Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Hasil All England 2024: Shi Yu Qi Mundur, Jonatan ke Semifinal

KOMPAS.com - Jonatan Christie lolos ke semifinal All England 2024 setelah menang atas unggulan kedua Shi Yu Qi (China). 

Duel antara Jonatan Christie dan Shi Yu Qi berlangsung di Utilita Arena, Birmingham, Inggris, Sabtu (16/3/2024) dini hari WIB. 

Jonatan tampil dominan pada gim pertama dengan langsung memimpin 5-2. Meski Shi Yu Qi sempat menyamakan skor, Jonatan mampu menjaga momentum. 

Ia tak memberikan Shi Yu Qi kesempatan untuk membalikkan keadaan. Bahkan, ia meraih tiga angka beruntun dan unggul 8-5. 

Keunggulan itu terjaga hingga mencapai interval gim pertama dengan skor 11-7. Poin Jonatan tak terbendung seusai jeda. 

Pria yang akrab disapa Jojo itu terus melaju meninggalkan Shi Yu Qi yang pekan lalu baru menjuarai French Open 2024. 

Pada akhirnya, Jonatan menyudahi gim pertama dengan kemenangan 21-12. Namun, setelah itu Shi Yu Qi mundur dan tak bisa melanjutkan pertandingan. 

Kemenangan pun menjadi milik Jonatan yang juga berhak melaju ke semifinal All England 2024 untuk melawan Lakshya Sen (India). 

Jojo menyusul tunggal putra Indonesia lainnya, Anthony Sinisuka Ginting, yang lebih dulu melangkah ke babak empat besar usai menyingkirkan Viktor Axelsen (Denmark). 

Ginting bakal menghadapi Christo Popov (Perancis) pada babak semifinal. Artinya, Indonesia berpeluang menciptakan duel Merah Putih di final All England 2024. 

https://www.kompas.com/badminton/read/2024/03/16/03081008/hasil-all-england-2024-shi-yu-qi-mundur-jonatan-ke-semifinal

Terkini Lainnya

3 Fakta Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Paris 2024, Maksimalkan Kans Terakhir

3 Fakta Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Paris 2024, Maksimalkan Kans Terakhir

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea, Shin Tae-yong Waspadai Satu Keunggulan Lawan

Indonesia Vs Guinea, Shin Tae-yong Waspadai Satu Keunggulan Lawan

Timnas Indonesia
Link Streaming Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Paris 2024 Malam Ini

Link Streaming Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Paris 2024 Malam Ini

Timnas Indonesia
Viking Persib Ajukan Penangguhan Aturan Larangan Suporter Tandang ke PSSI

Viking Persib Ajukan Penangguhan Aturan Larangan Suporter Tandang ke PSSI

Liga Indonesia
Nominasi Gol Terbaik Piala Asia U23 2024, Ada Rafael Struick dan Witan Sulaeman

Nominasi Gol Terbaik Piala Asia U23 2024, Ada Rafael Struick dan Witan Sulaeman

Timnas Indonesia
Suara Optimisme Jelang Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Paris

Suara Optimisme Jelang Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Paris

Timnas Indonesia
Even Offroad Bertajuk IMI X IOF Challenge Akan Bergulir di Kebumen

Even Offroad Bertajuk IMI X IOF Challenge Akan Bergulir di Kebumen

Liga Indonesia
Insiden Air Keras Faisal Halim, Ekstrem dan Kriminal

Insiden Air Keras Faisal Halim, Ekstrem dan Kriminal

Internasional
Proliga 2024, Bandung bjb Tandamata Bidik Kemenangan Penuh Serie Palembang

Proliga 2024, Bandung bjb Tandamata Bidik Kemenangan Penuh Serie Palembang

Sports
Kemenpora Dukung Turnamen untuk Pengembangan Bakat Atlet Bulu Tangkis Junior

Kemenpora Dukung Turnamen untuk Pengembangan Bakat Atlet Bulu Tangkis Junior

Sports
Warung Madura di Jersey Madura United

Warung Madura di Jersey Madura United

Liga Indonesia
Prediksi Indonesia Vs Guinea, Permainan Fisikal untuk Lolos Olimpiade

Prediksi Indonesia Vs Guinea, Permainan Fisikal untuk Lolos Olimpiade

Liga Indonesia
Disiram Air Keras, Pemain Malaysia Operasi Cangkok Kulit Senilai Rp 101 Juta

Disiram Air Keras, Pemain Malaysia Operasi Cangkok Kulit Senilai Rp 101 Juta

Liga Lain
Soal Marselino, Shin Tae-yong Minta Maaf

Soal Marselino, Shin Tae-yong Minta Maaf

Liga Indonesia
Kala Madrid Rasakan Keajaiban Santiago Bernabeu

Kala Madrid Rasakan Keajaiban Santiago Bernabeu

Liga Champions
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke