Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 19/06/2022, 15:23 WIB
Kristianto Purnomo

Penulis

KOMPAS.com - Tunggal Putri Taiwan Tai Tzu Ying tampil sebagai juara Indonesia Open 2022. Kisah kejutan pebulu tangkis muda China, Wang Zhi Yi, pun selesai.

Final Indonesia Open 2022 Wang Zhi Yi (China) vs Tai Tzu Ying (Taiwan) dilangsungkan di Istora Senayan, Jakarta, Minggu (19/6/2022).

Setelah mengejutkan Carolina Marin (babak 16 besar/ranking 5 dunia), Akane Yamaguchi (perempat final/1), dan He Bing Jiao (semifinal/9), cerita penaklukkan raksasa Wang Zhi Yi akhirnya rampung di hadapan Tai Tzu Ying, pebulu tangkis peringkat 2 dunia.

Tunggal putri Taiwan, Tai Tzu Ying bertanding melawan tungal putri China, Wang Zhi Yi pada laga final Indonesia Open 2022 di Istora Senayan, Jakarta, Minggu (19/6/2022). Tai Tzu Ying memastikan gelar juara Indonesia Open usai menekuk Wang Zhi Yi melalui rubber game dengan skor 23-21, 21-6, dan 21-15.KOMPAS.com/KRISTIANTO PURNOMO Tunggal putri Taiwan, Tai Tzu Ying bertanding melawan tungal putri China, Wang Zhi Yi pada laga final Indonesia Open 2022 di Istora Senayan, Jakarta, Minggu (19/6/2022). Tai Tzu Ying memastikan gelar juara Indonesia Open usai menekuk Wang Zhi Yi melalui rubber game dengan skor 23-21, 21-6, dan 21-15.

Tai Tzu Ying memastikan gelar juara Indonesia Open usai menekuk Wang Zhi Yi melalui rubber game, masing-masing dengan skor 23-21, 21-6, dan 21-15.

Tai Tzu Ying langsung agresif sejak awal laga. Ia membuka poin via pukulan ke arah badan Wang Zhi Yi. Tapi, perlawanan sengit terus diberikan Wang Zhi Yi.

Pebulu tangkis China 22 tahun itu tak membiarkan Tai Tzu Ying melaju jauh. Wajar jika beberapa kali skor sempat seimbang 1-1, 2-2, 4-4, 5-5, dan 6-6.

Baca juga: BERITA FOTO: Viktor Axelsen Jadi Momok Lawan-lawan Tandingnya

Pukulan keras yang tak bisa dikembalikan Tai Tzu Ying lantas membuat Wang Zhi Yi balik memimpin pada kedudukan 7-6.

Tunggal putri Taiwan, Tai Tzu Ying bertanding melawan tungal putri China, Wang Zhi Yi pada laga final Indonesia Open 2022 di Istora Senayan, Jakarta, Minggu (19/6/2022). Tai Tzu Ying memastikan gelar juara Indonesia Open usai menekuk Wang Zhi Yi melalui rubber game dengan skor 23-21, 21-6, dan 21-15.KOMPAS.com/KRISTIANTO PURNOMO Tunggal putri Taiwan, Tai Tzu Ying bertanding melawan tungal putri China, Wang Zhi Yi pada laga final Indonesia Open 2022 di Istora Senayan, Jakarta, Minggu (19/6/2022). Tai Tzu Ying memastikan gelar juara Indonesia Open usai menekuk Wang Zhi Yi melalui rubber game dengan skor 23-21, 21-6, dan 21-15.

Momentum segera berpindah. Poin demi poin terus didapatkan Wang Zhi Yi.

Pukulan Tai Tzu Ying yang keluar bidang lapangan akhirnya memastikan keunggulan 11-7 Wang Zhi Yi pada masa interval.

Namun, Tai Tzu Ying terus tampil agresif. Pebulu tangkis 27 tahun itu sempat mendekat dalam kedudukan 12-14 usai pukulan menyilang Wang Zhi Yi keluar.

Skor sempat kembali sama 16-16. Namun, smes keras Wang Zhi membuat sang lawan tak berkutik. Dia unggul lagi 17-16.

Tunggal putri Taiwan, Tai Tzu Ying bertanding melawan tungal putri China, Wang Zhi Yi pada laga final Indonesia Open 2022 di Istora Senayan, Jakarta, Minggu (19/6/2022). Tai Tzu Ying memastikan gelar juara Indonesia Open usai menekuk Wang Zhi Yi melalui rubber game dengan skor 23-21, 21-6, dan 21-15.KOMPAS.com/KRISTIANTO PURNOMO Tunggal putri Taiwan, Tai Tzu Ying bertanding melawan tungal putri China, Wang Zhi Yi pada laga final Indonesia Open 2022 di Istora Senayan, Jakarta, Minggu (19/6/2022). Tai Tzu Ying memastikan gelar juara Indonesia Open usai menekuk Wang Zhi Yi melalui rubber game dengan skor 23-21, 21-6, dan 21-15.

Pukulan Tai Tzu Ying yang terhalang net kian menajamkan perolehan poin Wang Zhi Yi. Skornya saat itu 19-16 buat keunggulan sang pebulu tangkis muda China.

Namun, perlawanan Tai Tzu Ying belum selesai. Skor menjadi sama kuat lagi 19-19 gara-gara Wang Zhi Yi membiarkan bola yang dianggapnya keluar, mendarat masuk di bidang permainan

Permainan net apik lantas mengantar Tai Tzu Ying mencapai game point. Akan tetapi, smes keras Wang Zhi yi memastikan setting point.

Baca juga: Hasil Final Indonesia Open 2022: Libas Yuta/Arisa, Zheng/Huang Juara dan Kawinkan Gelar

Wang Zhi Yi pada akhirnya menutup set pertama dengan kemenangan 23-21 setelah smesnya mendarat mulus ke bidang permainan sebelah kanan Tai Tzu Ying.

Tunggal putri Taiwan, Tai Tzu Ying bertanding melawan tungal putri China, Wang Zhi Yi pada laga final Indonesia Open 2022 di Istora Senayan, Jakarta, Minggu (19/6/2022). Tai Tzu Ying memastikan gelar juara Indonesia Open usai menekuk Wang Zhi Yi melalui rubber game dengan skor 23-21, 21-6, dan 21-15.KOMPAS.com/KRISTIANTO PURNOMO Tunggal putri Taiwan, Tai Tzu Ying bertanding melawan tungal putri China, Wang Zhi Yi pada laga final Indonesia Open 2022 di Istora Senayan, Jakarta, Minggu (19/6/2022). Tai Tzu Ying memastikan gelar juara Indonesia Open usai menekuk Wang Zhi Yi melalui rubber game dengan skor 23-21, 21-6, dan 21-15.

Halaman Berikutnya
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Timnas Indonesia Latihan di SUGBK, Jay Idzes Tak Terlihat

Timnas Indonesia Latihan di SUGBK, Jay Idzes Tak Terlihat

Timnas Indonesia
Indonesia Open 2024, Ricky Soebadja: Performa Ginting Tak Sesuai Harapan

Indonesia Open 2024, Ricky Soebadja: Performa Ginting Tak Sesuai Harapan

Badminton
Ducati Resmikan Kedatangan Marc Marquez Hingga 2026

Ducati Resmikan Kedatangan Marc Marquez Hingga 2026

Motogp
National Training Center PSSI 90 Persen Jadi, Presiden FIFA Senang

National Training Center PSSI 90 Persen Jadi, Presiden FIFA Senang

Timnas Indonesia
Hasil Indonesia Open 2024: Berjuang Tiga Gim Ketat, Rinov/Pitha Kalah

Hasil Indonesia Open 2024: Berjuang Tiga Gim Ketat, Rinov/Pitha Kalah

Badminton
Indonesia Vs Irak: STY Siap Hasil Terbaik, Hadirkan Latihan Khusus

Indonesia Vs Irak: STY Siap Hasil Terbaik, Hadirkan Latihan Khusus

Timnas Indonesia
Henhen Herdiana dan Panggilan Baru Usai Bawa Persib Juara

Henhen Herdiana dan Panggilan Baru Usai Bawa Persib Juara

Liga Indonesia
Indonesia Vs Irak, STY Ungkap Kondisi Usai Dilarikan ke Rumah Sakit

Indonesia Vs Irak, STY Ungkap Kondisi Usai Dilarikan ke Rumah Sakit

Timnas Indonesia
Konvoi Persib Juara Tahun 1937, Ketika Belanda Ikut Berpesta

Konvoi Persib Juara Tahun 1937, Ketika Belanda Ikut Berpesta

Liga Indonesia
Timnas Indonesia Vs Irak: STY Sang Bos, Garuda Siap Turuti Perintah

Timnas Indonesia Vs Irak: STY Sang Bos, Garuda Siap Turuti Perintah

Timnas Indonesia
Erick Thohir Pastikan Rumput SUGBK Siap Jelang Laga Timnas Indonesia

Erick Thohir Pastikan Rumput SUGBK Siap Jelang Laga Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Irak: STY Sebut Verdonk Absen, Kans Jay Idzes Main

Indonesia Vs Irak: STY Sebut Verdonk Absen, Kans Jay Idzes Main

Timnas Indonesia
Persiapkan Euro 2024, Italia Masih Perlu Waktu

Persiapkan Euro 2024, Italia Masih Perlu Waktu

Liga Lain
Shin Tae-yong Bicara Laga Berbeda Lawan Irak di SUGBK

Shin Tae-yong Bicara Laga Berbeda Lawan Irak di SUGBK

Timnas Indonesia
Insiden Serius di Sepak Bola Indonesia Terus Bermunculan, Sosialisasi Aturan Lemah

Insiden Serius di Sepak Bola Indonesia Terus Bermunculan, Sosialisasi Aturan Lemah

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com