Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Hasil Korea Open 2023: Pram/Yere ke 16 Besar, Tumbangkan Wakil Denmark

Pramudya/Yeremia melaju ke babak 16 besar Korea Open 2023 seusai mengalahkan wakil Denmark, Jeppe Bay/Lasse Molhede.

Laga Pram/Yere vs Jeppe/Lasse dalam jadwal Korea Open 2023 bergulir di Jinnam Stadium pada Selasa (18/7/2023).

Saat itu, Pram/Yere membekuk Jeppe/Lasse melalui straight game atau dua gim langsung dengan skor 21-18 dan 21-16.

Nantinya, Pram/Yere bakal melawan pemenang laga antara Christian Bernardo/Alvin Morada (Filipina) dan Takuro Hoki/Yugo Kobayashi (Jepang) pada babak 16 besar Korea Open 2023.

Jalannya pertandingan

Pram/Yere memulai pertandingan dengan baik. Ganda putra ranking 25 dunia itu berhasil memimpin 8-4 atas Jeppe/Lasse.

Namun, Pram/Yere kecolongan. Pasalnya, Jeppe/Lasse membalikkan keadaan selepas memegang keunggulan 11-10 pada interval gim pertama.

Setelah turun minum, laga antara Pram/Yere dan Jeppe/Lasse menjadi ketat seusai kedudukan sempat imbang 15-15.

Pram/Yere lalu memperlihatkan dominasi. Ya, mereka berhasil menjauh 19-15 atas Jeppe/Lasse.

Berkat konsisten meraih poin, Pram/Yere memetik kemenangan atas Jeppe/Lasse pada gim pertama dengan skor 21-18.

Berlanjut ke gim kedua, Pram/Yere bermain efisien. Keduanya menempatkan shuttlecock ke posisi yang sulit dijangkau sehingga unggul 5-2.

Pramudya/Yeremia terus menyulitkan Jeppe/Lasse. Alhasil, mereka memimpin 11-8 pada pertengahan gim kedua.

Selanjutnya, Jeppe/Lasse mencoba untuk mengikis jarak setelah mengubah kedudukan menjadi 15-16.

Walau demikian, upaya Jeppe/Lasse nihil hasil. Pasalnya, Pram/Yere dipastikan menang pada gim kedua via skor 21-16.

https://www.kompas.com/badminton/read/2023/07/18/15375688/hasil-korea-open-2023-pram-yere-ke-16-besar-tumbangkan-wakil-denmark

Terkini Lainnya

Barito Putera Datangkan Mantan Kiper Timnas Indonesia

Barito Putera Datangkan Mantan Kiper Timnas Indonesia

Liga Indonesia
Ramai Pemain Liga 1 Serukan Kampanye 'Ini Sepak Bola Indonesia?'

Ramai Pemain Liga 1 Serukan Kampanye "Ini Sepak Bola Indonesia?"

Liga Indonesia
AC Milan Cari Bomber, Van Basten Angkat Camarda, Peringatkan Zirkzee

AC Milan Cari Bomber, Van Basten Angkat Camarda, Peringatkan Zirkzee

Liga Italia
Jadwal Semifinal Indonesia Open 2024, Sabar/Reza Jaga Asa Merah Putih

Jadwal Semifinal Indonesia Open 2024, Sabar/Reza Jaga Asa Merah Putih

Badminton
Apresiasi Menpora Usai Timnas Indonesia Kalah dari Irak

Apresiasi Menpora Usai Timnas Indonesia Kalah dari Irak

Timnas Indonesia
Messi Tak Tutup Peluang Bela Argentina di Piala Dunia 2026

Messi Tak Tutup Peluang Bela Argentina di Piala Dunia 2026

Internasional
Indonesia Open 2024: Wakil di Olimpiade Berguguran, Menpora Tak Risau

Indonesia Open 2024: Wakil di Olimpiade Berguguran, Menpora Tak Risau

Badminton
Inggris Kalah Mengejutkan, Rooney Ungkap Sebuah Kekhawatiran

Inggris Kalah Mengejutkan, Rooney Ungkap Sebuah Kekhawatiran

Internasional
Hasil Inggris Vs Islandia 0-1,The Three Lions Tumbang di Kandang

Hasil Inggris Vs Islandia 0-1,The Three Lions Tumbang di Kandang

Internasional
Hasil Jerman Vs Yunani 2-1: Neuer Blunder, Gol Menit Akhir Menangkan Panser

Hasil Jerman Vs Yunani 2-1: Neuer Blunder, Gol Menit Akhir Menangkan Panser

Internasional
Skuad Timnas Spanyol untuk Euro 2024: Wonderkid Barcelona Dicoret

Skuad Timnas Spanyol untuk Euro 2024: Wonderkid Barcelona Dicoret

Liga Indonesia
Hasil Indonesia Open 2024: Fikri/Bagas Gugur di Tangan Wakil Denmark

Hasil Indonesia Open 2024: Fikri/Bagas Gugur di Tangan Wakil Denmark

Badminton
Usai Juara, Agenda Persib Hadapi Play off AFC Champions League 2

Usai Juara, Agenda Persib Hadapi Play off AFC Champions League 2

Liga Indonesia
Timnas Indonesia Vs Filipina, STY Minta Pemain Lebih Bekerja Keras

Timnas Indonesia Vs Filipina, STY Minta Pemain Lebih Bekerja Keras

Timnas Indonesia
Kunci Sabar/Reza Lolos ke Semifinal Indonesia Open 2024

Kunci Sabar/Reza Lolos ke Semifinal Indonesia Open 2024

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke