Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

[HOAKS] Lawan Korut di Asian Games, Timnas U-24 Dipimpin Shin Tae-yong

KOMPAS.com - Sebuah unggahan mengeklaim Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI) mengganti Indra Sjafri dengan Shin Tae-yong sebagai pelatih timnas saat menghadapi Korea Utara di Asian Games, Minggu (24/9/2023).

Namun, setelah ditelusuri narasi tersebut adalah hoaks.

Narasi yang beredar

Narasi soal PSSI mengganti Indra Sjafri dengan Shin Tae-yong untuk laga melawan Korea Utara di Asean Games muncul di Facebook, salah satunya dibagikan oleh akun ini.

Akun tersebut membagikan video berdurasi 2 menit 51 detik pada 23 September 2023 dengan keterangan demikian:

KEPUTUSAN_RESMI_PSSI_!!_Timnas_Indonesia_Vs_Korea_Utara_DiAsian_Games_Akan_Di_Pimpin_Shin_Tae_Yong

Narator video menyebutkan keputusan mengganti Indra Sjafri dilakukan setelah timnas Indonesia tumbang 1-0 dari Taiwan, pada Kamis (21/9/2023).

Penelusuran Kompas.com

Berdasarkan penelusuran Tim Cek Fakta Kompas.com, tidak ditemukan informasi valid soal keputusan PSSI mengganti Indra Sjafri dengan Shin Tae-yong sebagai pelatih timnas Indonesia.

Dikutip dari artikel pada laman resmi PSSI, Indra Sjafri mengatakan, sebagai pelatih ia diberi pesan oleh Ketua Umum PSSI Erick Thohir.

Menurut dia, Erick berpesan agar berjuang mati-matian ketika menghadapi Korea Utara. Sebab, partai tersebut merupakan penentuan untuk bisa lolos ke babak 16 besar. 

Menurut Indra, Erick meminta para pemain Indonesia lebih berani melakukan tendangan dari luar kotak penalti lawan.

Bagi Indra, pesan Erick tersebut menjadi motivasi tambahan dan evalusasi  para pemain untuk tetap tenang menatap laga penentuan.

Adapun saat ini Indonesia berada di peringkat kedua klasemen grup F Asian Games dengan torehan 3 poin.

Indonesia telah bermain dua kali yakni melawan Kirgistan dan Taiwan, dengan hasil satu kali menang dan satu kali kalah. 

Kesimpulan

Narasi soal keputusan PSSI mengganti Indra Sjafri dengan Shin Tae-yong untuk laga melawan Korea Utara di Asian Games 2022 adalah hoaks.

Faktanya, Erick Thohir berpesan kepada Indra untuk berjuang mati-matian ketika menghadapi Korea Utara, pada Minggu (24/9/2023). 

PSSI menunjuk Indra sebagai pelatih kepala timnas Indoensia di semua pertandingan Asian Games 2022.

https://www.kompas.com/cekfakta/read/2023/09/23/160400582/-hoaks-lawan-korut-di-asian-games-timnas-u-24-dipimpin-shin-tae-yong

Terkini Lainnya

[HOAKS] Video Terawan Promosikan Obat Hipertensi

[HOAKS] Video Terawan Promosikan Obat Hipertensi

Hoaks atau Fakta
Cek Fakta Sepekan: Hoaks Artis Meninggal dan Gibran Batal Dilantik

Cek Fakta Sepekan: Hoaks Artis Meninggal dan Gibran Batal Dilantik

Hoaks atau Fakta
INFOGRAFIK: Tidak Ada Hujan Ikan di Iran, Peristiwa Lele Berserakan Terjadi di China

INFOGRAFIK: Tidak Ada Hujan Ikan di Iran, Peristiwa Lele Berserakan Terjadi di China

Hoaks atau Fakta
INFOGRAFIK: Hoaks KFC Beri Voucher 3 Ember Ayam Goreng Gratis, Simak Bantahannya

INFOGRAFIK: Hoaks KFC Beri Voucher 3 Ember Ayam Goreng Gratis, Simak Bantahannya

Hoaks atau Fakta
Menilik Misi Dokter Lintas Batas di Daerah Bencana sampai Zona Perang

Menilik Misi Dokter Lintas Batas di Daerah Bencana sampai Zona Perang

Data dan Fakta
[HOAKS] Foto Ferdy Sambo Berada di Luar Negeri

[HOAKS] Foto Ferdy Sambo Berada di Luar Negeri

Hoaks atau Fakta
Hoaks soal 5 Pendiri NASA, dari Walt Disney sampai Aleister Crowley

Hoaks soal 5 Pendiri NASA, dari Walt Disney sampai Aleister Crowley

Hoaks atau Fakta
Kesetiaan Marco Reus dan Perpisahannya dengan Dortmund...

Kesetiaan Marco Reus dan Perpisahannya dengan Dortmund...

Data dan Fakta
[HOAKS] Penemuan Tengkorak Raksasa di Sri Lanka

[HOAKS] Penemuan Tengkorak Raksasa di Sri Lanka

Hoaks atau Fakta
Pakar HAM PBB Serukan Sanksi dan Embargo Senjata terhadap Israel

Pakar HAM PBB Serukan Sanksi dan Embargo Senjata terhadap Israel

Data dan Fakta
Pembantaian Tulsa, Kekerasan Rasial Terburuk dalam Sejarah AS

Pembantaian Tulsa, Kekerasan Rasial Terburuk dalam Sejarah AS

Sejarah dan Fakta
[HOAKS] Hashim Akui Kemenangan Anies Baswedan di Pilpres 2024

[HOAKS] Hashim Akui Kemenangan Anies Baswedan di Pilpres 2024

Hoaks atau Fakta
Menyoal Gazawood dan Pallywood, Tudingan Manipulasi Korban Serangan Israel

Menyoal Gazawood dan Pallywood, Tudingan Manipulasi Korban Serangan Israel

Hoaks atau Fakta
[KLARIFIKASI] Video Cristiano Ronaldo Dukung Anak-anak Palestina Hasil Manipulasi AI

[KLARIFIKASI] Video Cristiano Ronaldo Dukung Anak-anak Palestina Hasil Manipulasi AI

Hoaks atau Fakta
INFOGRAFIK: Foto Keanu Reeves Lari Menenteng Kamera Bukan karena Mencuri dari Paparazi

INFOGRAFIK: Foto Keanu Reeves Lari Menenteng Kamera Bukan karena Mencuri dari Paparazi

Hoaks atau Fakta
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke