Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Hasil Uber Cup 2024: Gregoria Buka Keunggulan, Indonesia 1-0 Jepang

KOMPAS.com - Gregoria Mariska Tunjung, membawa Indonesia unggul 1-0 atas wakil Jepang, Akane Yamaguchi

Duel Indonesia vs Jepang digelar di Hi Tech Zone Sports Centre Gymnasium, Chengdu, China, Rabu (1/5/2024) pagi WIB. 

Gregoria menaklukkan pebulu tangkis ranking empat dunia, Akane Yamaguchi, dengan rubber game dari sang unggulan keempat dunia, 17-21, 21-17 dan 21-

Kejar-kejaran angka terjadi pada set pertama. Akane Yamaguchi sempat memimpin 3-1, sebelum kemudian Gregoria bangkit dan mengejar.

Gregoria sempat berbalik unggul 7-4. Namun, pebulu tangkis asal Jepang berusia 26 tahun itu terus berusaha untuk menyamakan skor.

Skor pun menjadi imbang 8-8. Return service Gregoria lalu menyangkut di bagian net. Akane lebih dulu menyelesaikan interval gim pertama dengan skor 11-9.

Seusai jeda, pukulan Gregoria yang keluar lantas menjadikan skor 16-11 buat keunggulan Akane.

Kesalahan Gregoria dalam mengantisipasi bola membuat Akane terus memimpin skor lebih jauh sekaligus menutup babak pertama via skor 21-17.

Memasuki gim kedua, kedua pemain bergantian mendulang poin hingga 4-4, sampai Gregoria memperlebar jarak menjadi 8-4 dengan penempatan-penempatan bolanya yang menyulitkan. 

Tiga kali pukulan smash keras yang dilontarkan Akane membuat skor terus imbang 9-9. Akane Yamaguchi kemudian menuntaskan interval gim kedua dengan kemenangan 11-9.

Seusai istrahat, Gregoria mampu menyamakan skor 12-12 usai melakukan setengah smash menyilang mengarah ke forehand Akane.

Sebuah pukulan di depan net lalu mengantar Gregoria raih empat angka beruntun 16-12. Permainan apik Gregoria menuntaskan set kedua dengan kemenangan 21-17.

Start apik dicatat Gregoria pada set ketiga. Empat poin beruntun sempat diraupnya, unggul 4-1.

Kesalahan kerap dilakukan Akane yang membuat Gregoria memperlebar skor sekaligus menutup interval gim ketiga 11-4.

Memasuki gim penentuan, reaksi terbaik ditunjukkan Gregoria yang sempat meraup lima angka beruntun jadi 15-7.

Akane yang terus berada di bawah tekanan akhirnya harus menyerah. Gregoria berhasil menang atas pemenang medali emas di Asian Games 2018 itu dengan skor 21-13.

https://www.kompas.com/badminton/read/2024/05/01/09582088/hasil-uber-cup-2024-gregoria-buka-keunggulan-indonesia-1-0-jepang

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke