Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

CEK FAKTA: Menelusuri Pernyataan Einstein soal Bom Atom dan Tikus

Kompas.com - 15/03/2024, 08:40 WIB
Tim Cek Fakta

Penulis

KOMPAS.com - Sebuah akun Facebook membagikan gambar berisi kutipan pernyataan yang diklaim diucapkan ilmuwan Albert Einstein tentang bom atom.

Berikut kutipan yang dibagikan akun Facebook ini pada Kamis (14/3/2024):

Mankind invented the atomic bomb, but no mouse would ever construct a mousetrap

(Manusia menciptakan bom atom, tetapi tidak ada tikus yang akan membangun jebakan tikus)

Konteks keliru, pernyataan dalam gambar tersebut bukan berasal dari Albert EinsteinScreenshot Konteks keliru, pernyataan dalam gambar tersebut bukan berasal dari Albert Einstein

Namun, benarkah Einstein mengatakan hal tersebut?

Menurut situs Quote Investigator (QI), yang didedikasikan untuk melacak kutipan-kutipan dari figur publik dan tokoh terkenal, tidak ada bukti bahwa perkataan tersebut disampaikan oleh Einstein.

QI merujuk hasil penelusuran pakar kutipan terkemuka Jerman, Gerald Krieghofer, yang menelusuri perkataan tersebut dan menemukannya di karya ahli aforis Jerman, Werner Mitsch.

Pernyataan soal bom atom dan tikus itu ditemukan pada buku Mitsch berjudul Das Schwarze unterm Fingernagel. Spruche. Nichts als Sprucheyang yang diterbitkan pada 1983.

Berikut pernyataan asli dalam buku tersebut dan terjemahannya:

Der Mensch hat die Atombombe erfunden. Keine Maus der Welt käme auf die Idee, eine Mausefalle zu konstruieren.

Manusia menciptakan bom atom, tetapi tidak ada tikus yang akan membangun jebakan tikus.

Kemudian, kutipan yang mirip ditemukan pada post Twitter pada 23 Juni 2009, oleh akun @KaffeeSchock. Namun, akun itu tidak mencantumkan atribusi apa pun pada kutipan tersebut.

Der Mensch erfand das Schwert, das Schiebpulver und die Atombombe. Doch niemals würde es einer Maus einfallen eine Mausefalle zu konstruieren

Manusia menciptakan pedang, bubuk mesiu dan bom atom, tetapi seekor tikus tidak akan pernah berpikiran untuk membangun jebakan tikus.

QI menemukan bahwa perkataan tentang bom atom dan tikus itu mulai diatribusikan kepada Albert Einstein dalam sebuah twit yang diunggah oleh akun Twitter @RDS90 pada 4 Mei 2010.

Merujuk pada runtutan kemunculan kutipan tersebut, dapat disimpulkan bahwa perkataan soal bom atom dan tikus itu tidak berasal dari Albert Einstein, tetapi Werner Mitsch pada 1983.

Untuk diketahui, Albert Einstein adalah ilmuwan terkemuka di bidang fisika dan penemu teori relativitas. Einstein meninggal dunia pada 1955, dan setiap pernyataannya didokumentasikan.

Pernyataan soal bom atom dan tikus itu tidak ditemukan dalam referensi komprehensif "The Ultimate Quotable Einstein" yang diterbitkan oleh Princeton University Press.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Fakta Vaksin AstraZeneca: Efektivitas, Keamanan, dan Penggunaan di Indonesia

Fakta Vaksin AstraZeneca: Efektivitas, Keamanan, dan Penggunaan di Indonesia

Data dan Fakta
Pemberantasan Wabah Cacar, dari Teknik Kuno hingga Penemuan Vaksin

Pemberantasan Wabah Cacar, dari Teknik Kuno hingga Penemuan Vaksin

Sejarah dan Fakta
Berbagai Manipulasi Video Figur Publik Promosikan Judi 'Online'

Berbagai Manipulasi Video Figur Publik Promosikan Judi "Online"

Hoaks atau Fakta
Peristiwa Cimanggis 1998, Upaya Reformasi dan Menumbangkan Orde Baru

Peristiwa Cimanggis 1998, Upaya Reformasi dan Menumbangkan Orde Baru

Sejarah dan Fakta
[HOAKS] Prabowo Akan Menikahi Sofiatun Gudono pada 20 Mei

[HOAKS] Prabowo Akan Menikahi Sofiatun Gudono pada 20 Mei

Hoaks atau Fakta
Kebencian terhadap Perang Nuklir yang Melahirkan Godzilla

Kebencian terhadap Perang Nuklir yang Melahirkan Godzilla

Sejarah dan Fakta
[HOAKS] Cristiano Ronaldo Kritik Penampilan Marselino Ferdinan

[HOAKS] Cristiano Ronaldo Kritik Penampilan Marselino Ferdinan

Hoaks atau Fakta
[HOAKS] Pelatih Timnas Guinea Kaba Diawara Sebut Indonesia Negara Miskin

[HOAKS] Pelatih Timnas Guinea Kaba Diawara Sebut Indonesia Negara Miskin

Hoaks atau Fakta
INFOGRAFIK: Hoaks Saldi Isra Mundur dari Hakim MK, Simak Bantahannya

INFOGRAFIK: Hoaks Saldi Isra Mundur dari Hakim MK, Simak Bantahannya

Hoaks atau Fakta
Misteri Penemuan Mayat di Kepulauan Seribu pada 1998...

Misteri Penemuan Mayat di Kepulauan Seribu pada 1998...

Sejarah dan Fakta
[HOAKS] Lionel Messi Kritik Marselino Ferdinan karena Bermain Egois

[HOAKS] Lionel Messi Kritik Marselino Ferdinan karena Bermain Egois

Hoaks atau Fakta
Beethoven Diyakini Tak Sepenuhnya Tuli Saat Debut 'Symphony No. 9'

Beethoven Diyakini Tak Sepenuhnya Tuli Saat Debut "Symphony No. 9"

Sejarah dan Fakta
[HOAKS] Guinea Mundur dari Babak Play-off Olimpiade Paris 2024

[HOAKS] Guinea Mundur dari Babak Play-off Olimpiade Paris 2024

Hoaks atau Fakta
[KLARIFIKASI] Video Pertemuan Jokowi dan Megawati di Istana pada 2016

[KLARIFIKASI] Video Pertemuan Jokowi dan Megawati di Istana pada 2016

Hoaks atau Fakta
Hoaks, Spongebob Squarepants Terinspirasi Kisah Tragis Bocah 9 Tahun

Hoaks, Spongebob Squarepants Terinspirasi Kisah Tragis Bocah 9 Tahun

Hoaks atau Fakta
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com