Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Daftar Wakil Indonesia di Babak Perempat Final All England 2023

Kompas.com - 17/03/2023, 13:00 WIB
Rafiandra Putra Andika,
Aloysius Gonsaga AE

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Kejuaraan bulu tangkis All England 2023 telah memasuki babak perempat final. Indonesia berhasil mengirimkan delapan wakilnya ke babak tersebut.

Babak perempat final All England 2023 akan digelar di Utilita Arena, Birmingham pada Jumat (17/3/2023) mulai pukul 17.00 WIB.

Sektor ganda putra masih menyumbangkan wakil terbanyak. Ada empat pasangan Merah Putih akan berlaga di babak delapan besar turnamen BWF level Super 1000.

Sementara itu di sektor ganda campuran, ganda putri, tunggal putra dan tunggal putri, Indonesia masih menyisakan satu wakil saja.

Baca juga: All England 2023: Temu Bagas/Fikri, Fajar/Rian Tidak Mau Kalah

Pasangan Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati jadi satu-satunya harapan Indonesia di sektor ganda campuran.

Pasangan Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti di ganda putri.

Gregoria Mariska Tunjung masih terus berjuang sebagai satu-satunya wakil tunggal putri Indonesia pada All England 2023.

Pada sektor tunggal putra, Indonesia menaruh harapannya di pundak Anthony Sinisuka Ginting. Hanya unggulan ketiga ini yang lolos setelah Chico Aura Dwi Wardoyo tersingkir pada 16 besar.

Empat ganda putra Indonesia yang masih bertahan adalah Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto dan Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana.

Baca juga: Jadwal All England 2023, 8 Wakil Indonesia Berjuang di Perempat Final

Khusus di sektor ganda putra, Indonesia telah memastikan satu tempat di babak semifinal. Sebab, terjadi duel Merah Putih.

Sang juara bertahan, Fikri/Bagas, akan menghadapi pasangan nomor satu dunia yang juga unggulan utama, Fajar/Rian.

Meskipun berstatus sebagai unggulan pertama, Fajar/Rian tetap mewaspadai semangat juang Fikri/Bagas yang merupakan juara All England 2022.

"Besok ketemu Bagas/Fikri di perempat final. Kami melihat permainan mereka luar biasa di sini," ujar Fajar dalam rilis pers yang diterima Kompas.com.

Baca juga: Ginting soal Axelsen Gugur di All England 2023: Ada atau Tidak, Sama Saja...

"Mereka punya percaya diri yang lebih tinggi karena statusnya sebagai juara bertahan, tetapi besok kami tidak mau kalah. Semoga kami bisa bermain lancar dan maksimal," kata Fajar menambahkan.

Daftar Wakil Indonesia di Babak Perempat Final All England 2023

Ganda Campuran

  • Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati

Ganda Putri

  • Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti

Ganda Putra

  • Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan
  • Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto
  • Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana
  • Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin

Tunggal Putri

  • Gregoria Mariska Tunjung

Tunggal Putra

  • Anthony Sinisuka Ginting
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Hasil Piala Asia U17 Putri 2024, Indonesia Akui Keunggulan Korea Utara 0-9

Hasil Piala Asia U17 Putri 2024, Indonesia Akui Keunggulan Korea Utara 0-9

Timnas Indonesia
Presiden Perancis Minta Real Madrid Izinkan Mbappe Main di Olimpiade

Presiden Perancis Minta Real Madrid Izinkan Mbappe Main di Olimpiade

Internasional
Como Merangkak dari Serie D ke Serie A, Simbol Tim Menangis Dipeluk Henry

Como Merangkak dari Serie D ke Serie A, Simbol Tim Menangis Dipeluk Henry

Liga Italia
Starting Grid dan Link Live Streaming MotoGP Perancis 2024

Starting Grid dan Link Live Streaming MotoGP Perancis 2024

Motogp
Man United Vs Arsenal: The Gunners Jago Bertahan, Tajam Menyerang

Man United Vs Arsenal: The Gunners Jago Bertahan, Tajam Menyerang

Liga Inggris
Milan Menyayat bak Pisau, Kecerdasan Gelandang Berdarah Indonesia

Milan Menyayat bak Pisau, Kecerdasan Gelandang Berdarah Indonesia

Liga Italia
Championship Series Liga 1, Momentum Tepat Penerapan VAR di Indonesia

Championship Series Liga 1, Momentum Tepat Penerapan VAR di Indonesia

Liga Indonesia
Man United Vs Arsenal: Arteta Sebut Ten Hag Luar Biasa, Cuma Butuh Waktu

Man United Vs Arsenal: Arteta Sebut Ten Hag Luar Biasa, Cuma Butuh Waktu

Liga Inggris
Ketika Jersey Milan Dihiasi Nama Indonesia, Tanda Cinta untuk Mama...

Ketika Jersey Milan Dihiasi Nama Indonesia, Tanda Cinta untuk Mama...

Liga Italia
Montreal Vs Inter Miami 2-3, Messi Dibuat Kesal Regulasi Baru MLS

Montreal Vs Inter Miami 2-3, Messi Dibuat Kesal Regulasi Baru MLS

Liga Lain
Borneo FC Bidik Championship Series Liga 1 untuk Kawinkan Gelar

Borneo FC Bidik Championship Series Liga 1 untuk Kawinkan Gelar

Liga Indonesia
VAR Siap di Championship Series, Apresiasi demi Fair Play

VAR Siap di Championship Series, Apresiasi demi Fair Play

Liga Indonesia
Bekal di Thomas-Uber, Indonesia Siap Tempur Hadapi Thailand Open 2024

Bekal di Thomas-Uber, Indonesia Siap Tempur Hadapi Thailand Open 2024

Badminton
PSSI Akan Segera Bertemu Shin Tae-yong untuk Bahas Kontrak

PSSI Akan Segera Bertemu Shin Tae-yong untuk Bahas Kontrak

Timnas Indonesia
Alasan Skuad AC Milan Gunakan Jersey Nama Ibu Kala Libas Cagliari

Alasan Skuad AC Milan Gunakan Jersey Nama Ibu Kala Libas Cagliari

Liga Italia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com