Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jadwal Siaran Langsung French Open: Hari Ini 8 Besar, Praveen/Melati Main Pertama

Kompas.com - 29/10/2021, 10:30 WIB
Benediktus Agya Pradipta,
Ferril Dennys

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Pergelaran French Open 2021 yang berlangsung di Stade Pierre de Coubertin, Paris, sejak Selasa (26/10/2021), telah memasuki babak perempat final atau 8 besar.

Berdasarkan jadwal French Open 2021, rangkaian 8 besar bakal berlangsung pada hari ini, Jumat (29/10/2021), mulai pukul 19.00 WIB.

Rangkaian 8 besar French Open 2021 akan menggunakan tiga lapangan dan salah satu wakil Indonesia, yakni Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti, bakal membuka urutan pertandingan di Lapangan 1 Stade Pierre de Coubertin.

Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti dijadwalkan menghadapi ganda campuran Hongkong, Tang Chun Man/Tse Ying Suet.

Baca juga: Hasil French Open: Lewati Adangan Wakil India, Praveen/Melati ke Perempat Final

Kedua pasangan bertemu setelah mengalahkan lawan masing-masing pada 16 besar, Kamis (28/10/2021) malam WIB.

Praveen/Melati selaku unggulan kedua berhasil mengalahkan wakil India, Satwiksairaj Rankireddy/Ashwini Ponnappa.

Sementara itu, Tang Chun Man/Tse Ying Suet yang turun sebagai unggulan ketujuh mampu menyingkirkan ganda campuan Denmark, Niclas Nohr/Amalie Magelund.

Sebelum berhadapan pada 8 besar French Open 2021, Praveen/Melati dan Tang/Tse sudah bertemu sebanyak tiga kali.

Baca juga: Penyesalan Praveen/Melati Usai Tersingkir di Semifinal Denmark Open

Hasilnya, Praveen/Melati hanya mampu memetik satu kemenangan dan menelan kekalahan pada dua pertemuan lainnya.

Praveen/Melati sukses meraih kemenangan kala bersua Tang/Tse di 32 besar French Open 2019.

Kala itu, Praveen/Melati menang dua gim langsung dengan skor 21-17 dan 21-15.

Catatan tersebut menjadi modal berharga bagi Praveen/Melati. Setidaknya, mereka punya pengalaman mengalahkan Tang/Tse.

Baca juga: Hasil French Open: Indonesia Kirim 6 Wakil ke 8 Besar, Shesar Jumpa Momota

Namun, Praveen/Melati juga perlu mewaspadai kekuatan Tang/Tse yang mencuri kemenangan pada dua pertemuan lainnya.

Setelah Praveen/Melati, perjuangan para wakil Indonesia akan dilanjutkan oleh Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan.

Ahsan/Hendra bukan satu-satunga ganda putra Indonesia yang berhasil lolos ke 8 besar French Open 2021.

Selain Ahsan/Hendra, ada Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo yang akan berhadapan dengan wakil Malaysia, Ong Yew Sin/Teo Ee Yi.

Baca juga: Hasil Ahsan/Hendra: Si Jangkung dari Taiwan Kelabakan, The Daddies Melaju

Selanjutnya, ada Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto yang bertemu lawan tangguh, Takuro Hoki/Yogi Kobayashi (Jepang), pada rangkaian 8 besar French Open 2021.

Indonesia juga memiliki wakil di sektor tunggal putra dan ganda putri.

Di sektor tunggal putra, Indonesia memiliki satu wakil, yakni Shesar Hiren Rhustavito.

Pada 8 besar French Open 2021, Shesar Hiren Rhustavito akan bertemu tunggal putra ranking 1 dunia, Kento Momota (Jepang).

Sementara itu, di sektor ganda putri, Indonesia juga memiliki satu wakil, yakni Siti Fadia Silva Ramadhanti/Ribka Sugiarto.

Siti/Ribka akan menghadapi unggulan kedua dari Korea Selatan, Kim Soyeong/Kong Heeyong, saat berjuang di 8 besar.

Baca juga: Hasil Marcus/Kevin, Langkah Tegas Pasangan Nomor 1 Dunia

Rangkaian pertandingan pada 8 besar French Open 2021 disiarkan melalui live streaming Vidio.com mulai pukul 19.00 WIB.

Namun, Vidio.com hanya menayangkan laga-laga yang berlangsung di Lapangan 1.

Berikut perkiraan jadwal main para wakil Indonesia pada 8 besar French Open 2021:

Lapangan 1 (Mulai 19.00 WIB)

  • Match 1: 19.00 WIB - Tang Chun Man/Tse Ying Suet (Hongkong) vs Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti
  • Match 6: 22.45 WIB - Kento Momota (Jepang) vs Shesar Hiren Rhustavito
  • Match 8: 00.15 WIB - Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto vs Takuro Hoki/Yugo Kobayashi (Jepang)

Lapangan 2 (Mulai 19.30 WIB)

  • Match 2: 20.15 WIB - Ko Sung Hyun/Shin Baekcheol (Korea Selatan) vs Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan

Lapangan 3 (Mulai 20.00 WIB)

  • Match 3: 21.50 WIB - Siti Fadia Silva Ramadhanti/Ribka Sugiarto vs Kim Soyeong/Kong Heeyong (Korea Selatan)
  • Match 6: 00.30 WIB - Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo vs Ong Yew Sin/Teo Ee Yi (Malaysia)
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Madrid Siap Umumkan Mbappe 48 Jam Usai Final Liga Champions

Madrid Siap Umumkan Mbappe 48 Jam Usai Final Liga Champions

Liga Spanyol
Prediksi EA Sports FC: Dortmund Kalahkan Madrid dengan 10 Pemain di Final

Prediksi EA Sports FC: Dortmund Kalahkan Madrid dengan 10 Pemain di Final

Liga Champions
Manajer Timnas U20 Ungkap Tujuan Kedatangan Fabregas

Manajer Timnas U20 Ungkap Tujuan Kedatangan Fabregas

Liga Indonesia
Para Juara Milklife Soccer Tangerang

Para Juara Milklife Soccer Tangerang

Liga Indonesia
Persib Bandung Juara, Erick Thohir Beri Ucapan Selamat

Persib Bandung Juara, Erick Thohir Beri Ucapan Selamat

Liga Indonesia
Kabar Transfer: Antonio Conte ke Napoli, Mourinho Menuju Fenerbahce

Kabar Transfer: Antonio Conte ke Napoli, Mourinho Menuju Fenerbahce

Liga Lain
Tangis Ronaldo Pecah Usai Gagal Bawa Al Nassr Juara Piala Raja Arab Saudi

Tangis Ronaldo Pecah Usai Gagal Bawa Al Nassr Juara Piala Raja Arab Saudi

Liga Lain
Pengalaman Unik Fans Madrid ke Final Liga Champions, Naik 'Pesawat Barcelona'

Pengalaman Unik Fans Madrid ke Final Liga Champions, Naik "Pesawat Barcelona"

Liga Champions
Dortmund Vs Madrid: Ancelotti Butuh Keberuntungan di Wembley

Dortmund Vs Madrid: Ancelotti Butuh Keberuntungan di Wembley

Liga Champions
Regulasi Baru soal Kuota Pemain Asing Liga 1 Musim Depan

Regulasi Baru soal Kuota Pemain Asing Liga 1 Musim Depan

Liga Indonesia
Prediksi Skor dan Susunan Pemain Dortmund Vs Madrid di Final Liga Champions

Prediksi Skor dan Susunan Pemain Dortmund Vs Madrid di Final Liga Champions

Liga Champions
Respons Bojan Hodak Jadi Pelatih Asing Pertama Bawa Persib Juara

Respons Bojan Hodak Jadi Pelatih Asing Pertama Bawa Persib Juara

Liga Indonesia
Jadwal Siaran Langsung Dortmund Vs Madrid di Final Liga Champions

Jadwal Siaran Langsung Dortmund Vs Madrid di Final Liga Champions

Liga Champions
Al Hilal Vs Al Nassr, Al Zaeem Juara Piala Raja Usai Bekuk Ronaldo dkk

Al Hilal Vs Al Nassr, Al Zaeem Juara Piala Raja Usai Bekuk Ronaldo dkk

Liga Lain
Jadwal Singapore Open 2024, Fajar/Rian dan Gregoria Asa Indonesia di Semifinal

Jadwal Singapore Open 2024, Fajar/Rian dan Gregoria Asa Indonesia di Semifinal

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com