Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Eng Hian Akui Greysia/Apriyani Belum 100% Fit Hadapi Piala Sudirman

Kompas.com - 18/09/2021, 13:00 WIB
Tri Indriawati

Penulis

Di sisi lain, Greysia menegaskan bahwa dirinya bersama Apriyani, bertekad tetap memberikan penampilan terbaik meskipun belum sepenuhnya fit.

"Persiapan so far so good. Memang secara fisik, saya harus meningkatkan lagi di sisa waktu ini tapi secara mental saya dan Apri sudah siap tanding," kata Greysia.

Baca juga: Tanpa Beban, Putri KW Siap Jalani Debut di Piala Sudirman 2021

"Mempersiapkan semua yang terbaik dulu. Jujur, kondisi lutut saya selepas Olimpiade masih ada efeknya, sekarang masih dalam pemulihan."

"Dengan kondisi seperti ini saya mau jalani saja, memberikan yang maksimal untuk tim," tutur dia menambahkan.

Dengan kerja keras yang sudah dilakukan bersama-sama, Greysia optimistis tim Indonesia bisa meraih trofi Piala Sudirman 2021.

"Harapan saya pertama tim ini bisa kompak dulu, bukan hanya atletnya tapi juga ofisial dan pengurusnya," kata Greysia.

"Karena kalau kita kompak, pasti ada semangat dan energi tambahan saat kita bertanding."

"Lalu, semoga saya bisa memberikan yang terbaik, seperti yang saya selalu bilang selama saya masih dikasih kesempatan sampai saya menyatakan berhenti, saya akan melakukan itu dengan sebaik mungkin."

"Terakhir, semoga tim Indonesia bisa bawa gelar juara dari sana," ujar Greysia mengungkapkan harapannya di Piala Sudirman 2021.

Piala Sudirman 2021 dijadwalkan digelar pada 26 September 2021 hingga 3 Oktober 2021 di Energia Areena di Vantaa, Finlandia.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com