Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

[KLARIFIKASI] Tidak Benar Luhut Mundur dari Kabinet Indonesia Maju

KOMPAS.com - Sebuah unggahan mengeklaim, Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi (Menko Marves) Luhut Binsar Pandjaitan mundur dari Kabinet Indonesia Maju.

Dalam unggahan itu disebutkan, Luhut mundur karena menderita penyakit penyumbatan  jantung. Namun, setelah ditelusuri narasi tersebut tidak benar. 

Seperti diberitakan sebelumnya, Luhut dirawat karena sakit. Juru bicara Luhut, Jodi Mahardi mengatakan, dokter meminta menteri berusia 76 tahun itu istirahat atau bed rest untuk memulihkan kesehatan.

Narasi yang beredar

Narasi soal Luhut mengundurkan diri dari Kabinet Indonesia Maju muncul di Facebook, salah satunya dibagikan oleh akun ini.

Akun tersebut membagikan sebuah video berdurasi 5 menit 13 detik pada 15 Oktober 2023 dengan judul:

KABAK BURUK DARI SINGAPURA. ALAMI PENYUMBATAN DI JANTUNG OPUNG RESMI MUNDUR DARI KABINET.

Penelusuran Kompas.com

Setelah video disimak sampai tuntas, tidak ditemukan informasi bahwa Luhut mundur dari Kabinet Indonesia Maju.

Narator video hanya membacakan artikel di laman Suara.com ini  berjudul “Daftar Julukan Luhut, dari Menko Minyak Goreng hingga The King of Angin Sorga”.

Artikel tersebut membahas mengenai Luhut yang mendapat beberapa julukan karena kerap ditunjuk Presiden Joko Widodo untuk menempati beberapa posisi pemerintahan. 

Adapun sampai saat ini tidak ditemukan informasi valid soal Luhut mundur dari Kabinet Indonesia Maju.

Seperti diberitakan Kompas.com, Jodi Mahardi membantah kabar Luhut mundur dari Kabinet Indonesia Maju.

"Tidak benar," ujar Jodi, Selasa (24/10/2023)

Hal senada diungkapkan Menteri Investasi Bahlil Lahadalia. Menurut Bahlil, tidak ada kabar bahwa Luhut mengundurkan diri. Ia mengatakan, saat ini kondisi kesehatan Luhut semakin membaik.

Kesimpulan

Narasi soal Luhut mengundurkan diri dari Kabinet Indonesia Maju adalah tidak benar. Judul dan isi video tidak sesuai.

Narator hanya membahas soal beberapa julukan yang diberikan kepada Luhut karena kerap ditunjuk Presiden Jokowi untuk menempati beberapa posisi di pemerintahan.

Selain itu, juru bicara Kemenko Marves, Jodi Mahardi, telah membantah kabar Luhut mundur dari kabinet Indonesia Maju.

https://www.kompas.com/cekfakta/read/2023/10/26/173100082/-klarifikasi-tidak-benar-luhut-mundur-dari-kabinet-indonesia-maju

Terkini Lainnya

INFOGRAFIK: Sejarah Pengembangan F-117 Nighthawk, Pesawat Siluman Pertama

INFOGRAFIK: Sejarah Pengembangan F-117 Nighthawk, Pesawat Siluman Pertama

Hoaks atau Fakta
[HOAKS] Pemain Liverpool Virgil van Dijk Siap Bela Timnas Indonesia

[HOAKS] Pemain Liverpool Virgil van Dijk Siap Bela Timnas Indonesia

Hoaks atau Fakta
Gempa yang Mencairkan Relasi Iran dengan Barat...

Gempa yang Mencairkan Relasi Iran dengan Barat...

Sejarah dan Fakta
CEK FAKTA: Benarkah Kuliah di Eropa Utara Gratis karena Pajak 70 Persen?

CEK FAKTA: Benarkah Kuliah di Eropa Utara Gratis karena Pajak 70 Persen?

Hoaks atau Fakta
Lima Puluh Empat Tahun Lalu, Presiden Soekarno Wafat

Lima Puluh Empat Tahun Lalu, Presiden Soekarno Wafat

Sejarah dan Fakta
Pakar PBB Sebut Pemasok Senjata untuk Israel Berisiko Langgar HAM

Pakar PBB Sebut Pemasok Senjata untuk Israel Berisiko Langgar HAM

Data dan Fakta
[HOAKS] Gebyar Undian Mengatasnamakan Bank Lampung

[HOAKS] Gebyar Undian Mengatasnamakan Bank Lampung

Hoaks atau Fakta
CEK FAKTA: Informasi Keliru soal Kematian Joe Biden pada 2018

CEK FAKTA: Informasi Keliru soal Kematian Joe Biden pada 2018

Hoaks atau Fakta
[HOAKS] Presiden dan Kapolri Tetapkan 4 Polisi Tersangka Kasus Pembunuhan Vina

[HOAKS] Presiden dan Kapolri Tetapkan 4 Polisi Tersangka Kasus Pembunuhan Vina

Hoaks atau Fakta
[HOAKS] Huruf Y Akan Dihapus dari Alfabet

[HOAKS] Huruf Y Akan Dihapus dari Alfabet

Hoaks atau Fakta
[VIDEO] Manipulasi Foto Zelensky dan Istrinya Berpose dengan Tumpukan Uang

[VIDEO] Manipulasi Foto Zelensky dan Istrinya Berpose dengan Tumpukan Uang

Hoaks atau Fakta
[HOAKS] Turis Meksiko Tembak Polisi Saat Ditilang

[HOAKS] Turis Meksiko Tembak Polisi Saat Ditilang

Hoaks atau Fakta
[VIDEO] Berita Kedatangan Transmigran ke Aceh Disebarkan dengan Konteks Keliru

[VIDEO] Berita Kedatangan Transmigran ke Aceh Disebarkan dengan Konteks Keliru

Hoaks atau Fakta
INFOGRAFIK: Manipulasi Foto Mayones Real Gayo Bernuansa Pelangi, Simak Faktanya

INFOGRAFIK: Manipulasi Foto Mayones Real Gayo Bernuansa Pelangi, Simak Faktanya

Hoaks atau Fakta
INFOGRAFIK: Benarkah Ada Kota Tersembunyi di Antarktika? Cek Faktanya

INFOGRAFIK: Benarkah Ada Kota Tersembunyi di Antarktika? Cek Faktanya

Hoaks atau Fakta
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke