Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

BWF World Tour Finals, Strategi Marcus/Kevin Sukses Singkirkan Juara Olimpiade

Kompas.com - 04/12/2021, 21:01 WIB
Farahdilla Puspa,
Sem Bagaskara

Tim Redaksi

Laporan Langsung Jurnalis Kompas.com Farahdilla Puspa dari Nusa Dua, Bali

KOMPAS.com - Ganda putra Indonesia, Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo, berhasil melaju ke final BWF World Tour Finals 2021. 

Marcus/Kevin mengamankan tiket final BWF World Tour Finals 2021 usai mengalahkan juara Olimpiade Tokyo 2020, Lee Yang/Wang Chi-Lin (Taiwan). 

Pada pertandingan yang berlangsung di Bali International Convention Centre, Sabtu (4/12/2012), Marcus/Kevin menang 18-21, 23-21, 21-17. 

Marcus/Kevin mengakui pasangan Taiwan tampil bagus dan kerap menekan. Namun, ganda putra peringkat satu dunia itu punya strategi khusus untuk mengalahkan Lee/Wang. 

Baca juga: Semifinal BWF World Tour Finals: Greysia/Apriyani Belum Terima Kekalahan, tetapi...

Diakui Marcus, ia dan Kevin tak banyak mengangkat bola agar Lee/Wang kesulitan untuk melakukan serangan. 

"Tadi jalannya pertandingan sangat seru. Kami fokus bermain no lob (tidak mengangkat bola) karena mereka hari ini tenaganya kencang dan menekan," kata Marcus Fernaldi Gideon kepada awak media. 

Partai semifinal antara Marcus/Kevin dan Lee Yang/Wang Chi-Lin sebenarnya merupakan ulangan pertandingan di fase Grup A BWF World Tour Finals 2021

Marcus/Kevin juga meraih kemenangan saat bertemu Lee/Wang dengan skor 23-21 dan 21-19. 

Baca juga: Hasil BWF World Tour Finals: Bikin Lawan Frustrasi hingga Lempar Raket, Marcus/Kevin Lolos ke Final!

Meski begitu, Kevin Sanjaya Sukamuljo mengakui bahwa sang lawan bermain lebih baik dari pertandingan sebelumnya. 

"Mereka main lebih baik dari sebelumnya. Lebih siap dan menekan. Serangan-serangan mereka sangat bagus," tutur Kevin. 

Selanjutnya, Marcus/Kevin akan melawan Takuro Hoki/Yugo Kobayashi (Jepang) pada partai final yang berlangsung esok hari, Minggu (5/12/2021). 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Timnas Indonesia Sudah Layak Bersaing di Level Asia

Timnas Indonesia Sudah Layak Bersaing di Level Asia

Timnas Indonesia
Daftar 4 Tim Lolos Semifinal Piala Asia U23 2024, Uzbekistan Lawan Indonesia

Daftar 4 Tim Lolos Semifinal Piala Asia U23 2024, Uzbekistan Lawan Indonesia

Internasional
Jadwal Indonesia Vs Uzbekistan pada Semifinal Piala Asia U23 2024

Jadwal Indonesia Vs Uzbekistan pada Semifinal Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Turnamen Basket Mandiri 3x3 Indonesia, Antusiasme Peserta di Medan

Turnamen Basket Mandiri 3x3 Indonesia, Antusiasme Peserta di Medan

Sports
Hasil Real Sociedad Vs Madrid 0-1, Sinar Arda Gueler Bawa Los Blancos Menang

Hasil Real Sociedad Vs Madrid 0-1, Sinar Arda Gueler Bawa Los Blancos Menang

Liga Spanyol
Hasil 8 Besar Piala Asia U23: Singkirkan Arab Saudi, Uzbekistan Jumpa Indonesia di Semifinal

Hasil 8 Besar Piala Asia U23: Singkirkan Arab Saudi, Uzbekistan Jumpa Indonesia di Semifinal

Internasional
Modal Persib Menyongsong Championship Series Liga 1

Modal Persib Menyongsong Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Borneo FC Dapat Pelajaran dari Persib Jelang Championship Series

Borneo FC Dapat Pelajaran dari Persib Jelang Championship Series

Liga Indonesia
Keriuhan Media Sosial Saat Timnas U23 Indonesia Singkirkan Korsel

Keriuhan Media Sosial Saat Timnas U23 Indonesia Singkirkan Korsel

Liga Indonesia
Hasil Rans Nusantara vs Persija 0-1: Gustavo Pahlawan Macan Kemayoran

Hasil Rans Nusantara vs Persija 0-1: Gustavo Pahlawan Macan Kemayoran

Liga Indonesia
Borneo FC Alami 3 Kekalahan Beruntun, Pieter Huistra Tidak Cari Kambing Hitam

Borneo FC Alami 3 Kekalahan Beruntun, Pieter Huistra Tidak Cari Kambing Hitam

Liga Indonesia
Rekor Dunia Cricket Pecah di Seri Bali Bash Internasional

Rekor Dunia Cricket Pecah di Seri Bali Bash Internasional

Sports
Thomas & Uber Cup 2024, Tim Indonesia Siap Tempur!

Thomas & Uber Cup 2024, Tim Indonesia Siap Tempur!

Badminton
Sepak Bola Indonesia Sedang Naik Daun

Sepak Bola Indonesia Sedang Naik Daun

Liga Indonesia
5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com