Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Daftar Wakil Indonesia yang Batal Tampil di Kejuaraan Dunia 2021

Kompas.com - 08/12/2021, 09:45 WIB
Ahmad Zilky,
Ferril Dennys

Tim Redaksi

KOMPAS.com – Sebanyak 13 wakil Indonesia dari Pelatnas PBSI Cipayung terpaksa batal untuk mentas di BWF World Championship 2021 atau Kejuaraan Dunia 2021.

Adapun BWF World Championship akan dihelat di Huelva, Spanyol, pada 12-19 Desember 2021.

Sejatinya, drawing atau undian Kejuaraan Dunia Badminton 2021 telah digelar pada Rabu (1/12/2021) sore WIB di Kuala Lumpur, Malaysia.

Beberapa wakil Indonesia pun telah dijadwalkan akan tampil melawan atlet bulu tangkis dari negara-negara lain.

Pada drawing itu enam utusan Indonesia tidak bertanding di babak pertama lantaran mendapat bye.

Enam pemain Indonesia itu yakni, Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto.

Lalu, Greysia Polii/Apriyani Rahayu, Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti, dan Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari.

Baca juga: Raventus Pongoh, Anak Legenda Lius Pongoh, dari Guru Mandarin Jadi Wasit Badminton

Sementara pemain yang tidak mendapatkan bye seperti, Anthony Sinisuka Ginting, Jonathan Christie, Shesar Hiren Rhustavito. Tommy Sugiarto, Gregoria Mariska Tunjung, Ruselli Hartawan

Kemudian, Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin, Siti Fadia Silva Ramadhanti/Ribka Sugiarto, Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati, Dejan Ferdinansyah/Serena Kani.

Namun, para pebulu tangkis yang tergabung di dalam Pelatnas PBSI dipastikan batal untuk mengikuti Kejuaraan Dunia 2021.

Baca juga: Perasaan Hoki/Kobayashi Usai 2 Kali Tekuk Marcus/Kevin di Indonesia Badminton Festival

Hal itu terjadi lantaran keputusan yang diambil oleh Ketua Umum PP PBSI Agung Firman Sampurna demi menjaga keselamatan para pebulu tangkis dari penyebaran varian baru virus Covid-19 Omicron.

Sebelumnya, sesuai laporan Ketua Harian PP PBSI Alex Tirta kepada Ketua Umum PP PBSI Agung Firman Sampurna, diputuskan bahwa keberangkatan tim bulutangkis Pelatnas Cipayung ke Kejuaraan Dunia dibatalkan.

Hal Ini mengingat pemerintah Republik Indonesia sangat perhatian terhadap merebaknya varian virus Omicron, di samping untuk menjaga kesehatan dan keselamatan para atlet.

"Keputusan menarik diri tim bulutangkis Indonesia dari Kejuaraan Dunia ini juga sudah disetujui oleh Bapak Ketua Umum PP PBSI Agung Firman Sampurna," tutur Alex Tirta.

Baca juga: Hasil Drawing Kejuaraan Dunia Badminton 2021, 6 Wakil Indonesia Dapat Bye

"Penyebaran virus Omicron yang cepat sehingga perubahan protokol kesehatan yang tidak menentu membuat kami memutuskan untuk mundur dari Kejuaraan Dunia 2021," kata Rionny Mainaky, Kepala Bidang Pembinaan dan Prestasi PP PBSI.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Pengamat Tanah Air Bedah Kans Timnas U23 Indonesia di Semifinal

Pengamat Tanah Air Bedah Kans Timnas U23 Indonesia di Semifinal

Timnas Indonesia
Uber Cup 2024, Indonesia Vs Hong Kong Tanpa Apriyani/Fadia

Uber Cup 2024, Indonesia Vs Hong Kong Tanpa Apriyani/Fadia

Badminton
Alasan Staf STY Pilih Nyanyi Indonesia Raya Saat Lawan Korea Selatan

Alasan Staf STY Pilih Nyanyi Indonesia Raya Saat Lawan Korea Selatan

Timnas Indonesia
Pelatih Uzbekistan Amati Indonesia, Garuda Tahu Cara Ladeni Tim Besar

Pelatih Uzbekistan Amati Indonesia, Garuda Tahu Cara Ladeni Tim Besar

Timnas Indonesia
Ernando Bersinar di Timnas U23 Indonesia, Kekaguman dari Pelatih Persebaya

Ernando Bersinar di Timnas U23 Indonesia, Kekaguman dari Pelatih Persebaya

Timnas Indonesia
Siaran Langsung dan Live Streaming Thomas & Uber Cup 2024, Aksi Indonesia Dimulai

Siaran Langsung dan Live Streaming Thomas & Uber Cup 2024, Aksi Indonesia Dimulai

Badminton
Liverpool Dapatkan Pengganti Klopp, Arne Slot Sang 'Gila Kontrol'

Liverpool Dapatkan Pengganti Klopp, Arne Slot Sang "Gila Kontrol"

Liga Inggris
KFA Minta Maaf Usai Korsel Kalah dari Indonesia dan Gagal ke Olimpiade

KFA Minta Maaf Usai Korsel Kalah dari Indonesia dan Gagal ke Olimpiade

Internasional
Timnas Indonesia 'Dikepung' Juara Piala Asia U23, STY Minta Garuda Percaya

Timnas Indonesia "Dikepung" Juara Piala Asia U23, STY Minta Garuda Percaya

Timnas Indonesia
Timnas U23 Indonesia Jadi Kabar Gembira, Energi untuk Semua Atlet

Timnas U23 Indonesia Jadi Kabar Gembira, Energi untuk Semua Atlet

Timnas Indonesia
Leicester Promosi ke Premier League, Kans Tutup Musim dengan 100 Poin

Leicester Promosi ke Premier League, Kans Tutup Musim dengan 100 Poin

Liga Inggris
Trofi Liga Champions ke Indonesia, Morientes dan Vidic Turut Serta

Trofi Liga Champions ke Indonesia, Morientes dan Vidic Turut Serta

Sports
Timnas U23 Indonesia dan Olimpiade 2024, Mimpi dari Selembar Karton Putih

Timnas U23 Indonesia dan Olimpiade 2024, Mimpi dari Selembar Karton Putih

Timnas Indonesia
Jadwal Thomas dan Uber Cup 2024: Tim Putra Indonesia Vs Inggris, Putri Lawan Hong Kong

Jadwal Thomas dan Uber Cup 2024: Tim Putra Indonesia Vs Inggris, Putri Lawan Hong Kong

Badminton
Timnas Indonesia Sudah Layak Bersaing di Level Asia

Timnas Indonesia Sudah Layak Bersaing di Level Asia

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com