Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Semifinal Hong Kong Open 2023: Potensi All Indonesian Final Anthony Ginting Versus Jonatan Christie

Kompas.com - 16/09/2023, 08:44 WIB
Muhammad Reza Triatmodjo,
Aloysius Gonsaga AE

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Dua pebulu tangkis tunggal putra Indonesia, Anthony Sinisuka Ginting dan Jonatan Christie, melangkah ke semifinal Hong Kong Open 2023.

Tiket itu mereka raih setelah melewati hadangan pada babak perempat final.

Dalam laga babak delapan besar Hong Kong Open 2023, Jumat (15/9/2023), Anthony Ginting mengalahkan wakil Taiwan, Su Li Yang (Taiwan), 21-12, 21-16.

Sementara itu Jojo, sapaan Jonatan Christie, menang 21-19, 21-18 atas pemain Taiwan, Chia Hao Lee.

Pada babak semifinal, Sabtu (16/9), Ginting akan menghadapi pemain Jepang, Kenta Nishimoto dan Jojo bertemu jagoan Malaysia, Ng Tze Yong.

Ginting, yang merupakan unggulan kedua, memiliki kans sangat besar melangkah ke final.

Statistik rekor pertemuan melawan Kenta Nishimoto berpihak kepada pemain nomor dua dunia tersebut.

Sepanjang kariernya, Ginting sudah delapan kali bersua pemain ranking 15 BWF tersebut. Hasilnya, Ginting unggul 6-2.

Dalam lima pertemuan terakhir, Ginting selalu menang.

Itu terjadi dalam babak 16 besar Singapore Open 2019, 32 besar China Open 2019, 16 besar Badminton Asia Championships 2022, 32 besar Malaysia Masters 2022 dan 16 besar Badminton Asia Championships 2023.

Ini menjadi modal sangat penting bagi Ginting untuk melanjutkan dominasinya atas Kenta.

Apalagi dirinya terbilang krisis juara sepanjang tahun ini karena dari dua kali tampil di final, Ginting hanya meraih gelar Singapore Open 2023.

Jojo pun memiliki potensi serupa kala bersua Ng Tze Yong. Peraih medali emas Asian Games 2018 ini unggul 2-1 atas pemain ranking 20 BWF tersebut.

Namun Jojo, yang merupakan unggulan kelima turnamen, patut waspada karena dia kalah dalam pertemuan terakhir. Itu terjadi dalam babak 16 besar Australian Open 2023.

Jika hasil laga sesuai skenario, Indonesia dipastikan meraih gelar juara tunggal putra Hong Kong Open 2023. Sebab, terjadi all-Indonesian final.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Man City Juara, Saat Kata-kata Klopp Picu Air Mata Guardiola...

Man City Juara, Saat Kata-kata Klopp Picu Air Mata Guardiola...

Liga Inggris
Jadwal Final Championship Series Liga 1, Persib Vs Madura United

Jadwal Final Championship Series Liga 1, Persib Vs Madura United

Liga Indonesia
Akhir Kisah Klopp di Liverpool, The Normal One Sang Penggebah Keraguan

Akhir Kisah Klopp di Liverpool, The Normal One Sang Penggebah Keraguan

Liga Inggris
Man City Juara Premier League, Kehebatan Guardiola Si Mesin Trofi

Man City Juara Premier League, Kehebatan Guardiola Si Mesin Trofi

Liga Inggris
Top Skor Liga Inggris: Haaland Raih Sepatu Emas, Ikuti Jejak Henry dan RVP

Top Skor Liga Inggris: Haaland Raih Sepatu Emas, Ikuti Jejak Henry dan RVP

Liga Inggris
Hasil Liga Inggris: Man City Juara, Klopp Pamit, Rekor Buruk MU

Hasil Liga Inggris: Man City Juara, Klopp Pamit, Rekor Buruk MU

Liga Inggris
Hasil Roma Vs Genoa: Lukaku Cetak Gol, 10 Pemain Serigala Menang

Hasil Roma Vs Genoa: Lukaku Cetak Gol, 10 Pemain Serigala Menang

Liga Italia
Hasil Liga Spanyol: Sensasi Sorloth Tahan Madrid, Barca Libas Rayo 3-0

Hasil Liga Spanyol: Sensasi Sorloth Tahan Madrid, Barca Libas Rayo 3-0

Liga Spanyol
Hasil dan Klasemen Akhir Liga Inggris, Man City Juara Musim 2023-2024

Hasil dan Klasemen Akhir Liga Inggris, Man City Juara Musim 2023-2024

Liga Inggris
Hasil Inter Vs Lazio, Gelandang Jepang Cetak Gol, Nerazzurri Tertahan

Hasil Inter Vs Lazio, Gelandang Jepang Cetak Gol, Nerazzurri Tertahan

Liga Italia
Nu Skin Run 10K Diikuti 1.500 Peserta, Dukung Gaya Hidup Sehat

Nu Skin Run 10K Diikuti 1.500 Peserta, Dukung Gaya Hidup Sehat

Sports
Hasil Liverpool Vs Wolves 2-0, Akhir Manis Perpisahan Juergen Klopp...

Hasil Liverpool Vs Wolves 2-0, Akhir Manis Perpisahan Juergen Klopp...

Liga Inggris
Hasil Arsenal Vs Everton: Meski Menang, The Gunners Runner-up Liga Inggris

Hasil Arsenal Vs Everton: Meski Menang, The Gunners Runner-up Liga Inggris

Liga Inggris
Hasil Man City Vs West Ham 3-1, The Citizens Juara Liga Inggris!

Hasil Man City Vs West Ham 3-1, The Citizens Juara Liga Inggris!

Liga Inggris
HT Man City Vs West Ham: Foden Gemilang, The Citizens Unggul 2-1

HT Man City Vs West Ham: Foden Gemilang, The Citizens Unggul 2-1

Liga Inggris
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com