Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

[HOAKS] Undian Berhadiah dari Bank Aceh

KOMPAS.com - Tersiar tawaran undian berhadiah di media sosial bagi nasabah Bank Aceh. Nasabah diminta untuk mendaftar undian berhadiah tersebut melalui sebuah tautan atau link.

Hadiah yang ditawarkan beragam dan menggiurkan, mulai mobil, emas, paket umrah, dan barang elektronik.

Berdasarkan penelusuran Tim Cek Fakta Kompas.com, narasi itu tidak benar atau hoaks.

Narasi yang beredar

Tawaran undian berhadiah bagi nasabah Bank Aceh disebarkan oleh akun Facebook ini, ini, ini, dan ini. Salah satu arsipnya dapat dilihat di sini.

Berikut narasi yang diunggah salah satu akun pada Jumat (11/8/2023):

Info berhadiah

Khusus Nasabah (Bank-Aceh) yang sudah aktif (Action-mobile SMS banking) ayo buruan daftar agar kamu berkesempatan menjadi pemenang Gebyar-Undian (Akhir-Tahun):

Paket Umrah Gratis
Mobil
Motor

Emas Murni
Lemari Es
Smartphone
TV

Sepeda gunung
Rice cooker
Masih banyak keuntungan lainnya..

Info lebih lanjut tentang pendaftaran (Gebyar-Undian) silakan klik menu (Daftar) yang kami sediakan.

Untuk pendaftaran gratis...

Platform pelacak situs web Wheregoes mampu menelusuri ke mana arah tautan yang disebar.

Hasilnya, tautan tersebut tidak mengarah ke situs resmi Bank Aceh. Pelacakannya dapat dilihat di sini dan di sini.

Situs resmi Bank Aceh memiliki alamat Bankaceh.co.id. Melalui situs tersebut Bank Aceh menginformasikan kepada nasabah untuk waspada terhadap akun media sosial tiruan mengatasnamakan pihaknya.

Bank Aceh mengimbau kepada nasabah agar tidak sembarangan klik tautan yang alamatnya bukan memakai domain dari situs resmi, yakni co.id.

"Kita harus jaga data-data pribadi kita sendiri, jangan click link yang tidak resmi, apalagi sampai isi data pribadi. Ingat Bank Aceh tidak pernah meminta data pribadi seperti username, password, PIN dan OTP," demikian pernyataan Bank Aceh.

Akun penyebar tautan undian berhadiah menggunakan nama "Gebyar Promo Aceh syariah" dan "Promo akhir tahun" sehingga mampu mengecoh warganet. Seolah akun tersebut akun khusus dari Bank Aceh yang mengabarkan undian berhadiah.

Namun kedua akun tersebut bukanlah akun media sosial resmi milik Bank Aceh. Sejauh ini Bank Aceh tidak memiliki akun Facebook.

Kendati demikian, terdapat akun media sosial Bank Aceh di platform lainnya, seperti Twitter, Instagram, TikTok, dan YouTube.

Kesimpulan

Tautan undian berhadiah bagi nasabah Bank Aceh merupakan hoaks.

Tautan yang dibagikan tidak mengarah ke situs resmi Bank Aceh. Situs semacam itu berpotensi menyebar malware atau upaya phishing.

Bank Aceh mengimbau kepada nasabah untuk tidak sembarang klik dan memberikan data pribadi perbankan.

https://www.kompas.com/cekfakta/read/2023/08/15/141000382/-hoaks-undian-berhadiah-dari-bank-aceh

Terkini Lainnya

[HOAKS] Pisang Somalia Mengandung Cacing yang Sebabkan Kematian

[HOAKS] Pisang Somalia Mengandung Cacing yang Sebabkan Kematian

Hoaks atau Fakta
Video Suara Azan Terdengar di Luar Angkasa Hasil Manipulasi

Video Suara Azan Terdengar di Luar Angkasa Hasil Manipulasi

Hoaks atau Fakta
[VIDEO] Beredar Hoaks Menteri PUPR Basuki Hadimuljono Mundur dari Kabinet

[VIDEO] Beredar Hoaks Menteri PUPR Basuki Hadimuljono Mundur dari Kabinet

Hoaks atau Fakta
Menilik Bahaya Hoaks soal Obat-obatan dan Cara Melawannya...

Menilik Bahaya Hoaks soal Obat-obatan dan Cara Melawannya...

Data dan Fakta
INFOGRAFIK: Hoaks Akad Nikah Hanya Bisa di Hari dan Jam Kerja, Simak Bantahannya

INFOGRAFIK: Hoaks Akad Nikah Hanya Bisa di Hari dan Jam Kerja, Simak Bantahannya

Hoaks atau Fakta
[KLARIFIKASI] Gambar Tempat Parkir dengan Taman di Atap Berada di China, Bukan Jepang

[KLARIFIKASI] Gambar Tempat Parkir dengan Taman di Atap Berada di China, Bukan Jepang

Hoaks atau Fakta
CEK FAKTA: Prabowo Sebut Uang Kuliah Sebelum 1998 Terjangkau Rakyat Kecil

CEK FAKTA: Prabowo Sebut Uang Kuliah Sebelum 1998 Terjangkau Rakyat Kecil

Hoaks atau Fakta
Penerbitan Perdana Komik Strip Garfield pada 19 Juni 1978

Penerbitan Perdana Komik Strip Garfield pada 19 Juni 1978

Sejarah dan Fakta
[KLARIFIKASI] YouTube Tidak Putar Ulang Iklan jika Pengguna Alihkan Pandangan

[KLARIFIKASI] YouTube Tidak Putar Ulang Iklan jika Pengguna Alihkan Pandangan

Hoaks atau Fakta
CEK FAKTA: Benarkah Indonesia Telah Melampaui Target Penurunan Emisi Karbon?

CEK FAKTA: Benarkah Indonesia Telah Melampaui Target Penurunan Emisi Karbon?

Hoaks atau Fakta
[KLARIFIKASI] Video Teatrikal Seniman Polandia Kritik Israel, Bukan Mengolok-olok Korban

[KLARIFIKASI] Video Teatrikal Seniman Polandia Kritik Israel, Bukan Mengolok-olok Korban

Hoaks atau Fakta
[KLARIFIKASI] Rumah Lansia Palestina Dirampas Warga Israel, tetapi Asal Perampas Tidak Diketahui

[KLARIFIKASI] Rumah Lansia Palestina Dirampas Warga Israel, tetapi Asal Perampas Tidak Diketahui

Hoaks atau Fakta
[HOAKS] Warga Palestina Menyiksa Keledai yang Dicat Bendera Israel

[HOAKS] Warga Palestina Menyiksa Keledai yang Dicat Bendera Israel

Hoaks atau Fakta
Istri Noam Chomsky Bantah Kabar Kematian Sang Linguis Modern

Istri Noam Chomsky Bantah Kabar Kematian Sang Linguis Modern

Hoaks atau Fakta
[HOAKS] Undian Festival Idul Adha 2024 dari BRI

[HOAKS] Undian Festival Idul Adha 2024 dari BRI

Hoaks atau Fakta
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke