Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tai Tzu Ying Pensiun Usai Olimpiade Paris 2024

Kompas.com - 14/04/2023, 23:28 WIB
Aloysius Gonsaga AE

Penulis

KOMPAS.com - Mantan pebulu tangkis nomor satu dunia sektor tunggal putri, Tai Tzu Ying, sudah memiliki rencana pensiun. Pemain andalan Taiwan ini ingin gantung raket usai Olimpiade 2024 di Paris, Perancis.

Tai Tzu Ying mengungkapkan rencana itu kepada media Taiwan ketika terlibat dalam pertandingan ekshibisi 3 on 3 di Kaohsiung, Sabtu (8/4/2023).

Awalnya, pemain 28 tahun tersebut sudah memiliki rencana bermain hingga akhir 2021.

Ternyata dia mengurungkan niat tersebut karena membuat keputusan baru akan mengakhiri kariernya pada akhir 2024, usai Olimpiade Paris.

Baca juga: All England 2023; Tai Tzu Ying Kejar Rekor Tunggal Putri Tersukses Abad Ke-21

"Untuk saat ini, saya hanya menghargai setiap kesempatan saya harus berkompetisi di lapangan bulu tangkis. Saya akan terus bermain hingga akhir tahun depan," ujar Tai Tzu Ying dikutip dari Badminton Planet.

"Bahkan jika saya masih bisa berkompetisi sampai 2024, saya tak berpikir untuk bermain lagi," tambah pemain ranking 3 BWF ini.

Usai mengikuti event 3 on 3 tersebut, Tai Tzu Ying mengunggah pesan di akun Instagram miliknya. Dia tak lupa meminta dukungan dari fansnya.

"Setiap atlet akan mengalami penurunan secara bertahap karena usia, tak terkecuali saya. Tetapi saya akan berlatih keras dan menghargai hari-hari di mana saya masih terus beraksi di lapangan," tulis Tai Tzu Ying.

"Dan saya akan terus berjuang hingga akhir. Bertepuk tangan dan bersoraklah untukku, ini sangat berarti bagi saya!"

Baca juga: Hasil Final Chinese Taipei Open: Chou Tien Chen Akhiri Penantian, Tai Tzu Ying Sempurna

Setelah kembali ke Taiwan usai mengikuti All England Open 2023 pada Maret, Tai Tzu Ying langsung sibuk dengan persiapan mengikuti Kejuaraan Bulu Tangkis Asia 2023 yang akan berlangsung di Dubai, Uni Emirat Arab, 25-30 April 2023.

Menurut laporan media Taiwan, Tai Tzu Ying sebenarnya tak mau berpartisipsi dalam Kejuaraan Asia 2023 ini. Tetapi dia berubah pikiran sehingga siap tampil.

Langkah ini diambil karena Tai Tzu Ying ingin menjaga atmosfer kompetisi sebelum membela Taiwan dalam ajang Piala Sudirman 2023. Turnamen beregu campuran ini akan menjadi event pertama pengumpulan poin dalam kualifikasi Race to Paris.

Jadi, demi mewujudkan target tampil dalam Olimpiade 2024, Tai Tzu Ying harus ambil bagian dalam Piala Sudirman.

Baca juga: Kado Ulang Tahun Tai Tzu Ying: Juara Indonesia Open 2022 di Istora yang Dipenuhi Fans

Harus diakui, performa Tai Tzu Ying menurun cukup drastis. Ini membuat dia belum meraih satu gelar pun sepanjang 2023 dan hanya menjuarai tiga turnamen pada 2022 (Thailand Open, Indonesia Open dan Taipei Open).

Sepanjang kariernya, Tai Tzu Ying menjuarai 14 turnamen BWF World Tour dari 23 kali mencapai final.

Peraih medali emas Asian Games 2018 ini ingin menutup karier dengan prestasi tertinggi di Olimpiade 2024, setelah meraih medali perak dalam Olimpiade Tokyo 2020.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Malam Ini

Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Malam Ini

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea: Situasi Bola Mati dan Tekad Skuad Kaba Diawara

Indonesia Vs Guinea: Situasi Bola Mati dan Tekad Skuad Kaba Diawara

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea, STY Mau Berjuang di Tengah Kondisi Tak Sempurna

Indonesia Vs Guinea, STY Mau Berjuang di Tengah Kondisi Tak Sempurna

Timnas Indonesia
Hasil Drawing ASEAN Club Championship 2024-2025, Borneo FC di Grup Neraka

Hasil Drawing ASEAN Club Championship 2024-2025, Borneo FC di Grup Neraka

Liga Indonesia
Piala Asia U17 Putri 2024, Garuda Pertiwi Mawas Diri, Coach Mochi Tak Target Tinggi

Piala Asia U17 Putri 2024, Garuda Pertiwi Mawas Diri, Coach Mochi Tak Target Tinggi

Timnas Indonesia
3 Fakta Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Paris 2024, Maksimalkan Kans Terakhir

3 Fakta Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Paris 2024, Maksimalkan Kans Terakhir

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea, Shin Tae-yong Waspadai Satu Keunggulan Lawan

Indonesia Vs Guinea, Shin Tae-yong Waspadai Satu Keunggulan Lawan

Timnas Indonesia
Link Streaming Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Paris 2024 Malam Ini

Link Streaming Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Paris 2024 Malam Ini

Timnas Indonesia
Viking Persib Ajukan Penangguhan Aturan Larangan Suporter Tandang ke PSSI

Viking Persib Ajukan Penangguhan Aturan Larangan Suporter Tandang ke PSSI

Liga Indonesia
Nominasi Gol Terbaik Piala Asia U23 2024, Ada Rafael Struick dan Witan Sulaeman

Nominasi Gol Terbaik Piala Asia U23 2024, Ada Rafael Struick dan Witan Sulaeman

Timnas Indonesia
Suara Optimisme Jelang Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Paris

Suara Optimisme Jelang Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Paris

Timnas Indonesia
Even Offroad Bertajuk IMI X IOF Challenge Akan Bergulir di Kebumen

Even Offroad Bertajuk IMI X IOF Challenge Akan Bergulir di Kebumen

Liga Indonesia
Insiden Air Keras Faisal Halim, Ekstrem dan Kriminal

Insiden Air Keras Faisal Halim, Ekstrem dan Kriminal

Internasional
Proliga 2024, Bandung bjb Tandamata Bidik Kemenangan Penuh Serie Palembang

Proliga 2024, Bandung bjb Tandamata Bidik Kemenangan Penuh Serie Palembang

Sports
Kemenpora Dukung Turnamen untuk Pengembangan Bakat Atlet Bulu Tangkis Junior

Kemenpora Dukung Turnamen untuk Pengembangan Bakat Atlet Bulu Tangkis Junior

Sports
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com