Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jalani Karantina, Jonatan Christie Kini Terlihat Berbeda dari Biasanya

Kompas.com - 29/03/2020, 13:40 WIB
Alsadad Rudi,
Tri Indriawati

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Ada yang berbeda dari sosok pebulu tangkis tunggal putra Indonesia, Jonatan Christie.

Dikutip dari Antaranews.com, pria yang akrab dipanggil Jojo itu terlihat lebih kurus jika dibandingkan sebelumnya.

Apalagi, pemain peringkat ketujuh dunia itu baru saja potong rambut sehingga menambah kesan lebih langsing.

"Memang mau tes nurunin berat badan, awalnya ini jadi percobaan sebelum ke Olimpiade nanti," kata Jojo seperti dilansir laman resmi PBSI, Sabtu (28/3/2020).

"Jadi kalau memang beratnya turun dan enggak lemas, saya akan tetap di berat badan ini di Olimpiade," ujar dia menambahkan.

Usaha yang dilakukan oleh Jojo ini merupakan salah satu proses pengaturan berat badannya untuk mendapat proporsi tubuh ideal.

Proporsi tubuh ideal diharapkan dapat menunjang perfoma Jojo di lapangan.

Baca juga: Olmpiade Tokyo 2020 Diundur, Jonatan Christie Bersyukur

Dalam kondisi masa-masa tanpa turnamen, Jojo sama dengan pebulu tangkis pelatnas lainnya yang tetap menjalani latihan rutin meski dengan tensi berbeda.

Apalagi, turnamen bulu tangkis dipastikan akan istirahat hingga Mei mendatang.

"Harus tetap jaga badan, kalau saya sih tetap rutin joging dan kadang saya latihan ringan juga, tapi tetap menyesuaikan dengan kondisi sekarang," kata Jojo menambahkan.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

????????‍??

A post shared by Jonatan Christie (@jonatanchristieofficial) on Mar 6, 2020 at 5:25am PST

Perihal mundurnya jadwal Olimpiade Tokyo 2020 menjadi tahun depan, Jojo memandang hal ini dengan positif meskipun jalan kualifikasi menuju Olimpiade menjadi lebih panjang bagi para atlet.

"Ditunda itu kan untuk kebaikan dan kesehatan semua manusia. Olimpiade bukan hal yang harus dilakukan saat ini juga karena sekarang yang lebih urgent itu adalah menghentikan penyebaran COVID-19 agar tidak semakin banyak korban," kata Jojo menjelaskan.

Baca juga: Ini yang Dilakukan Jonatan Christie Selama Menjalani Masa Karantina

"Persiapan kami dan pemain dari semua negara pasti terganggu selama corona masih mewabah, jadi menurut saya memang sebaiknya diundur," kata pemain kelahiran Jakarta, 15 September 1997 itu.

Jojo dan kawan-kawan terakhir mengikuti turnamen di All England 2020 Birmingham, Inggris.

Hingga saat ini, Jojo masih mengikuti isolasi mandiri sebagai salah satu prosedur yang harus dilakukan orang yang baru kembali dari luar negeri.

"Ya mungkin ini jadi salah satu pelajaran buat kita semua, bukan cuma dunia olahraga tapi semua, supaya berhenti sejenak dari kesibukan kita sehari-hari dan beristirahat serta merenung, apa aja hal positif yang bisa kita ambil dari kejadian ini," tutur atlet dari PB Tangkas itu.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Hasil Milan Vs Genoa 3-3: Ultras Aksi Bisu, Rossoneri Tertahan

Hasil Milan Vs Genoa 3-3: Ultras Aksi Bisu, Rossoneri Tertahan

Liga Italia
Hasil Liverpool Vs Tottenham: Api Salah, Hujan 6 Gol, The Reds Menang

Hasil Liverpool Vs Tottenham: Api Salah, Hujan 6 Gol, The Reds Menang

Liga Inggris
Timo Scheunemann Lihat Bakat Putri Potensial di MilkLife Soccer Challenge 2024

Timo Scheunemann Lihat Bakat Putri Potensial di MilkLife Soccer Challenge 2024

Sports
Hasil Final Thomas dan Uber Cup 2024: Indonesia Runner-up, China Kawinkan Gelar

Hasil Final Thomas dan Uber Cup 2024: Indonesia Runner-up, China Kawinkan Gelar

Badminton
Hasil Chelsea Vs West Ham 5-0: The Blues Pesta Gol, Lewati Man United

Hasil Chelsea Vs West Ham 5-0: The Blues Pesta Gol, Lewati Man United

Liga Inggris
Final Piala Thomas 2024: Jonatan Berusaha Melawan, demi Kebanggaan Bangsa

Final Piala Thomas 2024: Jonatan Berusaha Melawan, demi Kebanggaan Bangsa

Badminton
Hasil Final Thomas Cup 2024, Indonesia Runner-up Usai Fikri/Bagas Kalah

Hasil Final Thomas Cup 2024, Indonesia Runner-up Usai Fikri/Bagas Kalah

Badminton
Aji Santoso: Marselino Punya Bakat Komplet untuk Jadi Pemain Besar

Aji Santoso: Marselino Punya Bakat Komplet untuk Jadi Pemain Besar

Timnas Indonesia
Hasil Final Piala Thomas 2024: Jonatan Menang, Jaga Asa Indonesia

Hasil Final Piala Thomas 2024: Jonatan Menang, Jaga Asa Indonesia

Badminton
Final Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Akui Lawan Lebih Berani dan Cerdik

Final Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Akui Lawan Lebih Berani dan Cerdik

Badminton
Hasil Final Piala Thomas 2024: Fajar/Rian Kalah, Indonesia 0-2 China

Hasil Final Piala Thomas 2024: Fajar/Rian Kalah, Indonesia 0-2 China

Badminton
Alasan Staf Kemenpora Bocorkan Diskusi dengan Mancini soal Marselino dkk

Alasan Staf Kemenpora Bocorkan Diskusi dengan Mancini soal Marselino dkk

Timnas Indonesia
Final Thomas Cup 2024, Ginting: Saya Tak Bisa Keluar dari Tekanan Shi Yu Qi

Final Thomas Cup 2024, Ginting: Saya Tak Bisa Keluar dari Tekanan Shi Yu Qi

Badminton
Cerita di Balik Marselino dkk Curi Perhatian Roberto Mancini dan Asistennya

Cerita di Balik Marselino dkk Curi Perhatian Roberto Mancini dan Asistennya

Timnas Indonesia
Hasil Final Piala Thomas 2024: Ginting Takluk dari Shi Yu Qi, Indonesia 0-1 China

Hasil Final Piala Thomas 2024: Ginting Takluk dari Shi Yu Qi, Indonesia 0-1 China

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com