Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Vatikan Umumkan Kasus Infeksi Pertama Virus Corona

VATICAN CITY, KOMPAS.com - Seorang pasien di Klinik Vatikan positif terjangkit virus corona. Klinik itu biasa digunakan juga oleh pastor/imam dan karyawan Vatikan. Juru bicara Matteo Bruni menyatakan laporan tersebut.

Penemuan itu terjadi pada Kamis (05/03/2020) saat klinik Vatikan sedang menangguhkan pasien karena upaya sanitasi.

Bruni mengatakan layanan darurat Vatikan masih terus berlanjut, dan menambahkan kalau pihak Vatikan telah menginformasikan otoritas kesehatan Italia.

Pihak Vatikan mengatakan pada Jumat (06/03/2020) bahwa mereka mengkonfirmasi kasus pertama infeksi virus corona di Vatikan.

Penemuan itu menjadikan penyebaran virus mencapai tepat di jantung kota Italia. Sejauh ini korban meninggal di Italia sudah mencapai 148 orang pada kamis lalu.

Meski begitu, Bruni tidak menjelaskan detil apakah korban infeksi virus corona itu berasal dari kalangan karyawan gereja Vatikan atau bukan.

Sementara sampai saat ini, Paus Fransiskus masih dinyatakan negatif dari infeksi virus corona. Informasi terakhir tentang kesehatan Paus Fransiskus ditegaskan oleh pihak Vatikan hanya menderita flu biasa. 

Rumor tentang Paus Fransiskus mengidap virus corona mulai santer sejak dia dikabarkan absen sebab sakit.

Paus juga terekam sedang batuk dan menyeka hidungnya ketika memimpin Misa Rabu Abu (26/02/2020).

Pada Minggu (01/03/2020), Paus Fransiskus muncul di publik saat memimpin doa Malaikat Tuhan (Angelus).

Pada kesempatan itu dia menuturkan bahwa dirinya mengidap demam dan terpaksa membatalkan agenda yang dilaksanakan di Roma.

Pada Selasa, (03/03/2020) Sri Paus mengikuti rangkaian tes virus corona dan hasilnya dinyatakan negatif. 

"Beliau hanya terkena flu. Tidak ada gejala lain yang mengindikasikan kepada penyakit tertentu," ujar Bruni dilansir dari ABC  pada Rabu (4/3/2020). 

Meski terdapat fakta bahwa Paus kehilangan salah satu paru-parunya karena masalah pernapasan saat masih muda, saat ini beliau dinyatakan masih dalam kondisi prima.

https://www.kompas.com/global/read/2020/03/06/191602270/vatikan-umumkan-kasus-infeksi-pertama-virus-corona

Terkini Lainnya

Bagaimana Nasib Donald Trump Selanjutnya Setelah Dinyatakan Bersalah?

Bagaimana Nasib Donald Trump Selanjutnya Setelah Dinyatakan Bersalah?

Internasional
Terungkap Maksud Korea Utara Kirim Balon Sampah ke Korea Selatan

Terungkap Maksud Korea Utara Kirim Balon Sampah ke Korea Selatan

Global
[KABAR DUNIA SEPEKAN] Longsor Papua Nugini | Trump Dinyatakan Bersalah

[KABAR DUNIA SEPEKAN] Longsor Papua Nugini | Trump Dinyatakan Bersalah

Global
Beruang Liar di California Terobos Rumah demi Curi Sebungkus Oreo

Beruang Liar di California Terobos Rumah demi Curi Sebungkus Oreo

Global
Militer China Siap Hentikan Kemerdekaan Taiwan Secara Paksa

Militer China Siap Hentikan Kemerdekaan Taiwan Secara Paksa

Global
Keluarga Tawanan Israel Minta Netanyahu Terima Rencana Biden

Keluarga Tawanan Israel Minta Netanyahu Terima Rencana Biden

Global
Stormy Daniels Komentari Vonis Trump: Dia Harus Dipenjara

Stormy Daniels Komentari Vonis Trump: Dia Harus Dipenjara

Global
Jago Mengetik Cepat Pakai Hidung, Pria Ini Pecahkan Rekor Dunia

Jago Mengetik Cepat Pakai Hidung, Pria Ini Pecahkan Rekor Dunia

Global
Para Penyintas Serangan 7 Oktober Menuntut Kelompok Pro-Palestina di AS

Para Penyintas Serangan 7 Oktober Menuntut Kelompok Pro-Palestina di AS

Global
Korea Utara Kirim 600 Balon Sampah Lagi ke Korea Selatan, Apa Saja Isinya?

Korea Utara Kirim 600 Balon Sampah Lagi ke Korea Selatan, Apa Saja Isinya?

Global
Rangkuman Hari Ke-829 Serangan Rusia ke Ukraina: Zelensky Temui Prabowo | Italia Beda Sikap dengan AS-Jerman

Rangkuman Hari Ke-829 Serangan Rusia ke Ukraina: Zelensky Temui Prabowo | Italia Beda Sikap dengan AS-Jerman

Global
Mayoritas 'Exit Poll' Isyaratkan Partai Modi Menangi Pemilu India 2024

Mayoritas "Exit Poll" Isyaratkan Partai Modi Menangi Pemilu India 2024

Global
Bertemu Prabowo di Singapura, Zelensky Minta Dukungan dan Bilang Siap Perbanyak Pasok Produk Pertanian

Bertemu Prabowo di Singapura, Zelensky Minta Dukungan dan Bilang Siap Perbanyak Pasok Produk Pertanian

Global
Pentingnya Israel-Hamas Sepakati Usulan Gencatan Senjata Gaza yang Diumumkan Biden...

Pentingnya Israel-Hamas Sepakati Usulan Gencatan Senjata Gaza yang Diumumkan Biden...

Global
Menteri-menteri Israel Ancam Mundur Usai Biden Umumkan Usulan Gencatan Senjata Baru

Menteri-menteri Israel Ancam Mundur Usai Biden Umumkan Usulan Gencatan Senjata Baru

Global
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke