Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

PBSI Bocorkan Kandidat Kapten Tim Indonesia untuk Piala Sudirman 2021

Kompas.com - 14/09/2021, 14:50 WIB
Faishal Raihan

Penulis

KOMPAS.com - Persatuan Bulu Tangkis Seluruh Indonesia (PBSI) belum menentukan siapa kapten tim Indonesia untuk Piala Sudirman 2021.

Pada Selasa (13/9/2021) PBSI sudah merilis daftar skuad Indonesia untuk Piala Sudirman 2021.

Ada 20 nama yang disertakan. Mayoritas dari mereka adalah pemain senior, seperti Hendra Setiawan, Mohammad Ahsan, hingga Greysia Polii.

Hanya ada beberapa pemain muda yang masuk skuad Indonesia untuk Piala Sudirman, sebut saja Putri Kusuma Wardani dan Ester Nurumi Tri Wardoyo.

Meski sudah merilis line-up untuk Piala Sudirman, PBSI belum juga mengumumkan siapa kapten tim Indonesia untuk turnamen beregu campuran dua tahunan itu.

Baca juga: Daftar Juara Piala Sudirman Sepanjang Masa

Menurut Kepala Bidang Pembinaan dan Prestasi PP PBSI Rionny Mainaky, kandidat kapten sudah ada, tetapi pihaknya belum bisa memutuskan.

"Hendra Setiawan, tetapi masih dalam tahap pembicaraan, belum diputuskan," ucap Rionny dalam jumpa pers virtual via Zoom, yang dihadiri Kompas.com, Selasa (14/9/2021).

Bukan cuma PBSI saja yang mencalonkan Hendra Setiawan menjadi kapten, tetapi dua pebulu tangkis Indonesia Muhammad Rian Ardianto dan Putri Kusuma Wardani pun demikian.

Rian dan Putri KW juga hadir dalam konferensi pers tesebut. Mereka mengedepankan Hendra Setiawan sebagai kapten karena alasan pengalaman.

"Hendra Setiawan cocok jadi kapten tim karena sudah pengalaman dan banyak juara di nomor beregu dan perorangan," kata Muhammad Rian Ardianto.

Baca juga: Jadwal Piala Sudirman 2021 - Indonesia Lawan ROC, Kanada, lalu Denmark

"Siapa saja bisa jadi kapten karena mereka semua senior bagi saya," ujar Putri KW.

"Tapi, jika diminta menyebut nama, saya memilih Hendra Setiawan," ucap tunggal putri 19 tahun itu menambahkan.

Ganda putra Indonesia Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan saat melawan Solgyu Choi-Seungjae Seo (Korea) pada laga grup Olimpiade Tokyo di Musashino Forest Sport Plaza, Tokyo - Jepang, Selasa (27/7/2021).Dok. NOC Indonesia/NAIF AL'AS Ganda putra Indonesia Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan saat melawan Solgyu Choi-Seungjae Seo (Korea) pada laga grup Olimpiade Tokyo di Musashino Forest Sport Plaza, Tokyo - Jepang, Selasa (27/7/2021).

Hendra Setiawan pernah mengemban tugas menjadi kapten tim Indonesia untuk Piala Sudirman edisi sebelumnya, 2019. Sementara, tandem Hendra, Mohammad Ahsan, menjadi wakil kapten.

Piala Sudirman 2021 akan digelar pada 26 September hingga 3 Oktober 2021 di Vantaa, Finlandia.

Indonesia tergabung di Grup C bersama Denmark, ROC (Rusia), dan Kanada.

Baca juga: Alasan PBSI Tunjuk Pemain Muda untuk Perkuat Skuad Indonesia di Piala Sudirman

Tim Merah Putih lama tidak menjadi juara Piala Sudirman.

Kali terakhir Indonesia menjuarai turnamen beregu campuran itu pada edisi 1989, ketika menjadi tuan rumah.

Pada edisi 2021, Indonesia memiliki kesempatan untuk memulangkan trofi Piala Sudirman ke Tanah Air.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Leverkusen 46 Laga Tanpa Kalah, Xabi Alonso Benar-benar Fenomenal

Leverkusen 46 Laga Tanpa Kalah, Xabi Alonso Benar-benar Fenomenal

Bundesliga
Juventus Vs AC Milan, Tidak Ada Pemenang

Juventus Vs AC Milan, Tidak Ada Pemenang

Liga Italia
Hasil Lengkap Tim Indonesia di Piala Thomas & Uber 2024

Hasil Lengkap Tim Indonesia di Piala Thomas & Uber 2024

Badminton
Hasil Man United Vs Burnley: Gol Penalti Buyarkan Kemenangan MU

Hasil Man United Vs Burnley: Gol Penalti Buyarkan Kemenangan MU

Liga Inggris
Catat Rekor Apik di Stadion Abdullah bin Khalifa, Modal Indonesia Lawan Uzbekistan

Catat Rekor Apik di Stadion Abdullah bin Khalifa, Modal Indonesia Lawan Uzbekistan

Timnas Indonesia
3 Hal yang Harus Dibenahi Indonesia Jelang Vs Uzbekistan

3 Hal yang Harus Dibenahi Indonesia Jelang Vs Uzbekistan

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024: Sananta Kartu AS, Kecepatan Jadi Modal Indonesia

Piala Asia U23 2024: Sananta Kartu AS, Kecepatan Jadi Modal Indonesia

Timnas Indonesia
Hasil Sprint Race MotoGP Spanyol 2024: Jorge Martin Menang, Marquez Jatuh

Hasil Sprint Race MotoGP Spanyol 2024: Jorge Martin Menang, Marquez Jatuh

Motogp
Hasil West Ham Vs Liverpool 2-2, The Reds Gagal Menang

Hasil West Ham Vs Liverpool 2-2, The Reds Gagal Menang

Liga Inggris
Tahu Kekuatan Indonesia, Uzbekistan Bersiap

Tahu Kekuatan Indonesia, Uzbekistan Bersiap

Timnas Indonesia
Hasil Piala Thomas 2024: Jonatan Berjaya, Indonesia Bekuk Inggris

Hasil Piala Thomas 2024: Jonatan Berjaya, Indonesia Bekuk Inggris

Badminton
Piala Asia U23: Uzbekistan Kuat, Indonesia Punya Pengalaman dari Ferarri-Hokky

Piala Asia U23: Uzbekistan Kuat, Indonesia Punya Pengalaman dari Ferarri-Hokky

Timnas Indonesia
Arteta Dapat Saran dari Wenger untuk Bawa Arsenal Juara Liga Inggris

Arteta Dapat Saran dari Wenger untuk Bawa Arsenal Juara Liga Inggris

Liga Inggris
Hasil Kualifikasi MotoGP Spanyol 2024: Marquez Terdepan, Disusul Bezzecchi-Martin

Hasil Kualifikasi MotoGP Spanyol 2024: Marquez Terdepan, Disusul Bezzecchi-Martin

Motogp
Hasil Piala Thomas 2024: Fajar/Rian Menang, Indonesia Unggul 2-0 Atas Inggris

Hasil Piala Thomas 2024: Fajar/Rian Menang, Indonesia Unggul 2-0 Atas Inggris

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com