahkan kedua buaya sebagai bagian dari penyelidikan.

Menurut FWC, buaya menghuni semua 67 county di negara bagian tersebut.

"Dalam beberapa tahun terakhir, Florida mengalami pertumbuhan populasi manusia yang luar biasa. Banyak penduduk mencari rumah tepi laut dan semakin berpartisipasi dalam kegiatan yang berhubungan dengan air."

"Hal ini dapat mengakibatkan interaksi buaya-manusia yang lebih sering, dan potensi konflik yang lebih besar," kata FWC di situs webnya.

"Meskipun banyak warga Florida sudah belajar untuk hidup berdampingan dengan buaya, potensi konflik selalu ada," lanjutnya dikutip dari Newsweek, Sabtu (16/7/2022).

FWC juga menekankan bahwa luka serius akibat serangan buaya jarang terjadi.

  • Ketika Warga Thailand Beralih Konsumsi Daging Buaya karena Harga Daging Babi Naik...
  • Misteri Buaya Raksasa Bernama Gustave, Diduga Sudah Memangsa 300 Nyawa
  • Ketika Krisis Air Iran Buat Buaya Mengganas, Manusia Jadi Mangsa Kebanyakan Anak-anak

Sebelumnya pada Juni, seekor buaya di South Carolina membunuh pria setelah menyeretnya ke kolam.

Ketika petugas datang ke lokasi kejadian, mereka menemukan buaya itu sudah menerkam pria tersebut di dekat tepi kolam lalu mundur ke dalam air.

Pada Juni juga, buaya di Florida membunuh seekor anjing saat bermain lempar tangkap.

Josh Wells pemilik anjing mengatakan kepada Tallahassee Democrat, buaya itu melompat keluar dari air dan menerkam kepala anjing terlebih dahulu.

Buaya itu kemudian disuntik mati oleh petugas Florida.

Awal bulan ini, seekor buaya menggigit anak laki-laki berusia 6 tahun yang sedang berenang di danau Louisiana.

Ibu anak laki-laki itu mendengarnya berteriak dan mengatakan kepada stasiun berita lokal, dia melihat buaya sepanjang 1,2 meter di belakangnya. Setelah serangan itu, anak tersebut memiliki bekas gigitan di kakinya.

https://www.kompas.com/global/read/2022/07/18/180600370/jatuh-ke-kolam-perempuan-ini-tewas-dimakan-2-buaya

Terkini Lainnya

Biden dan Zelensky Teken Perjanjian Keamanan yang Mirip dengan Kesepakatan AS-Israel

Biden dan Zelensky Teken Perjanjian Keamanan yang Mirip dengan Kesepakatan AS-Israel

Global
Bryan Sukidi, Siswa Indonesia Peraih Penghargaan Bakat Luar Biasa di AS

Bryan Sukidi, Siswa Indonesia Peraih Penghargaan Bakat Luar Biasa di AS

Global
Kekerasan Anak dalam Konflik Dunia Capai Tingkat Ekstrem, Khususnya Israel

Kekerasan Anak dalam Konflik Dunia Capai Tingkat Ekstrem, Khususnya Israel

Global
Invasi Rusia ke Ukraina Menimbulkan Emisi Karbon yang Besar

Invasi Rusia ke Ukraina Menimbulkan Emisi Karbon yang Besar

Internasional
Rangkuman Hari Ke-841 Serangan Rusia ke Ukraina: Komitmen Keamanan Biden-Zelensky | Bank Rusia Kehabisan Mata Uang Asing

Rangkuman Hari Ke-841 Serangan Rusia ke Ukraina: Komitmen Keamanan Biden-Zelensky | Bank Rusia Kehabisan Mata Uang Asing

Global
Tank-tank Israel Terus Menembus Rafah, Warga Palestina Tak Henti Melarikan Diri

Tank-tank Israel Terus Menembus Rafah, Warga Palestina Tak Henti Melarikan Diri

Global
Inilah Poin-poin Perdebatan dalam Negosiasi Gencatan Senjata Israel-Hamas

Inilah Poin-poin Perdebatan dalam Negosiasi Gencatan Senjata Israel-Hamas

Internasional
Tentara Israel Lakukan 5.698 Pelanggaran Berat pada Anak-anak

Tentara Israel Lakukan 5.698 Pelanggaran Berat pada Anak-anak

Global
Hezbollah Luncurkan Roket dan Drone Langsung ke Pangkalan Militer Israel

Hezbollah Luncurkan Roket dan Drone Langsung ke Pangkalan Militer Israel

Global
 [POPULER GLOBAL] 2.600 Polisi KTT G7 Berjejal Tidur di Kapal Rusak | Warga Gaza Bandingkan Kondisi dengan Hamas

[POPULER GLOBAL] 2.600 Polisi KTT G7 Berjejal Tidur di Kapal Rusak | Warga Gaza Bandingkan Kondisi dengan Hamas

Global
Isi Bantal Leher dengan Barang demi Hindari Biaya Bagasi, Penumpang Ini Dilarang Terbang

Isi Bantal Leher dengan Barang demi Hindari Biaya Bagasi, Penumpang Ini Dilarang Terbang

Global
Warga Gaza Kritik Pemimpin Hamas, Ingin Perang Segera Usai

Warga Gaza Kritik Pemimpin Hamas, Ingin Perang Segera Usai

Global
Wanita Jepang Siapkan Makan Sebulan untuk Suaminya Sebelum Melahirkan

Wanita Jepang Siapkan Makan Sebulan untuk Suaminya Sebelum Melahirkan

Global
Houthi Gunakan Drone Perahu untuk Serang Kapal Komersial

Houthi Gunakan Drone Perahu untuk Serang Kapal Komersial

Global
Tinggal 20 Persen Pohon Sehat di Jerman, Indonesia Bagaimana?

Tinggal 20 Persen Pohon Sehat di Jerman, Indonesia Bagaimana?

Global
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke