Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Usai Kejuaraan Dunia, PBSI Pastikan Indonesia Mundur dari India Open

Kompas.com - 19/12/2021, 13:46 WIB
Celvin Moniaga Sipahutar,
Firzie A. Idris

Tim Redaksi

Sumber PBSI

KOMPAS.com - Tim bulu tangkis Indonesia menarik diri dari tiga kejuaraan di India yang akan berlangsung pada Januari 2022.

Indonesia sejatinya akan turun di ajang India Open 2022 (11-16 Januari), Syed Modi India International (18-23 Januari), dan Odisha Open 2022 (25-30 Januari).

Keputusan ini diambil Pengurus Pusat Persatuan Bulu Tangkis Seluruh Indonesia (PP PBSI) dengan berbagai pertimbangan.

"Performa pemain diprediksi tidak akan maksimal," kata Kepala Bidang Pembinaan dan Prestasi PP PBSI, Rionny Mainaky, dalam rilis yang diterima Kompas.com, Minggu (19/12/2021) siang WIB.

Baca juga: BWF World Championships, Dechapol/Sapsiree Tembus Final Ke-9 pada 2021

"Mereka baru saja rehat dari menjalani pertandingan dengan intensitas yang demikian tinggi dan terus menerus sejak September hingga Desember. Baik tim utama, pelapis maupun junior."

"Persiapan pemain juga kurang optimal karena terganggu dengan kegiatan libur merayakan Natal dan Tahun Baru 2022."

"Seluruh penghuni Pelatnas PBSI di Cipayung, Jakarta Timur, sejak 18 Desember 2021 dikembalikan ke klubnya masing-masing. Dengan kondisi seperti ini, persiapan pemain tidak akan maksimal."

Selain itu, PP PBSI juga memastikan bahwa akan ada Seleksi Nasional (Seleknas) sebagai bagian dari program regenerasi, promosi, dan degradasi tahun 2022.

Baca juga: Menanti Sejarah Tercipta di Final Tunggal Putra BWF World Championships

Adapun Seleknas akan digelar di Pelatnas Cipayung pada awal Januari 2020.

"Pada awal Januari ini, PP PBSI akan menggelar kegiatan Seleksi Nasional di Pelatnas Cipayung yang diikuti ratusan pemain dari 34 provinsi," tutur Rionny.

"Dengan hadirnya para peserta Seleksi Nasional, tidak ada fasilitas berlatih karena lapangan yang biasanya digunakan pemain berlatih, dipakai untuk menggelar pertandingan," ungkap adik dari Richard Mainaky itu.

Rionny juga mengatakan sebagai negara bulu tangkis, setiap pengiriman pemain ke turnamen internasional harus dibebani target tinggi, yakni merebut gelar juara.

Baca juga: Kali Pertama, India Akan Punya Wakil Tunggal Putra di Final BWF World Championships

Dengan kondisi fisik, teknik, fokus, dan pikiran pemain yang belum kembali prima serta persiapan yang tidak optimal, tentu sangat berat pemain bisa menampilkan performa terbaik dan merebut gelar juara.

Keputusan menarik diri dari mengikuti kejuaraan internasional pada awal tahun sejatinya bisa membuat para pemain memanfaatkan waktu libur dari ajang kompetisi, untuk melakukan recovery, memulihkan kondisi dan rehat sejenak. 

Apalagi, masih banyak ajang-ajang prioritas yang lebih menjadi sasaran utama bagi PBSI pada 2022.

Sebelumnya, PBSI juga telah memutuskan untuk menarik tim bulu tangkis Indonesia dari Kejuaraan Dunia 2021 di Spanyol.

Baca juga: Hasil BWF World Championship: Ditekuk Wakil Jerman, Laju Dejan/Serena Terhenti

Alasannya yaitu demi menjaga kesehatan pemain dari penyebaran Covid-19 varian Omicron yang tengah merebak.

Namun, terdapat satu wakli Indonesia yang berlaga di BWF World Championship, yakni ganda campuran Dejan Ferdinansyah/Serena Kani.

Mereka bukan atlet Pelatnas Cipayung dan berada di bawah naungan PB Djarum.

Sayang, Dejan/Serena tak berhasil melaju jauh karena terhenti pada babak kedua usai dikalahkan Mark Lamsfuss/Isabel Lohau (Jerman).

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Hasil Milan Vs Genoa 3-3: Ultras Aksi Bisu, Rossoneri Tertahan

Hasil Milan Vs Genoa 3-3: Ultras Aksi Bisu, Rossoneri Tertahan

Liga Italia
Hasil Liverpool Vs Tottenham: Api Salah, Hujan 6 Gol, The Reds Menang

Hasil Liverpool Vs Tottenham: Api Salah, Hujan 6 Gol, The Reds Menang

Liga Inggris
Timo Scheunemann Lihat Bakat Putri Potensial di MilkLife Soccer Challenge 2024

Timo Scheunemann Lihat Bakat Putri Potensial di MilkLife Soccer Challenge 2024

Sports
Hasil Final Thomas dan Uber Cup 2024: Indonesia Runner-up, China Kawinkan Gelar

Hasil Final Thomas dan Uber Cup 2024: Indonesia Runner-up, China Kawinkan Gelar

Badminton
Hasil Chelsea Vs West Ham 5-0: The Blues Pesta Gol, Lewati Man United

Hasil Chelsea Vs West Ham 5-0: The Blues Pesta Gol, Lewati Man United

Liga Inggris
Final Piala Thomas 2024: Jonatan Berusaha Melawan, demi Kebanggaan Bangsa

Final Piala Thomas 2024: Jonatan Berusaha Melawan, demi Kebanggaan Bangsa

Badminton
Hasil Final Thomas Cup 2024, Indonesia Runner-up Usai Fikri/Bagas Kalah

Hasil Final Thomas Cup 2024, Indonesia Runner-up Usai Fikri/Bagas Kalah

Badminton
Aji Santoso: Marselino Punya Bakat Komplet untuk Jadi Pemain Besar

Aji Santoso: Marselino Punya Bakat Komplet untuk Jadi Pemain Besar

Timnas Indonesia
Hasil Final Piala Thomas 2024: Jonatan Menang, Jaga Asa Indonesia

Hasil Final Piala Thomas 2024: Jonatan Menang, Jaga Asa Indonesia

Badminton
Final Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Akui Lawan Lebih Berani dan Cerdik

Final Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Akui Lawan Lebih Berani dan Cerdik

Badminton
Hasil Final Piala Thomas 2024: Fajar/Rian Kalah, Indonesia 0-2 China

Hasil Final Piala Thomas 2024: Fajar/Rian Kalah, Indonesia 0-2 China

Badminton
Alasan Staf Kemenpora Bocorkan Diskusi dengan Mancini soal Marselino dkk

Alasan Staf Kemenpora Bocorkan Diskusi dengan Mancini soal Marselino dkk

Timnas Indonesia
Final Thomas Cup 2024, Ginting: Saya Tak Bisa Keluar dari Tekanan Shi Yu Qi

Final Thomas Cup 2024, Ginting: Saya Tak Bisa Keluar dari Tekanan Shi Yu Qi

Badminton
Cerita di Balik Marselino dkk Curi Perhatian Roberto Mancini dan Asistennya

Cerita di Balik Marselino dkk Curi Perhatian Roberto Mancini dan Asistennya

Timnas Indonesia
Hasil Final Piala Thomas 2024: Ginting Takluk dari Shi Yu Qi, Indonesia 0-1 China

Hasil Final Piala Thomas 2024: Ginting Takluk dari Shi Yu Qi, Indonesia 0-1 China

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com