Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hasil Final Piala Uber 2024: Ester Kalah, Indonesia Runner-up

Kompas.com - 05/05/2024, 11:30 WIB
Ahmad Zilky,
Firzie A. Idris

Tim Redaksi

KOMPAS.com – Kekalahan Ester Nurumi Tri Wardoyo dari He Bing Jiao membuat tim putri Indonesia kalah 0-3 dari China dalam final Piala Uber 2024.

Laga tim putri Indonesia vs China dalam final Uber Cup 2024 bergulir di Hi-Tech Zone Sports Centre Gymnasium, Chengdu, China, pada Minggu (5/5/2024).

Ester, yang turun di partai ketiga, tumbang di tangan He Bing Jiao melalui rubber game atau tiga gim via skor 21-10, 15-21, 17-21.

Sebelumnya, dua wakil Indonesia, yakni Gregoria Mariska Tunjung dan Siti Fadia Silva Ramadhanti/Ribka Sugiarto menelan kekalahan.

Baca juga: Hasil Final Uber Cup 2024: Siti/Ribka Kandas 2 Gim Langsung, Indonesia 0-2 China

Gregoria takluk di tangan Chen Yu Fei, sedangkan Fadia/Ribka menelan kekalahan dari Chen Qing Chen/Jia Yi Fan.

Dengan demikian, tim putri Indonesia mesti menerima kenyataan menjadi runner-up Piala Uber 2024.

Skor pada final ini identik dengan final Piala Uber 2008, kali terakhir tim putri Merah Putih melaju ke partai pamungkas turnamen.

Ketika itu, Tim Uber Indonesia yang antara lain diperkuat Lilyana Natsir, Vita Marissa, dan Greysia Polii juga kalah 0-3 kendati turnamen diadakan di Gelora Bung Karno, Jakarta.

Di lain sisi, China dipastikan menjadi juara Piala Uber 2024 berkat kemenangan 3-0 atas tim putri Indonesia.

Ini adalah kali kelima dari tujuh turnamen terakhir Tim Uber China berhasil keluar sebagai juara.

Jalannya pertandingan

Ester bermain sangat baik. Tunggal putri ranking enam dunia itu dapat memanfaatkan momentum guna memimpin 8-3.

Di lain sisi, He Bing Jiao tampak kesulitan untuk mengantisipasi bola hasil pukulan Ester sehingga tertinggal 4-11.

Setelah turun minum, Ester bermain sangat tenang. Ia bahkan mampu mengemas keunggulan 15-10.

Baca juga: Hasil Final Piala Uber 2024: Gregoria Kalah, Indonesia Tertinggal 0-1 dari China

Ester lalu membukukan enam poin beruntun guna menutup gim pertama dengan kemenangan atas He Bing Jiao via skor 21-10.

Berlanjut ke gim kedua, Ester tampak kerap melakukan kesalahan sendiri seusai pengembalian shuttlecocknya tak bisa melewati net atau out. Ia pun tertinggal 2-6.

Halaman:

Terkini Lainnya

Malik Risaldi Tak Mau Sekadar Mampir di Timnas Indonesia

Malik Risaldi Tak Mau Sekadar Mampir di Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Jr NBA Gelar Her Time to Play, Wadah Pengembangan Pebasket Putri

Jr NBA Gelar Her Time to Play, Wadah Pengembangan Pebasket Putri

Sports
Rezaldi Hehanussa, Juara di Persija dan Persib, Terpuruk lalu Bangkit

Rezaldi Hehanussa, Juara di Persija dan Persib, Terpuruk lalu Bangkit

Liga Indonesia
Jadwal Final Singapore Open 2024, Fajar/Rian Jaga Asa Indonesia

Jadwal Final Singapore Open 2024, Fajar/Rian Jaga Asa Indonesia

Badminton
Vinicius Tak Peduli Ballon d'Or meski Bawa Madrid Juara Liga Champions

Vinicius Tak Peduli Ballon d'Or meski Bawa Madrid Juara Liga Champions

Liga Champions
Edin Terzic Ungkap Apa yang Disampaikan kepada Bellingham Usai Laga

Edin Terzic Ungkap Apa yang Disampaikan kepada Bellingham Usai Laga

Liga Champions
Persib Juara: Lautan Biru Bandung, Tumpah Ruah, Dahaga 10 Tahun Tuntas

Persib Juara: Lautan Biru Bandung, Tumpah Ruah, Dahaga 10 Tahun Tuntas

Liga Indonesia
Luapan Bahagia Ancelotti Bawa Madrid Juara Liga Champions: Mimpi Jadi Nyata

Luapan Bahagia Ancelotti Bawa Madrid Juara Liga Champions: Mimpi Jadi Nyata

Liga Champions
Madrid Juara Liga Champions, Momen Emosional, Malam Terbaik Bellingham

Madrid Juara Liga Champions, Momen Emosional, Malam Terbaik Bellingham

Liga Champions
5 Fakta Menarik Madrid Juara Liga Champions: Tanpa Kalah, Rekor Ancelotti

5 Fakta Menarik Madrid Juara Liga Champions: Tanpa Kalah, Rekor Ancelotti

Liga Champions
Indonesia vs Tanzania: Uji Fisik Pemain Jelang Laga Lawan Irak dan Filipina

Indonesia vs Tanzania: Uji Fisik Pemain Jelang Laga Lawan Irak dan Filipina

Timnas Indonesia
Daftar Juara Liga Champions, Real Madrid Raja Eropa dengan 15 Gelar

Daftar Juara Liga Champions, Real Madrid Raja Eropa dengan 15 Gelar

Liga Champions
Hasil Dortmund Vs Madrid 0-2, Los Blancos Juara Liga Champions 2024!

Hasil Dortmund Vs Madrid 0-2, Los Blancos Juara Liga Champions 2024!

Liga Champions
HT Borussia Dortmund Vs Real Madrid: Los Blancos Dihajar 8 Tembakan, Skor Sama Kuat

HT Borussia Dortmund Vs Real Madrid: Los Blancos Dihajar 8 Tembakan, Skor Sama Kuat

Liga Champions
Kunci Sukses Fajar/Rian ke Final Singapore Open 2024

Kunci Sukses Fajar/Rian ke Final Singapore Open 2024

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com