Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jadwal Siaran Langsung Malaysia Open 2022, Perempat Final Mulai Siang Ini

Kompas.com - 01/07/2022, 08:58 WIB
Celvin Moniaga Sipahutar,
Aloysius Gonsaga AE

Tim Redaksi

Sumber BWF

KOMPAS.com - Jadwal Malaysia Open 2022 hari ini akan memuat laga-laga perempat final di Axiata Arena pada Jumat (1/7/2022).

Adapun jadwal siaran langsung Malaysia Open 2022 akan tersedia pada akhir artikel ini.

Sebanyak tujuh wakil Indonesia bakal melanjutkan perjuangannya di turnamen level Super 750 tersebut

Empat wakil Merah Putih di antaranya dijadwalkan menghadapi para unggulan, salah satunya Anthony Sinisuka Ginting.

Baca juga: Ginting Tantang Raja Dunia Viktor Axelsen: Besok Saat Lawan Dia...

Berstatus sebagai unggulan keenam, Ginting akan melawan tunggal putra nomor 1 dunia asal Denmark, Viktor Axelsen.

Ini merupakan pertemukan ketiga Ginting dan Axelsen dalam sebulan terakhir setelah keduanya berduel di Indonesia Masters 2022 dan Indonesia Open 2022.

Axelsen bak seperti tembok besar bagi Ginting karena dirinya selalu kalah dalam enam pertemuan terakhir.

Secara kesuluruhan, Ginting telah menyerah delapan kali di tangan Axelsen. Sementara, tunggal putra terbaik Merah putih itu baru mengemas empat kemenangan.

Baca juga: Hasil Malaysia Open 2022: Shesar Tekuk Lee Zii Jia, Ginting Siap Lawan Axelsen

Di nomor tunggal putra lainnya, Shesar Hiren Rhustavito juga akan menemui rintangan berat. Dia dijadwalkan melawan unggulan kedua asal Jepang, Kento Momota.

Beralih ke nomor ganda putra, duel Indonesia vs Malaysia bakal tersaji.

Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto akan melawan pasangan berpengalaman Malaysia, Ong Yew Sin/Teo Ee Yi.

Lalu, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan bersua unggulan kelima atau ganda putra terbaik tuan rumah, Aaron Chia/Soh Wooi Yik.

Baca juga: Malaysia Open 2022: Head to Head Shesar Hiren Vs Kento Momota

Sementara itu, ganda putri Indonesia yang baru dipasangankan, Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti, harus melewati pasangan nomor 1 dunia asal China, Chen Qing Chen/Jia Yi Fan.

Rangkaian pertandingan perempat final Malaysia Open 2022 akan disiarkan langsung melalui stasiun televisi swasta mulai pukul 14.00 WIB.

Anda juga bisa menyaksikan perjuangan waki Merah Putih di turnamen tersebut secara streaming via tautan berikut:

LINK 1

LINK 2

Jadwal Wakil Indonesia di Perempat Final Malaysia Open 2022, Jumat (1/7/2022):

Lapangan 1, Mulai 14.00 WIB:

  • Match 4 (MS) Viktor Axelsen (1/Denmark) vs Anthony Sinisuka Ginting (6/Indonesia)
  • Match 5 (WD): Chen Qing Chen/Jia Yi Fan (1/China) vs Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti (Indonesia)
  • Match 6 (MS): Shesar Hiren Rhustavito vs Kento Momota (2/Jepang)
  • Match 7 (MS): Ong Yew Sin/Teo Ee Yi (Malaysia) vs Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto (6/Indonesia)
  • Match 8 (MD): Aaron Chia/Soh Wooi Yik (5/Malaysia) vs Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan (3/Indonesia)

Lapangan 2, Mulai 14.10 WIB

  • Match 5 (MS): Prannoy H.S (India) vs Jonatan Christie (7/Indonesia)

Lapangan 3, Mulai 14.10 WIB

  • Match 3 (WD): Zhang Shu Xian/Zheng Yu (China) vs Febby Valencia Dwijayanti Gani/Ribka Sugiarto (Indonesia)
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Hasil 8 Besar Piala Asia U23: Singkirkan Arab Saudi, Uzbekistan Jumpa Indonesia di Semifinal

Hasil 8 Besar Piala Asia U23: Singkirkan Arab Saudi, Uzbekistan Jumpa Indonesia di Semifinal

Internasional
Modal Persib Menyongsong Championship Series Liga 1

Modal Persib Menyongsong Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Borneo FC Dapat Pelajaran dari Persib Jelang Championship Series

Borneo FC Dapat Pelajaran dari Persib Jelang Championship Series

Liga Indonesia
Keriuhan Media Sosial Saat Timnas U23 Indonesia Singkirkan Korsel

Keriuhan Media Sosial Saat Timnas U23 Indonesia Singkirkan Korsel

Liga Indonesia
Hasil Rans Nusantara vs Persija 0-1: Gustavo Pahlawan Macan Kemayoran

Hasil Rans Nusantara vs Persija 0-1: Gustavo Pahlawan Macan Kemayoran

Liga Indonesia
Borneo FC Alami 3 Kekalahan Beruntun, Pieter Huistra Tidak Cari Kambing Hitam

Borneo FC Alami 3 Kekalahan Beruntun, Pieter Huistra Tidak Cari Kambing Hitam

Liga Indonesia
Rekor Dunia Cricket Pecah di Seri Bali Bash Internasional

Rekor Dunia Cricket Pecah di Seri Bali Bash Internasional

Sports
Thomas & Uber Cup 2024, Tim Indonesia Siap Tempur!

Thomas & Uber Cup 2024, Tim Indonesia Siap Tempur!

Badminton
Sepak Bola Indonesia Sedang Naik Daun

Sepak Bola Indonesia Sedang Naik Daun

Liga Indonesia
5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

Timnas Indonesia
Yonhap Kritik Keras Timnas U23 Korsel: Lemah Bertahan dan Tidak Disiplin!

Yonhap Kritik Keras Timnas U23 Korsel: Lemah Bertahan dan Tidak Disiplin!

Timnas Indonesia
Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Timnas Indonesia
4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

Timnas Indonesia
Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Internasional
Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya 'Mantra Sakti'

Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya "Mantra Sakti"

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com