Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

All England: Bikin Axelsen Angkat Koper, Kemenangan Terbesar Wakil Malaysia

Kompas.com - 17/03/2023, 16:40 WIB
Farahdilla Puspa,
Aloysius Gonsaga AE

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Pebulu tangkis tunggal putra Malaysia, Ng Tze Yong, mengakui bahwa mengalahkan Viktor Axelsen menjadi kemenangan terbesarnya sejauh ini. 

Ng Tze Yong mengalahkan Viktor Axelsen pada babak kedua atau 16 besar All England 2023 di Utilita Arena Birmingham, Inggris, Kamis (16/3/2023). 

Atlet berusia 22 tahun tersebut harus melalui tiga gim sebelum memastikan kemenangan dengan skor 21-15, 9-21, 23-21.

Seusai pertandingan, Ng Tze Yong mengakui bahwa kesuksesan mengalahkan Axelsen merupakan kemenangan terbesar dalam kariernya sejauh ini. 

Baca juga: Viktor Axelsen Menangis Usai Tersingkir dari All England 2023

Namun, Ng Tze Yong enggan merayakan berlebihan sebab ia masih harus mengalahkan lawan lainnya jika ingin menyempurnakan debutnya di All England dengan gelar juara. 

"Ini jelas merupakan kemenangan terbesar dalam karier saya sejauh ini, tetapi saya belum akan merayakannya karena turnamen masih jauh dari selesai," kata Tze Yong. 

"Fokus saya sekarang adalah laga berikutnya," ucapnya kepada Federasi Bulu Tangkis Dunia (BWF), dikutip dari New Straits Times. 

"Ini jelas merupakan kemenangan terbesar dalam karier saya sejauh ini, tetapi saya belum akan merayakannya karena turnamen masih jauh dari selesai," kata Tze Yong.

Baca juga: Ginting soal Axelsen Gugur di All England 2023: Ada atau Tidak, Sama Saja...

"Fokus saya sekarang adalah pertandingan saya berikutnya," kata Tze Yong kepada Federasi Bulu Tangkis Dunia (BWF).

Ng Tze Yong sejatinya tampil dominan pada gim ketiga dan terus mengungguli Viktor Axelsen hingga 19-15. 

Axelsen lalu mampu menyamakan skor dan berbalik unggul 20-19. Ng Tze Yong mengaku gugup ketika Axelsen berhasil bangkit. 

"Sebagai pemain berpengalaman, Axelsen memiliki keunggulan. Dia tahu persis bagaimana menangani berbagai hal," katanya. 

"Dia memainkan permainan yang sabar dan fokus pada pertahanannya. Sementara itu, saya cukup gugup dan terlalu bersemangat untuk memenangi poin," ucap Ng Tze Yong. 

"Saya senang akhirnya bisa menang," ungkap Ng Tze Yong mengakhiri. 

Ng Tze Yong selanjutnya akan menantang Li Shi Feng (China) pada perempat final All England 2023 yang akan berlangsung hari ini, Jumat (17/3/2023). 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Liga Indonesia
Timnas Indonesia Libas Korsel, Shin Tae-yong Disebut seperti Menang KO

Timnas Indonesia Libas Korsel, Shin Tae-yong Disebut seperti Menang KO

Timnas Indonesia
Shin Tae-yong Bicara Kans Indonesia ke Final Piala Asia U23 2024

Shin Tae-yong Bicara Kans Indonesia ke Final Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Korsel, Kata Pratama Arhan Usai Jadi Penentu Kemenangan

Indonesia Vs Korsel, Kata Pratama Arhan Usai Jadi Penentu Kemenangan

Timnas Indonesia
Rafael Struick: Hari Ini Kalahkan Korsel, Ayo ke Paris Tuliskan Sejarah!

Rafael Struick: Hari Ini Kalahkan Korsel, Ayo ke Paris Tuliskan Sejarah!

Timnas Indonesia
Dua Tim Juara Calon Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23 2024

Dua Tim Juara Calon Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Reaksi Media Korsel: 'Magis Shin Tae-yong' dan 'Tragedi di Doha'

Reaksi Media Korsel: "Magis Shin Tae-yong" dan "Tragedi di Doha"

Timnas Indonesia
Timnas U23 Indonesia Menangi Adu Penalti, Ernando Ari Pun 'Menari'...

Timnas U23 Indonesia Menangi Adu Penalti, Ernando Ari Pun "Menari"...

Timnas Indonesia
Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23: Mental Baja, Saatnya Mimpi Lebih Tinggi

Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23: Mental Baja, Saatnya Mimpi Lebih Tinggi

Timnas Indonesia
Timnas U23 Indonesia Patahkan Rekor Kelolosan Korsel ke Olimpiade

Timnas U23 Indonesia Patahkan Rekor Kelolosan Korsel ke Olimpiade

Timnas Indonesia
Daftar Tim Lolos Semifinal Piala Asia U23 2024, Sejarah untuk Indonesia!

Daftar Tim Lolos Semifinal Piala Asia U23 2024, Sejarah untuk Indonesia!

Timnas Indonesia
Hasil Indonesia Vs Korea Selatan: Menangi Adu Penalti, Garuda ke Semifinal!

Hasil Indonesia Vs Korea Selatan: Menangi Adu Penalti, Garuda ke Semifinal!

Timnas Indonesia
Hasil Brighton Vs Man City: Gol Langka De Bruyne, Citizens Geser Liverpool

Hasil Brighton Vs Man City: Gol Langka De Bruyne, Citizens Geser Liverpool

Liga Inggris
FT Indonesia vs Korea Selatan 2-2: Unggul Jumlah Pemain, Garuda Muda Kecolongan

FT Indonesia vs Korea Selatan 2-2: Unggul Jumlah Pemain, Garuda Muda Kecolongan

Timnas Indonesia
Unggul Jumlah Pemain, Timnas U23 Indonesia Malah Kebobolan

Unggul Jumlah Pemain, Timnas U23 Indonesia Malah Kebobolan

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com