Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hasil Chinese Taipei Open 2022: Komang Kalah, Indonesia Tanpa Wakil

Kompas.com - 21/07/2022, 14:14 WIB
Farahdilla Puspa,
Ferril Dennys

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Tunggal putri Indonesia Komang Ayu Cahya Dewi tak berhasil ke perempat final Chinese Taipei Open 2022 usai kalah 11-21 dan 17-21 dari Goh Jin Wei (Malaysia). 

Komang Ayu Cahya Dewi terhenti pada babak 16 besar Chinese Taipei Open 2022 yang berlangsung di Taipei Heping Basketball Gymnasium, Kamis (21/7/2022) siang WIB. 

Kekalahan Komang dari Goh Jin Wei memastikan tak ada wakil Indonesia yang tersisa di Chinese Taipei Open 2022. 

PBSI memang hanya mengirimkan tiga wakil ke Chinese Taipei Open 2022. Selain Komang, dua wakil lainnya adalah tunggal putra Christian Adinata dan Ikhsan Leonardo Imanuel Rumbay. 

Baca juga: Ketika Skuad Indonesia Ramai Mundur dari Chinese Taipei Open 2022...

Christian Adinata langsung gugur pada fase kualifikasi, sedangkan Ikhsan menelan kekalahan dari unggulan kedua sekaligus wakil tuan rumah Wang Tzu Wei pada babak pertama. 

Ulasan pertandingan 

Komang mengawali gim pertama dengan unggul 1-0. Namun, keunggulan Komang tak bertahan lama usai beberapa pukulannya keluar dan menyangkut di net. 

Kesalahan itu justru menguntungkan Goh Jin Wei yang mendapatkan tiga poin beruntun dan berbalik unggul 3-1. 

Pengembalian tanggung yang langsung disambar Goh Jin Wei membuat pemain Malaysia itu unggul tujuh angka atas Komang dalam kedudukan 11-4 pada interval gim. 

Baca juga: Chinese Taipei Open 2022: Target Komang Ayu Usai Rebut Tiket 16 Besar

Seusai interval, Komang belum bisa mengembangkan permainannya. Dia justru semakin kesulitan mengejar poin sang lawan. 

Dua kali pengembaliannya yang membentur net membuat Komang tertinggal 7-18 dari Goh Jin Wei. Gim pertama pada akhirnya menjadi milik Goh Jin Wei dengan kemenangan 21-11. 

Kemenangan pada gim pertama membuat Goh Jin Wei langsung tancap gas sejak awal gim kedua. Ia langsung unggul 5-0 atas Komang. 

Goh Jin Wei tidak kesulitan meraih sejumlah poin. Dia terus melaju hingga meninggalkan Komang dengan keunggulan 11-6 pada interval gim kedua. 

Usai interval, Komang mampu meraih lima angka beruntun dan menyamakan kedudukan menjadi 11-11.

Pertandingan berjalan lebih berimbang sejak saat itu. Kedua pemain bergantian meraih poin hingga skor 14-14, sebelum Goh Jin Wei memperlebar jarak lagi dengan unggul 18-15. 

Dua pengembalian Komang yang nyangkut di net membuat Goh Jin Wei memastikan kemenangan 21-17 pada gim kedua. 

Dengan hasil ini, Goh Jin Wei pun berhak melaju ke perempat final Chinese Taipei Open 2022 usai mengalahkan Komang Ayu Cahya Dewi dengan skor 21-11 dan 21-17. 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Irak Kehilangan 1 Pemain, Keuntungan bagi Timnas Indonesia

Irak Kehilangan 1 Pemain, Keuntungan bagi Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Siaran Langsung dan Live Streaming Piala Uber 2024 Pukul 08.30

Siaran Langsung dan Live Streaming Piala Uber 2024 Pukul 08.30

Badminton
Vinicius Jr Menggila Kontra Bayern, Menanti Malam Magis di Bernabeu

Vinicius Jr Menggila Kontra Bayern, Menanti Malam Magis di Bernabeu

Liga Champions
Kata Maarten Paes Usai Jadi WNI: Momen Besar, Ambisi Bawa Indonesia ke Piala Dunia

Kata Maarten Paes Usai Jadi WNI: Momen Besar, Ambisi Bawa Indonesia ke Piala Dunia

Timnas Indonesia
Deretan Fakta Irak, Lawan Timnas Indonesia Berikut di Piala Asia U23

Deretan Fakta Irak, Lawan Timnas Indonesia Berikut di Piala Asia U23

Timnas Indonesia
5 Hal Menarik dari Laga Liga Champions FC Bayern Vs Real Madrid

5 Hal Menarik dari Laga Liga Champions FC Bayern Vs Real Madrid

Liga Champions
4 Fakta Tambahan Timnas U23 Indonesia Vs Uzbekistan

4 Fakta Tambahan Timnas U23 Indonesia Vs Uzbekistan

Liga Indonesia
Perbasi Jakarta Segera Gelar Kompetisi Liga Basket Putri

Perbasi Jakarta Segera Gelar Kompetisi Liga Basket Putri

Olahraga
Hasil Bayern Vs Madrid: Drama 4 Gol dan 2 Penalti, Dua Raksasa Imbang

Hasil Bayern Vs Madrid: Drama 4 Gol dan 2 Penalti, Dua Raksasa Imbang

Liga Champions
Kesulitan Pelatih Persib soal Championship Series Liga 1 Ditunda

Kesulitan Pelatih Persib soal Championship Series Liga 1 Ditunda

Liga Indonesia
Link Live Streaming Bayern Vs Madrid, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming Bayern Vs Madrid, Kickoff 02.00 WIB

Liga Champions
Jadwal Final dan Perebutan Peringkat Ketiga Piala Asia U23 2024

Jadwal Final dan Perebutan Peringkat Ketiga Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Kalah dari Uzbekistan, VAR Tak Bisa Disalahkan

Indonesia Kalah dari Uzbekistan, VAR Tak Bisa Disalahkan

Timnas Indonesia
Perjuangan PSS Lolos Degradasi Bekuk Persib, Sang Penentu Emosional

Perjuangan PSS Lolos Degradasi Bekuk Persib, Sang Penentu Emosional

Liga Indonesia
Erick Thohir Sebut Calvin Verdonk-Jens Raven dalam Proses Naturalisasi

Erick Thohir Sebut Calvin Verdonk-Jens Raven dalam Proses Naturalisasi

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com