Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jadwal Indonesia Masters 2024: 4 Wakil Indonesia Berburu Tiket Final

Kompas.com - 27/01/2024, 07:30 WIB
Ahmad Zilky,
Ferril Dennys

Tim Redaksi

KOMPAS.com – Jadwal Indonesia Masters 2024 bakal menghadirkan perjuangan empat wakil Indonesia di babak semifinal.

Rangkaian semifinal Indonesia Masters 2024 berlangsung di Istora Senayan, Jakarta, pada Sabtu (27/1/2024) mulai pukul 13.00 WIB.

Tunggal putra Indonesia, Anthony Ginting, akan menghadapi Brian Yang (Kanada) dalam semifinal Indonesia Masters 2024.

Anthony Ginting mempunyai modal positif melawan Brian Yang seusai menyapu bersih tiga pertemuan dengan kemenangan.

Baca juga: Rekap Indonesia Masters 2024, Indonesia Pastikan 1 Tiket Final

Pada pertemuan terakhir, Anthony Ginting berhasil melibas Brian Yang di 32 besar Hong Kong Open 2023 melalui dua gim langsung via skor 21-9, 21-14.

Beralih ke sektor ganda campuran, Lanny Tria Mayasari/Ribka Sugiarto bakal melawan unggulan keempat asal China, Liu Sheng Shu/Tan Ning.

Lanny/Ribka mempunyai kesempatan untuk melakukan revans melawan Sheng/Tan setelah tumbang di Orleans Masters 2023.

Saat itu, Lanny/Ribka tak bisa berkutik melawan Liu/Tan seusai menelan kekalahan dua gim langsung 21-8, 21-12 dalam semifinal Orleans Masters 2023.

Baca juga: Indonesia Masters 2024: Ginting ke Semifinal, Waspadai Wakil Kanada

Sementara itu, Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin dan Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto bakal bertanding di semifinal Indonesia Masters 2024.

Duel Leo/Daniel vs Fajar/Rian di semifinal Indonesia Masters 2024 memastikan Indonesia menyegel satu tiket di final dari sektor ganda putra.

Secara rekor pertemuan, Leo/Daniel lebih unggul. Pasangan berjuluk The Babies itu berhasil mengemas tiga kemenangan atas Fajar/Rian dari empat laga.

Leo/Daniel bahkan berhasil mengalahkan Fajar/Rian dalam pertemuan terakhir di final Singapore Open 2022.

Baca juga: Indonesia Masters 2024, Ganda Denmark Bekuk Rehan/Lisa: Seperti Mimpi...

Jadwal Indonesia Masters 2024

Lapangan 1, mulai pukul 13.00 WIB

  • WD (Match 3) – Liu Sheng Shu/Tan Ning (China) vs Lanny Tria Mayasari/Ribka Sugiarto (Indonesia)
  • MS (Match 6) – Anthony Ginting (Indonesia) vs Brian Yang (Kanada)
  • MD (Match 10) – Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin (Indonesia) vs Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto (Indonesia)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.


Terkini Lainnya

Madura United Tak Gentar Hadapi Persib di Final Championship Series

Madura United Tak Gentar Hadapi Persib di Final Championship Series

Liga Indonesia
Timnas Indonesia Vs Irak, di Balik Berubahnya Waktu Kickoff Laga

Timnas Indonesia Vs Irak, di Balik Berubahnya Waktu Kickoff Laga

Timnas Indonesia
16 Juara SAC Indonesia 2023 Tambah Pengalaman Usai Ikuti Latihan di China

16 Juara SAC Indonesia 2023 Tambah Pengalaman Usai Ikuti Latihan di China

Sports
Sempat Tak Pede, Marc Klok Ingin Tuntaskan Musim, Juara bersama Persib

Sempat Tak Pede, Marc Klok Ingin Tuntaskan Musim, Juara bersama Persib

Liga Indonesia
Run The City Makassar, Persiapan Menuju Monas Half Marathon Jakarta

Run The City Makassar, Persiapan Menuju Monas Half Marathon Jakarta

Sports
4 Laga Championship Series Gunakan VAR, Siap Liga 1 Musim Depan

4 Laga Championship Series Gunakan VAR, Siap Liga 1 Musim Depan

Liga Indonesia
Final Piala FA Man City Vs Man United, Misi Ten Hag Tutupi Kegagalan Liga Inggris

Final Piala FA Man City Vs Man United, Misi Ten Hag Tutupi Kegagalan Liga Inggris

Liga Inggris
Jadwal Final Piala FA, Man City Vs Man United Akhir Pekan Ini

Jadwal Final Piala FA, Man City Vs Man United Akhir Pekan Ini

Liga Inggris
Daftar Juara UCI MTB Eliminator World Cup 2024, Panggung Kalteng Dikenal Dunia

Daftar Juara UCI MTB Eliminator World Cup 2024, Panggung Kalteng Dikenal Dunia

Sports
Gagal Juara Liga Inggris, Arsenal Butuh Penyerang Lebih Tajam

Gagal Juara Liga Inggris, Arsenal Butuh Penyerang Lebih Tajam

Liga Inggris
Berpisah dengan Liverpool, Klopp Enggan Cepat Kembali Melatih

Berpisah dengan Liverpool, Klopp Enggan Cepat Kembali Melatih

Liga Inggris
Pebalap Indonesia Qarrar Firhand Raih Podium 3 di Italia Championship

Pebalap Indonesia Qarrar Firhand Raih Podium 3 di Italia Championship

Sports
Tangis Virgil van Dijk di Pelukan Juergen Klopp

Tangis Virgil van Dijk di Pelukan Juergen Klopp

Liga Inggris
Sisi Kebanggaan Shin Tae-yong terhadap Timnas Indonesia

Sisi Kebanggaan Shin Tae-yong terhadap Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Pesan Arteta Usai Arsenal Gagal Juara Liga Inggris 2023-2024

Pesan Arteta Usai Arsenal Gagal Juara Liga Inggris 2023-2024

Liga Inggris
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com