Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Disinformasi soal WEF Rencanakan The Great Reset, Upaya Kuasai Dunia

KOMPAS.com - Forum Ekonomi Dunia atau World Economic Forum (WEF) dan "The Great Reset" telah lama menjadi bahan teori konspirasi.

Teori konspirasi mengartikan Great Reset atau reset besar-besaran sebagai agenda WEF dengan konotasi negatif pada narasi tertentu.

Misalnya, mengontrol pola makan, transportasi, perumahan, dan layanan kesehatan.

Contohnya narasi yang diunggah akun Facebook ini, yang mengaitkan reset besar-besaran dengan upaya kontrol penuh oleh pemerintah di mana teknologi akan dipaksa dimasukkan ke dalam tubuh manusia.

Lantas benarkah WEF membuat inisiasi "Great Reset" yang isinya mengambil kontrol terhadap pemerintahan dan umat manusia?

Sumber disinformasi

Narasi keliru seputar "Great Reset" dikaitkan dengan slogan berikut:

Anda tidak akan memiliki apa-apa dan bahagia.

Dikutip dari Politifact, slogan itu bersumber dari video yang diunggah akun Facebook WEF pada 18 November 2016. Isi videonya yakni delapan prediksi kondisi dunia pada 2030.

Prediksi itu pertama kali ditulis oleh politisi Denmark Ida Auken menulis prediksi pada 2016, tetapi artikelnya telah dihapus dari situs WEF.

Auken menjelaskan bahwa dia menulis artikel untuk memulai diskusi tentang beberapa pro dan kontra dari perkembangan teknologi saat ini.

Beberapa tahun kemudian, ketika pandemi Covid-19 mulai merebak, WEF mengusulkan serangkaian gagasan perombakan besar-besaran yang disebut sebagai "Great".

Namun para penganut teori konspirasi memutarbalikkan inisiasi itu dengan narasi keliru.


"Great Reset" WEF

Forum Ekonomi Dunia (WEF) didirikan pada tahun 1971 oleh ekonom Jerman Klaus Schwab.

Dilansir Reuters, organisasi ini didirikan sebagai cara untuk menyatukan para pemimpin, pemerintah, dan bisnis untuk berkolaborasi dalam mencari solusi terhadap permasalahan global.

Inisiasi "Great Reset" pertama kali muncul pada 2020, ketika WEF meluncurkan gagasan untuk mengatasi konsekuensi global pandemi Covid-19 melalui undang-undang, langkah-langkah ekonomi, dan inisiatif pembangunan berkelanjutan.

Inisiatif dari anggota WEF ini berupa saran dan ide untuk merevolusi masyarakat global dengan mendistribusikan kembali kekayaan dan merestrukturisasi masyarakat. Namun sifatnya tidak wajib dan tidak mengikat.

WEF mengadakan pertemuan tahunan pada 16-20 Januari 2023, di Davos, Swiss. Para pemimpin dunia, pakar, dan pengusaha berdiskusi mengenai solusi ekonomi dan teknologi terhadap isu-isu global.

Inisiatif ini merupakan saran dan ide dari anggota WEF tentang bagaimana merevolusi masyarakat global dengan mendistribusikan kembali kekayaan dan merestrukturisasi masyarakat.

Awal mula teori konspirasi

Frasa "Great Reset" sudah ada lebih dulu dari inisiasi WEF. Pemaknaan "Great Reset" sebagai bentuk eliminasi berasal dari buku konspirasi tahun 1992 yang menceritakan sekelompok pemimpin elit rahasia yang mengendalikan dunia.

Meskipun benar bahwa "Great Reset" banyak disebutkan oleh WEF, tetapi tidak menjadi bukti bahwa hal tersebut sejalan dengan subyek teori konspirasi.

Istilah tersebut secara keliru dianggap sebagai bentuk reset besar-besaran untuk mengendalikan umat manusia.

Padahal, WEF tidak pernah menyerukan pengambilalihan kepemimpinan global.

https://www.kompas.com/cekfakta/read/2023/09/30/142605682/disinformasi-soal-wef-rencanakan-the-great-reset-upaya-kuasai-dunia

Terkini Lainnya

Fakta Vaksin AstraZeneca: Efektivitas, Keamanan, dan Penggunaan di Indonesia

Fakta Vaksin AstraZeneca: Efektivitas, Keamanan, dan Penggunaan di Indonesia

Data dan Fakta
Pemberantasan Wabah Cacar, dari Teknik Kuno hingga Penemuan Vaksin

Pemberantasan Wabah Cacar, dari Teknik Kuno hingga Penemuan Vaksin

Sejarah dan Fakta
Berbagai Manipulasi Video Figur Publik Promosikan Judi 'Online'

Berbagai Manipulasi Video Figur Publik Promosikan Judi "Online"

Hoaks atau Fakta
Peristiwa Cimanggis 1998, Upaya Reformasi dan Menumbangkan Orde Baru

Peristiwa Cimanggis 1998, Upaya Reformasi dan Menumbangkan Orde Baru

Sejarah dan Fakta
[HOAKS] Prabowo Akan Menikahi Sofiatun Gudono pada 20 Mei

[HOAKS] Prabowo Akan Menikahi Sofiatun Gudono pada 20 Mei

Hoaks atau Fakta
Kebencian terhadap Perang Nuklir yang Melahirkan Godzilla

Kebencian terhadap Perang Nuklir yang Melahirkan Godzilla

Sejarah dan Fakta
[HOAKS] Cristiano Ronaldo Kritik Penampilan Marselino Ferdinan

[HOAKS] Cristiano Ronaldo Kritik Penampilan Marselino Ferdinan

Hoaks atau Fakta
[HOAKS] Pelatih Timnas Guinea Kaba Diawara Sebut Indonesia Negara Miskin

[HOAKS] Pelatih Timnas Guinea Kaba Diawara Sebut Indonesia Negara Miskin

Hoaks atau Fakta
INFOGRAFIK: Hoaks Saldi Isra Mundur dari Hakim MK, Simak Bantahannya

INFOGRAFIK: Hoaks Saldi Isra Mundur dari Hakim MK, Simak Bantahannya

Hoaks atau Fakta
Misteri Penemuan Mayat di Kepulauan Seribu pada 1998...

Misteri Penemuan Mayat di Kepulauan Seribu pada 1998...

Sejarah dan Fakta
[HOAKS] Lionel Messi Kritik Marselino Ferdinan karena Bermain Egois

[HOAKS] Lionel Messi Kritik Marselino Ferdinan karena Bermain Egois

Hoaks atau Fakta
Beethoven Diyakini Tak Sepenuhnya Tuli Saat Debut 'Symphony No. 9'

Beethoven Diyakini Tak Sepenuhnya Tuli Saat Debut "Symphony No. 9"

Sejarah dan Fakta
[HOAKS] Guinea Mundur dari Babak Play-off Olimpiade Paris 2024

[HOAKS] Guinea Mundur dari Babak Play-off Olimpiade Paris 2024

Hoaks atau Fakta
[KLARIFIKASI] Video Pertemuan Jokowi dan Megawati di Istana pada 2016

[KLARIFIKASI] Video Pertemuan Jokowi dan Megawati di Istana pada 2016

Hoaks atau Fakta
Hoaks, Spongebob Squarepants Terinspirasi Kisah Tragis Bocah 9 Tahun

Hoaks, Spongebob Squarepants Terinspirasi Kisah Tragis Bocah 9 Tahun

Hoaks atau Fakta
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke