Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Rehan/Lisa Bocorkan Strategi Saat Bungkam Unggulan Kelima Swiss Open 2022

Kompas.com - 26/03/2022, 09:40 WIB
Ahmad Zilky,
Tri Indriawati

Tim Redaksi

KOMPAS.com – Ganda campuran Indonesia, Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati, mengaku tidak menyangka bisa menyingkirkan unggulan kelima asal Perancis, Thom Gicquel/Delphine Delrue di perempat final Swiss Open 2022.

Kemenangan Rehan/Lisa dapat dibilang cukup mengejutkan. Sebab, mereka menang atas Thom/Delphine melalui permainan straight game atau dua gim langsung lewat skor 21-19 dan 21-16 dalam waktu hanya 40 menit.

Hasil itu pun mengantarkan Rehan/Lisa melaju ke semifinal kejuaraan Swiss Open 2022 yang diselenggarakn di St. Jakobshalle, Basel, Sabtu (26/3/2022).

Baca juga: Rekap Hasil Swiss Open 2022: 5 Wakil Indonesia ke Semifinal, Potensi 2 Duel Merah Putih di Final

Selepas pertandingan, Rehan/Lisa mengungkapkan bahwa strategi menyerang menjadi kunci kemenangan mereka dalam menaklukan Thom/Delphine.

"Kami akui mereka pasangan yang bagus dan banyak pengalaman dibandingkan kami. Tadi pertandingan tidak mudah dan tidak menyangka juga bisa menang," tutur Lisa dikutip dari rilis yang diterima Kompas.com.

"Kami mencoba untuk terus menyerang mereka," ujar Lisa mengungkapkan strategi yang digunakan.

"Saya dan Lisa tadi menjaga fokus agar tidak hilang dan bermain tahan-tahan saja karena mereka mainnya sekadar hapalan. Kalau kami tahan-tahan, mereka tidak kuat," sambung Rehan.

Baca juga: Hasil Swiss Open 2022: Pramudya/Yeremia Libas Ganda Putra Nomor 1 Denmark

Dalam laga melawan wakil Perancis tersebut, komunikasi antara Rehan dan Lisa juga terlihat sangat cair.

"Alhamdulillah komunikasi saya dan Lisa begitu lancar tadi. Kita saling mengingatkan dan memberi semangat," ucap Lisa.

Meskipun demikian, Lisa mengakui bahwa terdapat beban tersendiri setelah menjadi satu-satunya wakil Indonesia di sektor ganda campuran.

Baca juga: Hasil Swiss Open 2022: Arungi Duel Sengit, Jonatan Christie ke Semifinal

"Ada beban sedikit tadi sebelum masuk lapangan, agak tegang. Tapi setelah main semua lupa. Kita fokus sama pertandingannya," sahut Lisa.

"Saat lihat teman-teman pada kalah, saya hanya bertekad untuk main lepas saja, main maksimal. Usaha dulu sebisanya, kalah menang urusan Yang Di Atas," kata Rehan.

Di babak empat besar, Rehan/Lisa akan menantang Mark Lamsfuss/Isabel Lohau yang berasal dari Jerman.

Baca juga: Hasil Swiss Open 2022: Bekuk Wakil Malaysia, Fajar/Rian Tembus Semifinal

"Persiapan kami besok harus lebih fokus dan menjaga stamina agar tetap prima," kata Lisa.

Sebanyak lima wakil Indonesia sudah dipastikan lolos ke semifinal Swiss Open 2022.

Mereka adalah Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto, Jonatan Christie, Rehan/Lisa, Pramudya Kusumawardana/Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan, dan Anthony Sinisuka Ginting

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Indonesia Vs Uzbekistan, Ukir Sejarah Sepak Bola Nasional dengan Tinta Emas

Indonesia Vs Uzbekistan, Ukir Sejarah Sepak Bola Nasional dengan Tinta Emas

Timnas Indonesia
Persib Simpan Penggawa Inti Hadapi PSS Sleman

Persib Simpan Penggawa Inti Hadapi PSS Sleman

Liga Indonesia
Qatar, Uzbekistan, dan Kisah Manis Shin Tae-yong di Olimpiade...

Qatar, Uzbekistan, dan Kisah Manis Shin Tae-yong di Olimpiade...

Timnas Indonesia
Hasil Thomas Cup 2024: Chico Menang, Indonesia ke Perempat Final

Hasil Thomas Cup 2024: Chico Menang, Indonesia ke Perempat Final

Badminton
Indonesia Vs Uzbekistan, Mental Garuda Menentukan

Indonesia Vs Uzbekistan, Mental Garuda Menentukan

Liga Indonesia
Indonesia Vs Uzbekistan, Keberanian Bisa Jadi Modal Garuda Muda ke Final

Indonesia Vs Uzbekistan, Keberanian Bisa Jadi Modal Garuda Muda ke Final

Timnas Indonesia
Hasil Thomas Cup 2024: Leo/Daniel Menang, Indonesia Ungguli Thailand 3-1

Hasil Thomas Cup 2024: Leo/Daniel Menang, Indonesia Ungguli Thailand 3-1

Badminton
Siaran Langsung dan Link Live Streaming Indonesia Vs Uzbekistan pukul 21.00 WIB

Siaran Langsung dan Link Live Streaming Indonesia Vs Uzbekistan pukul 21.00 WIB

Timnas Indonesia
Hasil Thomas Cup 2024: Main 64 Menit, Jonatan Bawa Indonesia Unggul 2-1 atas Thailand

Hasil Thomas Cup 2024: Main 64 Menit, Jonatan Bawa Indonesia Unggul 2-1 atas Thailand

Badminton
Jadwal Champhionship Series Liga 1 2023 Tergantung Timnas Indonesia di Piala Asia U23

Jadwal Champhionship Series Liga 1 2023 Tergantung Timnas Indonesia di Piala Asia U23

Liga Indonesia
Indonesia Vs Uzbekistan: Kemenpora Ajak Kota di Seluruh Tanah Air Nobar

Indonesia Vs Uzbekistan: Kemenpora Ajak Kota di Seluruh Tanah Air Nobar

Timnas Indonesia
Prediksi Indonesia Vs Uzbekistan, Pelatih Persib Bilang 50:50

Prediksi Indonesia Vs Uzbekistan, Pelatih Persib Bilang 50:50

Timnas Indonesia
Hasil Piala Thomas 2024: Fajar/Rian Dikejutkan, Indonesia 1-1 Thailand

Hasil Piala Thomas 2024: Fajar/Rian Dikejutkan, Indonesia 1-1 Thailand

Badminton
Inter Milan Rayakan Scudetto, 7 Jam di Bus, Kontroversi Bendera Dumfries

Inter Milan Rayakan Scudetto, 7 Jam di Bus, Kontroversi Bendera Dumfries

Liga Italia
Hasil Thomas Cup 2024: Ginting Buka Keunggulan, Indonesia 1-0 Thailand

Hasil Thomas Cup 2024: Ginting Buka Keunggulan, Indonesia 1-0 Thailand

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com