Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hasil Malaysia Open 2022: Jadi Momok Tuan Rumah, Fajar/Rian ke Final!

Kompas.com - 02/07/2022, 18:14 WIB
Benediktus Agya Pradipta,
Sem Bagaskara

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Ganda putra Indonesia Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto kembali menjadi momok tuan rumah ketika tampil pada semifinal Malaysia Open 2022.

Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto bersua ganda putra Malaysia, Goh Sze Fei/Nur Izzuddin, pada semifinal kejuaran bulu tangkis level Super 750 tersebut.

Laga Fajar/Rian vs Goh/Izzuddin dalam rangkaian semifinal Malaysia Open 2022 berlangsung di Axiata Arena, Kuala Lumpur, pada Sabtu (2/7/2022) sore WIB.

Bagi Fajar/Rian, bertanding melawan wakil tuan rumah menjadi tantangan tersendiri. Namun, mereka mampu mengatasi tekanan hingga memetik kemenangan atas Goh/Izzuddin.

Fajar/Rian menang straight game atau dua gim langsung dengsn skor 21-14 dan 21-12.

Baca juga: Semifinal Malaysia Open 2022: Kans Fajar/Rian, 83 Persen Menang atas Goh/Nur

Mereka membutuhkan waktu 37 menit untuk mengakhiri perlawanan Goh/Izzuddin dan mengamankan tiket final Malaysia Open 2022.

Dalam perjelanan menuju final Malaysia Open 2022, Fajar/Rian telah menyingkirkan tiga wakil tuan rumah.

Sebelum Goh/Izzuddin, mereka lebih dulu menyingkirkan Goh V Shem/Low Juan Shen (32 besar) dan Ong Yew Sin/Teo Ee Yi (perempat final).

Selanjutnya, Fajar/Rian yang kerap menjadi momok bagi tuan rumah Malaysia Open 2022 akan melawan pemenang duel antara Aaron Chia/Sih Wooi Yik (Malaysia) dan Takuro Hoki/Yugo Kobayashi (Jepang) pada partai puncak.

Baca juga: Hasil Malaysia Open 2022: Apriyani/Fadia Libas Wakil Korsel, Tiket Final di Tangan

Jalannya pertandingan Fajar/Rian vs Goh/Izzuddin

Fajar/Rian membuka gim pertama dengan raihan tiga poin beruntun. Mereka menampilkan permainan cepat yang membuat Goh/Izzuddin tampak kewalahan.

Rentetan poin Fajar/Rian sempat terhenti pada kedudukan 3-1, tetapi mereka kembali mencetak empat angka beruntun untuk unggul 7-1 atas Goh/Izzuddin.

Situasi tersebut menjadi keuntungan bagi Fajar/Rian yang kemudian unggul 11-4 pada interval gim pertama.

Seusai interval, Fajar/Rian terus mendominasi jalannya pertandingan. Mereka kerap mendapat poin dari smash keras dan penempatan shuttlecock yang menyulitkan pasangan Malaysia.

Setelah berjuang 17 menit, Fajar/Rian berhasil menutup gim pertama dengan keunggulan 21-14.

Baca juga: Malaysia Open 2022, Pujian Wakil Tuan Rumah soal Keuletan Ahsan/Hendra

Dominasi Fajar/Rian berlanjut ke gim kedua. Meski sempat mendapat perlawanan sengit, mereka mampu mencuri keunggulan pada kedudukan 7-6.

Sejak saat itu, raihan poin Fajar/Rian tak lagi terkejar.

Bahkan, Fajar/Rian sempat mencetak delapan poin beruntun yang kemudian membawa mereka unggul 18-8 atas Goh/Izzuddin.

Tak perlu waktu lama, Fajar/Rian pun mampu mengakhiri gim kedua dengan cepat berkat keunggulan 21-12.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Link Live Streaming Liga Champions Madrid Vs Bayern, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming Liga Champions Madrid Vs Bayern, Kickoff 02.00 WIB

Liga Champions
Tekad Sabar/Reza untuk Tembus Level Elite di Tur ASEAN

Tekad Sabar/Reza untuk Tembus Level Elite di Tur ASEAN

Badminton
Indonesia Vs Guinea, Bek Lawan Ungkap Motivasi Besar Hadapi Garuda Muda

Indonesia Vs Guinea, Bek Lawan Ungkap Motivasi Besar Hadapi Garuda Muda

Timnas Indonesia
Penerima Tongkat Estafet Telah Siap, Maman Abdurahman Tak Punya Beban Lagi Menuju Pensiun

Penerima Tongkat Estafet Telah Siap, Maman Abdurahman Tak Punya Beban Lagi Menuju Pensiun

Liga Indonesia
Madrid Vs Bayern, Die Roten Berani dan Percaya Diri

Madrid Vs Bayern, Die Roten Berani dan Percaya Diri

Liga Champions
Eks Asisten Pelatih Timnas Indonesia Tak Kaget Garuda Pertiwi Kewalahan

Eks Asisten Pelatih Timnas Indonesia Tak Kaget Garuda Pertiwi Kewalahan

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea: Apa Pun, Tetap Dukung Garuda Muda

Indonesia Vs Guinea: Apa Pun, Tetap Dukung Garuda Muda

Timnas Indonesia
Kemenpora-Bappenas Dorong Pemuda Berjejaring demi Keberlanjutan Kebijakan SDM

Kemenpora-Bappenas Dorong Pemuda Berjejaring demi Keberlanjutan Kebijakan SDM

Sports
Pernyataan Selangor FC soal Faisal Halim Pensiun Dini Usai Disiram Air Keras

Pernyataan Selangor FC soal Faisal Halim Pensiun Dini Usai Disiram Air Keras

Liga Lain
RCTI Premium Sports, Diikuti Persija-PSIS dan 2 Klub Malaysia

RCTI Premium Sports, Diikuti Persija-PSIS dan 2 Klub Malaysia

Sports
Dampak Penyiraman Air Keras kepada Pemain Timnas Malaysia Faisal Halim

Dampak Penyiraman Air Keras kepada Pemain Timnas Malaysia Faisal Halim

Internasional
Madrid Vs Bayern, Alasan Los Blancos Tunda Pesta Juara Liga Spanyol

Madrid Vs Bayern, Alasan Los Blancos Tunda Pesta Juara Liga Spanyol

Liga Champions
Suara Prihatin soal Insiden Air Keras terhadap Striker Malaysia Faisal Halim

Suara Prihatin soal Insiden Air Keras terhadap Striker Malaysia Faisal Halim

Internasional
Jadwal Timnas Indonesia Vs Korea Selatan di Piala Asia U17 Putri 2024

Jadwal Timnas Indonesia Vs Korea Selatan di Piala Asia U17 Putri 2024

Timnas Indonesia
Timnas U17 Putri Indonesia Vs Korea Selatan: Garuda Pertiwi Matangkan Komunikasi

Timnas U17 Putri Indonesia Vs Korea Selatan: Garuda Pertiwi Matangkan Komunikasi

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com