Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Denmark Open 2021 - Sempat Tertinggal, Ini Kunci Rinov/Pitha Bangkit dan Kalahkan Wakil Jepang

Kompas.com - 19/10/2021, 23:10 WIB
Tri Indriawati

Penulis

KOMPAS.com - Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas mengungkapkan kunci keberhasilannya menekuk pasangan ganda campuran Jepang, Yuki Kaneko/Misako Matsutomo, pada pertandingan pertama Denmark Open 2021.

Rinov/Pitha menjadi wakil pertama Indonesia dari sektor ganda campuran yang berhasil memastikan tempat di babak 16 besar Denmark Open 2021.

Ganda campuran peringkat ke-21 dunia itu lolos ke babak 16 besar Denmark Open 2020 setelah menekuk Yuki Kaneko/Misako Matsutomo dengan skor 15-21, 21-12, 21-19.

Bertanding di Lapangan 2 Odense Sports Park, Denmark, Selasa (19/10/2021), Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari mendapat perlawanan ketat dari Yuki Kaneko/Misaki Matsutomo sejak awal gim pertama.

Kedua pasangan itu silih berganti mendulang angka. Sempat unggul tipis, Rinov/Pitha lalu tertinggal 9-11 dari Yuki/Misaki saat interval gim pertama.

Baca juga: Denmark Open 2021, Kalimat Pujian Greysia/Apriyani untuk Wakil Malaysia

Selepas jeda, Rinov/Pitha belum juga bisa keluar dari tekanan lawan. Mereka pun terpaksa menyerah 15-21 dari Yuki/Misaki.

Pada gim kedua, Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari langsung tancap gas dan berhasil unggul 11-5 atas Yuki/Misaki saat interval.

Rinov/Pitha terus konsisten meraih poin demi poin hingga akhirnya unggul 21-15 dan memaksa Yuki/Misaki memainkan rubber game.

Gim ketiga pun berjalan sengit antara Rinov/Pitha dan Yuki/Misaki. Mereka silih berganti mendulang angka sebelum akhirnya Rinov/Pitha berhasil menjauh 11-9 pada interval.

Rinov/Pitha terus menekan Yuki/Misaki hingga mereka berhasil menjauh 14-10 dari lawan.

Menjelang akhir gim ketiga, Rinov/Pitha banyak kehilangan poin. Mereka sempat unggul 18-15, tetapi bisa dikejar 18-18 oleh lawan.

Meski begitu, Rinov/Pitha bisa tetap tampil tenang dan akhirnya memenangi gim ketiga dengan skor 21-19.

Seusai laga, Rinov Rivaldy mengungkapkan kunci ketenangan mereka sehingga bisa mengalahkan wakil Jepang itu,

Dia menegaskan, mereka berkomitmen untuk lebih dulu mencuri poin agar bisa terus memimpin laga kontra Yuki/Misaki.

"Main hari ini masih normal, terus tadi juga jangan kalah start dan harus in duluan mainnya," kata Rinov dalam rilis PBSI yang diterima Kompas.com, Selasa malam.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Asa Timnas Indonesia ke Olimpiade Belum Habis, Ayo Bangkit Garuda!

Asa Timnas Indonesia ke Olimpiade Belum Habis, Ayo Bangkit Garuda!

Timnas Indonesia
Jadwal Timnas Indonesia Vs Irak di Perebutan Peringkat 3 Piala Asia U23 2024

Jadwal Timnas Indonesia Vs Irak di Perebutan Peringkat 3 Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Daftar Wakil Asia di Olimpiade 2024: Uzbekistan-Jepang Lolos, Kans Indonesia Masih Terbuka

Daftar Wakil Asia di Olimpiade 2024: Uzbekistan-Jepang Lolos, Kans Indonesia Masih Terbuka

Timnas Indonesia
Saat Rizky Ridho Nyaris Pukul Layar VAR Usai Kena Kartu Merah...

Saat Rizky Ridho Nyaris Pukul Layar VAR Usai Kena Kartu Merah...

Timnas Indonesia
3 Fakta dari Kekalahan Timnas Indonesia di Semifinal Piala Asia U23 Vs Uzbekistan

3 Fakta dari Kekalahan Timnas Indonesia di Semifinal Piala Asia U23 Vs Uzbekistan

Timnas Indonesia
Hasil Barcelona Vs Valencia: Hujan 6 Gol, Lewandowski Hattrick, Barca Menang

Hasil Barcelona Vs Valencia: Hujan 6 Gol, Lewandowski Hattrick, Barca Menang

Liga Spanyol
   Hasil Semifinal Piala Asia U23: Jepang ke Final, Indonesia Lawan Irak

Hasil Semifinal Piala Asia U23: Jepang ke Final, Indonesia Lawan Irak

Internasional
Indonesia Vs Uzbekistan, Mental Jatuh Garuda dan Pergantian Efektif Lawan

Indonesia Vs Uzbekistan, Mental Jatuh Garuda dan Pergantian Efektif Lawan

Timnas Indonesia
Pengamat Tanah Air: Kedalaman Skuad dan Kecerdasan Uzbekistan Berbicara

Pengamat Tanah Air: Kedalaman Skuad dan Kecerdasan Uzbekistan Berbicara

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Uzbekistan: Gol Dianulir, Ferarri Nilai Ada Kejanggalan

Indonesia Vs Uzbekistan: Gol Dianulir, Ferarri Nilai Ada Kejanggalan

Timnas Indonesia
Jadwal Perebutan Peringkat Ketiga Timnas U23 Indonesia di Piala Asia U23

Jadwal Perebutan Peringkat Ketiga Timnas U23 Indonesia di Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Hasil Indonesia Vs Uzbekistan 0-2: Drama VAR-Kartu Merah, Garuda ke Perebutan Peringkat Ketiga

Hasil Indonesia Vs Uzbekistan 0-2: Drama VAR-Kartu Merah, Garuda ke Perebutan Peringkat Ketiga

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Jepang Vs Irak, Kickoff 00.30 WIB

Link Live Streaming Jepang Vs Irak, Kickoff 00.30 WIB

Internasional
Live Indonesia Vs Uzbekistan, Rizky Ridho Diusir Wasit, Garuda Bobol Lagi

Live Indonesia Vs Uzbekistan, Rizky Ridho Diusir Wasit, Garuda Bobol Lagi

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Uzbekistan: Drama VAR, Gol Ferarri Dibatalkan, Garuda Bobol

Live Indonesia Vs Uzbekistan: Drama VAR, Gol Ferarri Dibatalkan, Garuda Bobol

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com