Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hasil BWF World Championship 2022: Ahsan/Hendra ke Final Usai Kalahkan Fajri

Kompas.com - 27/08/2022, 09:06 WIB
Ahmad Zilky,
Sem Bagaskara

Tim Redaksi

KOMPAS.com – Ganda putra Indonesia, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan, dipastikan melaju ke final BWF World Championship 2022 atau Kejuaraan Dunia 2022.

Kepastian itu didapatkan Ahsan/Hendra seusai memenangi duel Merah Putih atas Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto dalam babak semifinal Kejuaraan Dunia 2022.

Adapun rangkaian pertandingan semifinal Kejuaraan Dunia 2022 digelar di Tokyo Metropolitan, Gymnasium, Tokyo, Jepang, Sabtu (27/8/2022).

Ahsan/Hendra bermain sangat cemerlang. Mereka bahkan melakukan comeback guna meraih kemenangan atas Fajar/Rian pada gim pertama via skor 23-21.

Memang The Daddies, julukan Ahsan/Hendra, harus kalah dari Fajar/Rian pada gim kedua dengan skor 12-21.

Namun, pengalaman Ahsan/Hendra berbicara. Ya, The Daddies kembali memetik kemenangan pada gim ketiga via skor 21-16.

Secara keseluruhan, Ahsan/Hendra menang atas Fajar/Rian melalui permainan tiga gim dengan skor 23-21, 12-21, dan 21-16.

Dengan demikian, Ahsan/Hendra dipastikan lolos ke babak final Kejuaraan Dunia 2022.

Ulasan pertandingan

GIM PERTAMA

Fajar/Rian dapat bermain dengan baik pada awal gim pertama. Mereka berhasil menembus pertahanan Ahsan/Hendra sehingga dapat meraih empat poin beruntun, 4-0.

Di lain sisi, Ahsan/Hendra masih belum menemukan pola permainan terbaiknya. Itu membuat mereka tak bisa memimpin hingga kedudukan menyentuh skor 6-9 untuk keunggulan Fajar/Rian.

Fajar/Rian akhirnya dapat menutup interval gim pertama dengan keunggulan empat angka atas The Daddies, 11-7.

Baca juga: Jadwal BWF World Championship 2022: Ahsan/Hendra dan Fajar/Rian Berebut Tiket Final

Beranjak dari interval, Fajar/Rian dapat menempatkan bola yang sulit untuk mencuri poin dari Ahsan/Hendra.

Strategi itu sangat efektif guna membuat Fajar/Rian terus memimpin 18-15 atas Ahsan/Hendra.

Namun, Ahsan/Hendra perlahan bangkit. Mereka bahkan dapat memaksa pertandingan gim pertama melewati drama deuce usai poin kembar 20-20 tercipta.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Ernando Bersinar di Timnas U23 Indonesia, Kekaguman dari Pelatih Persebaya

Ernando Bersinar di Timnas U23 Indonesia, Kekaguman dari Pelatih Persebaya

Timnas Indonesia
Siaran Langsung dan Live Streaming Thomas & Uber Cup 2024, Aksi Indonesia Dimulai

Siaran Langsung dan Live Streaming Thomas & Uber Cup 2024, Aksi Indonesia Dimulai

Badminton
Liverpool Dapatkan Pengganti Klopp, Arne Slot Sang 'Gila Kontrol'

Liverpool Dapatkan Pengganti Klopp, Arne Slot Sang "Gila Kontrol"

Liga Inggris
KFA Minta Maaf Usai Korsel Kalah dari Indonesia dan Gagal ke Olimpiade

KFA Minta Maaf Usai Korsel Kalah dari Indonesia dan Gagal ke Olimpiade

Internasional
Timnas Indonesia 'Dikepung' Juara Piala Asia U23, STY Minta Garuda Percaya

Timnas Indonesia "Dikepung" Juara Piala Asia U23, STY Minta Garuda Percaya

Timnas Indonesia
Timnas U23 Indonesia Jadi Kabar Gembira, Energi untuk Semua Atlet

Timnas U23 Indonesia Jadi Kabar Gembira, Energi untuk Semua Atlet

Timnas Indonesia
Leicester Promosi ke Premier League, Kans Tutup Musim dengan 100 Poin

Leicester Promosi ke Premier League, Kans Tutup Musim dengan 100 Poin

Liga Inggris
Trofi Liga Champions ke Indonesia, Morientes dan Vidic Turut Serta

Trofi Liga Champions ke Indonesia, Morientes dan Vidic Turut Serta

Sports
Timnas U23 Indonesia dan Olimpiade 2024, Mimpi dari Selembar Karton Putih

Timnas U23 Indonesia dan Olimpiade 2024, Mimpi dari Selembar Karton Putih

Timnas Indonesia
Jadwal Thomas dan Uber Cup 2024: Tim Putra Indonesia Vs Inggris, Putri Lawan Hong Kong

Jadwal Thomas dan Uber Cup 2024: Tim Putra Indonesia Vs Inggris, Putri Lawan Hong Kong

Badminton
Timnas Indonesia Sudah Layak Bersaing di Level Asia

Timnas Indonesia Sudah Layak Bersaing di Level Asia

Timnas Indonesia
Daftar 4 Tim Lolos Semifinal Piala Asia U23 2024, Uzbekistan Lawan Indonesia

Daftar 4 Tim Lolos Semifinal Piala Asia U23 2024, Uzbekistan Lawan Indonesia

Internasional
Jadwal Indonesia Vs Uzbekistan pada Semifinal Piala Asia U23 2024

Jadwal Indonesia Vs Uzbekistan pada Semifinal Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Turnamen Basket Mandiri 3x3 Indonesia, Antusiasme Peserta di Medan

Turnamen Basket Mandiri 3x3 Indonesia, Antusiasme Peserta di Medan

Sports
Hasil Real Sociedad Vs Madrid 0-1, Sinar Arda Gueler Bawa Los Blancos Menang

Hasil Real Sociedad Vs Madrid 0-1, Sinar Arda Gueler Bawa Los Blancos Menang

Liga Spanyol
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com