Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hasil Indonesia Masters: Lewati Laga Sengit, Alfian/Masita Kalah dari Unggulan Nomor 4

Kompas.com - 16/11/2021, 10:10 WIB
Celvin Moniaga Sipahutar,
Ferril Dennys

Tim Redaksi

Sumber BWF

KOMPAS.com - Ganda campuran Indonesia, Alfian Eko Prasetya/Masita Mahmudin, dikalahkan oleh Marcus Ellis/Lauren Smith (Inggris) pada babak pertama Indonesia Masters 2021.

Turnamen Indonesia Masters 2021 diselenggarakan di Nusa Dua, Bali, dan partai pembuka dimulai hari ini, Selasa (16/11/2021) pagi WIB.

Alfian Eko Prasetya/Masita Mahmudin yang memulai perjuangan wakil Merah Putih kalah dua gim langsung dari Marcus Ellis/Lauren Smith.

Baca juga: Jadwal Siaran Langsung Indonesia Masters 2021: Tayang Mulai Pukul 12.00 WIB

Alfian/Masita memberikan perlawanan sengit sepanjang laga. Namun, mereka harus menyerah 18-21 dan 15-21 dalam waktu 38 menit.

Langkah Alfian/Masita pun terhenti, sementara Marcus/Lauren melaju ke 16 besar Indonesia Masters 2021.

Marcus/Lauren akan melawan pemenang antara Young Hyuk Kim/Chae YuJung (Korea Selatan) dan Mathias Christiansen/Alexandra Boje (Denmark).

Jalannya pertandingan

Alfian Eko Prasetya/Masita Mahmudin membuka perjuangan wakil Merah Putih di turnamen Super 750 Indonesia Masters 2021.

Mereka memulai Indonesia Masters 2021 dengan berat mengingat memiliki perbedaan peringkat yang jomplang dengan Marcus Ellis/Lauren Smith.

Alfian/Masita merupakan ganda campuran peringkat ke-100 dalam ranking BWF, sedangkan Marcus/Lauren adalah pasangan nomor 7 dunia.

Marcus/Lauren juga merupakan unggulan keempat di turnamen Indonesia Masters 2021.

Meski demikian, Alfian/Masita tak gentar melawan Marcus/Lauren dan memberikan perlawanan ketat sejak awal gim pertama.

Namun, Marcus/Lauren dapat mengatasi tekanan wakil Indonesia dan unggul 5-3.

Baca juga: Indonesia Masters 2021, Praveen/Melati Yakin Lolos BWF World Tour Finals

Marcus/Lauren tampak sudah menemukan pola permainannya dan memperlebar kedudukan 8-4.

Ganda campuran Inggris itu lalu dapat unggul 11-4 atas Alfian/Masita pada interval gim kedua.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Bekal di Thomas-Uber, Indonesia Siap Tempur Hadapi Thailand Open 2024

Bekal di Thomas-Uber, Indonesia Siap Tempur Hadapi Thailand Open 2024

Badminton
PSSI Akan Segera Bertemu Shin Tae-yong untuk Bahas Kontrak

PSSI Akan Segera Bertemu Shin Tae-yong untuk Bahas Kontrak

Timnas Indonesia
Alasan Skuad AC Milan Gunakan Jersey Nama Ibu Kala Libas Cagliari

Alasan Skuad AC Milan Gunakan Jersey Nama Ibu Kala Libas Cagliari

Liga Italia
Alasan Ten Hag Yakin Akan Bertahan di Manchester United

Alasan Ten Hag Yakin Akan Bertahan di Manchester United

Liga Inggris
Menilik Statistik Perjuangan Timnas U23 Indonesia di Piala Asia-Playoff Olimpiade

Menilik Statistik Perjuangan Timnas U23 Indonesia di Piala Asia-Playoff Olimpiade

Timnas Indonesia
Exco PSSI Ungkap Reaksi Ernando Ari soal Marteen Paes

Exco PSSI Ungkap Reaksi Ernando Ari soal Marteen Paes

Timnas Indonesia
Championship Series: Hindari Sanksi Komdis, Persib Imbau Bobotoh

Championship Series: Hindari Sanksi Komdis, Persib Imbau Bobotoh

Liga Indonesia
Timnas U17 Putri Indonesia Jalani Hal Penting dan Dasar Jelang Vs Korea Utara

Timnas U17 Putri Indonesia Jalani Hal Penting dan Dasar Jelang Vs Korea Utara

Timnas Indonesia
Man United Vs Arsenal, Ten Hag Tak Menyesal Sedetik Pun Latih MU

Man United Vs Arsenal, Ten Hag Tak Menyesal Sedetik Pun Latih MU

Liga Inggris
Opsi Persib Perpanjang Kontrak Pelatih Bojan Hodak, Durasi Panjang…

Opsi Persib Perpanjang Kontrak Pelatih Bojan Hodak, Durasi Panjang…

Liga Indonesia
Al Hilal Juara Liga Arab Saudi, Tak Terkalahkan, Sisihkan Al Nassr-Ronaldo

Al Hilal Juara Liga Arab Saudi, Tak Terkalahkan, Sisihkan Al Nassr-Ronaldo

Liga Lain
Perundungan Siber Suporter Sepak Bola Indonesia dan Peran Penting PSSI

Perundungan Siber Suporter Sepak Bola Indonesia dan Peran Penting PSSI

Internasional
Hasil Sprint Race MotoGP Perancis: Jorge Martin Menang, Disusul Marquez dan Vinales

Hasil Sprint Race MotoGP Perancis: Jorge Martin Menang, Disusul Marquez dan Vinales

Motogp
Klasemen Liga Inggris: Man City Geser Arsenal, Singkirkan Liverpool

Klasemen Liga Inggris: Man City Geser Arsenal, Singkirkan Liverpool

Liga Inggris
Klasemen Liga Italia: Milan dan Inter Pesta Gol, Bologna Salip Juventus

Klasemen Liga Italia: Milan dan Inter Pesta Gol, Bologna Salip Juventus

Liga Italia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com