Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hasil Korea Open: Tekuk Wakil Tuan Rumah, Fikri/Bagas Tantang Fajar/Rian di Semifinal

Kompas.com - 08/04/2022, 19:14 WIB
Farahdilla Puspa,
Sem Bagaskara

Tim Redaksi

Duel berjalan lebih ketat setelahnya hingga skor 17-17, sebelum wakil tuan rumah perlahan menjauh 19-17. Dua kali smes Bagas Maulana lalu kembali menunjukkan angka sama dalam kedudukan 19-19.

Shuttlecock dari pengembalian pemain Korsel yang tak melewati net membuat Fikri/Bagas mencapai game point lebih dulu 20-19.

Gim pertama tak tuntas begitu saja sebab Yong Jin/Na Sung-seung memaksa terjadinya deuce dalam kedudukan 20-20.

Smes Bagas ke arah badan salah satu pemain Korsel lalu memastikan kemenangan Indonesia pada gim pertama dengan skor 22-20. 

Sempat tertinggal 0-2 pada awal gim kedua, Fikri/Bagas perlahan mengejar dan berbalik unggul 4-2 setelah pengembalian pasangan Korsel gagal. 

Namun, Yong Jin/Na Sung-seung juga mampu menyamakan skor menjadi 4-4. Sejak saat itu, kedua pasangan bergantian meraup poin dan membuat skor terus imbang hingga kedudukan 10-10. 

Fikri/Bagas mencapai interval gim kedua dengan keunggulan tipis 11-10 setelah Yong Jin gagal mengantisipasi bola pengembalian Fikri. 

Seusai jeda, skor sempat kembali berimbang 12-12 sebelum Fikri/Bagas menjaga jarak dan unggul 15-13. Namun, wakil Korsel tak menyerah dan terus mengejar angka Fikri/Bagas.

Serangan demi serangan yang berhasil membawa mereka kembali menekan Fikri/Bagas dalam kedudukan 15-15. 

Baca juga: Hasil Korea Open 2022: Ahsan Meringis, The Daddies ke Semifinal

Namun, laju angka wakil Korsel pada periode itu terhenti. Sementara, Fikri/Bagas meraup lima angka beruntun dan mencapai match point 20-15. 

Yong Jin/Na Sung-seung menahan selebrasi Fikri/Bagas dengan meraih tiga angka beruntun dan mendekat dalam kedudukan 18-20. 

Meski begitu, Fikri/Bagas berhasil memastikan kemenangan dengan skor 21-18 pada gim kedua setelah pengembalian Na Sung-seung jatuh di luar lapangan. 

Fikri/Bagas pun berhak melaju ke semifinal Korea Open 2022 usai menang dua gim langsung dengan skor 22-20 dan 21-18. 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Hasil Kualifikasi MotoGP Spanyol 2024: Marquez Terdepan, Disusul Bezzecchi-Martin

Hasil Kualifikasi MotoGP Spanyol 2024: Marquez Terdepan, Disusul Bezzecchi-Martin

Motogp
Hasil Piala Thomas 2024: Fajar/Rian Menang, Indonesia Unggul 2-0 Atas Inggris

Hasil Piala Thomas 2024: Fajar/Rian Menang, Indonesia Unggul 2-0 Atas Inggris

Badminton
Prediksi Bung Ahay: Peluang Indonesia ke Final Terbuka, Waspada Gaya Eropa

Prediksi Bung Ahay: Peluang Indonesia ke Final Terbuka, Waspada Gaya Eropa

Timnas Indonesia
Semifinal Piala Asia U23, Jangan Remehkan Lagi Indonesia

Semifinal Piala Asia U23, Jangan Remehkan Lagi Indonesia

Liga Indonesia
Hasil Thomas Cup 2024, Anthony Sinisuka Ginting Menang

Hasil Thomas Cup 2024, Anthony Sinisuka Ginting Menang

Badminton
Fakta Menarik Uzbekistan, Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23

Fakta Menarik Uzbekistan, Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Pesan dan Harapan untuk Ernando Ari Jelang Laga Melawan Uzbekistan

Pesan dan Harapan untuk Ernando Ari Jelang Laga Melawan Uzbekistan

Timnas Indonesia
Saat Sikap Berkelas STY Disorot Usai Bawa Indonesia Singkirkan Korsel...

Saat Sikap Berkelas STY Disorot Usai Bawa Indonesia Singkirkan Korsel...

Timnas Indonesia
Preview Indonesia Vs Uzbekistan di Mata Pengamat Tanah Air

Preview Indonesia Vs Uzbekistan di Mata Pengamat Tanah Air

Timnas Indonesia
Hasil Piala Uber 2024: Ester Pastikan Indonesia Bekuk Hong Kong

Hasil Piala Uber 2024: Ester Pastikan Indonesia Bekuk Hong Kong

Badminton
Kebahagiaan Gelandang Persib Dedi Kusnandar Menyaksikan Timnas U23

Kebahagiaan Gelandang Persib Dedi Kusnandar Menyaksikan Timnas U23

Timnas Indonesia
Kurniawan Dwi Yulianto Menikmati Perkembangan Timnas Indonesia di Piala Asia U23

Kurniawan Dwi Yulianto Menikmati Perkembangan Timnas Indonesia di Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Pengamat Australia Sorot Kemenangan Impresif Timnas U23 Indonesia

Pengamat Australia Sorot Kemenangan Impresif Timnas U23 Indonesia

Timnas Indonesia
Pengamat Tanah Air Bedah Kans Timnas U23 Indonesia di Semifinal

Pengamat Tanah Air Bedah Kans Timnas U23 Indonesia di Semifinal

Timnas Indonesia
Uber Cup 2024, Indonesia Vs Hong Kong Tanpa Apriyani/Fadia

Uber Cup 2024, Indonesia Vs Hong Kong Tanpa Apriyani/Fadia

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com