KOMPAS.com - Lembaga Penjamin Simpanan (LPS) mengeluarkan imbauan terkait beredarnya penawaran pinjaman online yang mencatut logo LPS.
Menurut LPS, penawaran tersebut beredar melalui pesan yang dikirimkan lewat aplikasi WhatsApp (WA).
Sehubungan dengan beredarnya modus penawaran pinjaman online tersebut, LPS mengingatkan masyarakat bahwa mereka tidak pernah menawarkan pinjaman online.
Penawaran pinjaman online
Berikut isi pesan penawaran pinjaman online mencatut LPS:
1. Untuk pengajuan silahkan isi data anda di link
2. Setelah pengisian data
- Kirim Foto KTP
- Kirim Foto Kartu Keluarga
- Kirim Foto Buku Rekening (jika ada)
- Kirim Foto NPWP (jika ada) (Kirim melalui WA)
3. Konfirmasi di wa kami kalau suda pengisian data dan kelengkapan berkas
4. Tunggu konfirmasi dari cs kami
5. Tunggu paling lama 10 menit dan pencairan selesai
Ket
Jika Anda Sudah Mengisi Data pada Langkah Pertama Langsung kirim Foto Berkas Anda Melalui WA Ini Terima Kasih
Pesan tersebut dikirimkan oleh akun WA dengan foto profil yang menampilkan logo LPS.
Tak hanya itu, tautan yang dibagikan melalui pesan tersebut juga mengarah ke situs yang mencatut logo LPS.
Imbauan LPS
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanKunjungi kanal-kanal Sonora.id
Dapatkan informasi dan insight pilihan redaksi Kompas.com
Daftarkan EmailPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.